Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita CiamisDPRD Ciamis akan Terus Perjuangkan Anak-anak di Banjaranyar Masuk ke SMA Negeri

DPRD Ciamis akan Terus Perjuangkan Anak-anak di Banjaranyar Masuk ke SMA Negeri

harapanrakyat.com,- Ketua Komisi IV DPRD Ciamis, Jawa Barat, Syarief Sutiarsa menegaskan, bahwa pihaknya akan terus perjuangkan puluhan anak-anak di Kecamatan Banjaranyar, agar bisa masuk ke SMA Negeri.

Sementara untuk mencari solusi terkait hal tersebut, pihaknya pun mengadakan rapat koordinasi bersama dengan forum kepala desa se-Banjaranyar dan juga Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.

Pihaknya meminta kepada Dinas Pendidikan Provinsi Jabar, untuk secepatnya menyelesaikan masalah pendidikan di daerah.

Baca Juga: Polemik PPDB SMA di Ciamis: Kades dan Orang Tua Kecewa saat Audiensi di DPRD

“Akan kita kawal dan terus perjuangkan. Sebab, jika masalah ini tidak segera diselesaikan, maka nasib mereka menjadi tidak jelas,” katanya, Kamis (18/7/2024). 

Lanjutnya menambahkan, bahwa Dinas Pendidikan Provinsi Jabar mengusulkan jika tidak masuk ke SMA Negeri, maka puluhan anak-anak di Banjaranyar untuk masuk sekolah terbuka.

Namun dengan tegas, pihaknya menolak usulan tersebut. Sebab, sekolah terbuka masuk sekolahnya hanya Jumat sampai dengan Minggu.

“Terus untuk Senin sampai dengan Kamis mereka mau kemanakan? suruh bekerja? kalau gitu kan tidak etis,” tegasnya. 

Ia berharap, perjuangan tersebut mendapatkan hasil yang sangat baik dan berbuah manis untuk masyarakat Kabupaten Ciamis. 

“Mudah-mudahan kabar baik ini bisa kita terima di minggu ini,” harapnya.

Sementara terkait masuk ke SMA Negeri 2 Banjarsari, ia melihat masih ada peluang untuk menerima puluhan anak-anak dari Kecamatan Banjaranyar.

“Masih memungkinkan dengan dengan menambah 2 ruangan belajar, dari 8 kelas menjadi 10 kelas,” ungkapnya. 

Menurutnya, polemik PPDB yang terjadi di Kabupaten Ciamis, karena tidak kooperatifnya KCD Xlll ketika diajak berdiskusi.

Baca Juga: Ketua Komisi D Ungkap Imbas Carut Marut PPDB SMA dan SMK di Ciamis

Selain itu, ia berujar, KCD Xlll kemungkinan memandang permasalah tersebut dianggap sepele.

“Padahal pendidikan merupakan sektor yang vital untuk negara ini, dalam mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujarnya. 

“Oleh karena itu kita langsung mengusulkan kepada Kadisdik Jabar, untuk mengganti Pimpinan KCD Xlll Ciamis,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

DPRD Kota Banjar Tetapkan Raperda Penataan Toko Swalayan agar Persaingan Sehat, Jam Operasional Pasar Modern Dibatasi

DPRD Kota Banjar Tetapkan Raperda Penataan Toko Swalayan agar Persaingan Sehat, Jam Operasional Pasar Modern Dibatasi

harapanrakyat.com,- Rapat paripurna DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, menyepakati dan menetapkan rancangan peraturan daerah tentang penataan dan pembinaan pasar rakyat, pusat perbelanjaan dan toko...
Waspada PMK, Disnakkan Ciamis Tegaskan Pentingnya SKKH untuk Hewan Kurban

Waspada PMK, Disnakkan Ciamis Tegaskan Pentingnya SKKH untuk Hewan Kurban

harapanrakyat.com,- Jelang pelaksanaan kurban, Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Ciamis berupaya untuk mencegah wabah penyakit pada hewan ternak terutama penyakit mulut dan kuku (PMK)....
Cara Mematikan Mode Penyamaran iPhone dan Manfaatnya

Cara Mematikan Mode Penyamaran iPhone dan Manfaatnya

Cara mematikan mode penyamaran iPhone bisa dicoba. Namun sebelumnya, ketahui dulu sebenarnya mode apa itu. Pada dasarnya, mode yang satu ini berfungsi dalam membantu...
Aorus Master 18, Laptop Gaming Monster yang Kokoh

Aorus Master 18, Laptop Gaming Monster yang Kokoh

Ketika dunia gaming berkembang begitu cepat, kehadiran Aorus Master 18 terasa seperti nafas segar. Laptop ini tidak hanya membawa spesifikasi tinggi, tapi juga menawarkan...
Perusahaan Kendaraan Travel

Perusahaan Kendaraan Travel Tanggung Biaya Korban Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Sumedang

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut menimpa mobil travel milik perusahaan kendaraan travel Bhinneka Sangkuriang Shuttle di Jalan Tol Cisumdawu Kilometer 189, kawasan Desa Mandalaherang, Kecamatan Cimalaka,...
Pengelolaan Sampah di TPS

Menanti Hasil Evaluasi Pengelolaan Sampah di TPS Kamisama Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Problem pengelolaan sampah di TPS Kamisama (Kawasan Minimasi Sampah Mandiri), Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, rupanya belum menemui titik terang. Diketahui,...