Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita JabarPelantikan Kadiv Keimigrasian Disaksikan Pimpinan Tinggi Kemenkumham Jabar Secara Virtual

Pelantikan Kadiv Keimigrasian Disaksikan Pimpinan Tinggi Kemenkumham Jabar Secara Virtual

harapanrakyat.com,- Jajaran Pimpinan Tinggi Kemenkumham Jabar menyaksikan acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Kemenkumham, Rabu (10/7/2024).

Baca Juga: Stafsus Menteri Bidang Keamanan dan Intelijen Dorong Kemenkumham Jabar Ciptakan Satker Bebas KKN

Dalam Ruang Rapat Sahardjo Kantor Wilayah Jawa Barat, Kepala Kanwil Masjuno bersama Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Jabar dan Kepala UPT Kemenkumham Wilayah Bandung Raya, mengikuti jalannya pelantikan dan pengambilan sumpah melalui zoom meeting.

Dipimpin oleh Sekjen Kemenkumham Andap Budhi Revianto, pelantikan dan pengambilan sumpah kali ini melantik dua orang pejabat Kemenkumham.

Kedua pejabat itu adalah Filianto Akbar sebagai Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Jawa Barat. Dan Sigit Setyawan sebagai Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan.

Dalam sambutannya Sekjen Andap mengatakan bahwa sumpah yang diucapkan oleh pejabat yang dilantik ini sebaiknya dimaknai. Tidak hanya sekedar menjadi formalitas belaka.

Selain itu, pelantikan tersebut juga merupakan bentuk kepercayaan dari pimpinan yang perlu mereka jaga dengan bekerja sebaik-baiknya.

Baca Juga: Rapat Internal Kemenkumham Jabar Jelang Penganugerahan Gelar Kehormatan Adat Sunda dan Pencatatan KIK

“Laksanakan amanah dengan sebaik-baiknya, bekerja dengan penuh integritas dan disiplin. Serta respon secara cepat segala permasalahan yang muncul,” pesan Andap menutup sambutannya. (Eva/R3/HR-Online)

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...
Petugas gabungan bakal amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya, 3000 Petugas Gabungan se-Priangan Timur Diterjunkan

harapanrakyat.com,- Sebanyak 3.000 petugas gabungan dari Priangan Timur diterjunkan untuk mengamankan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang akan digelar 19...
Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

harapanrakyat.com,- Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendatangi Polres Garut, Jawa Barat, Rabu (16/4/2025). Kedatangan tersebut untuk klarifikasi dan pemeriksaan terhadap...
Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...
Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

harapanrakyat.com,- Sulitnya mencari buruh tani menjadi kendala para petani di Dusun Buniasih, Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat. Padahal saat ini di daerah...