Kamis, April 10, 2025
BerandaBerita PangandaranDedi Mulyadi Temui Kepala Desa se-Kabupaten Pangandaran, Ada Apa?

Dedi Mulyadi Temui Kepala Desa se-Kabupaten Pangandaran, Ada Apa?

harapanrakyat.com,- Mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi berkunjung ke Pangandaran, Jawa Barat, untuk bersilaturahmi dengan para kepala desa se-Kabupaten Pangandaran, Sabtu (6/7/2024).

Baca Juga: Dedi Mulyadi Kritik Kebijakan Ridwan Kamil Saat Jabat Gubernur Jabar

Kang Dedi Mulyadi atau KDM didampingi Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin Indrawan, bertemu dengan para kepala desa dan warga di Sagati, Kecamatan Cijulang.

“Saya mendampingi beliau (KDM) yang ingin bertatap muka langsung dengan para kepala desa dan warga. Serta memohon doanya karena akan mencalonkan diri sebagai Gubernur Jawa Barat,” terang Ujang Endin Indrawan kepada harapanrakyat.com.

Lanjutnya mengatakan, dirinya pun mendukung Dedi Mulyadi dan siap mensukseskan karena sama-sama akan maju di Pilkada 2024 dari Partai Gerindra.

“Pak Dedi pun mendukung saya maju di Pilkada Bupati Pangandaran dari Partai Gerindra,” kata Ujang Endin.

Sementara itu, Kepala Desa Wonoharjo Dede Suprapto mengaku terkesan dengan pertemuan silaturahmi bersama Kang Dedi Mulyadi.

“Ada sekitar 80 persen kepala desa di Kabupaten Pangandaran yang hadir dalam acara silaturahmi ini. Kami pun menyampaikan harapan Pangandaran kedepan dan beliau paham kondisi desa,” ujarnya.

Lanjut Dede Suprapto, pihaknya memiliki harapan kedepan, terutama masalah hak kepala desa dan desa terhadap bantuan dari provinsi.

“Kami berharap bantuan dari provinsi kedepan agar lebih meningkat lagi dari sebelumnya,” ungkapnya.

Sedangkan, terkait Pilkada 2024, menurut Dede Suprapto, Dedi Mulyadi dan Ujang Endin sama-sama akan maju dari Partai Gerindra.

Baca Juga: Panglima TNI asal Desa Cijulang, Wakil Bupati: Pemkab dan Masyarakat Pangandaran Bangga

“Ketika di pusatnya Gerindra, provinsi dan kabupaten pasti inginnya satu paket. Semua harapan kepala desa se-Kabupaten Pangandaran sudah dijawab oleh Kang Dedi Mulyadi, karena beliau menguasai betul tentang desa,” katanya. (Madlani/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Vivo Y300T Resmi Dirilis, Performa Tangguh dan Baterai Jumbo

Vivo Y300T Resmi Dirilis, Performa Tangguh dan Baterai Jumbo

Vivo Y300T resmi meluncur di China pada 31 Maret 2025 lalu sebagai bagian dari seri Y300 yang hadir di paruh pertama 2024. Smartphone ini...
Ruas Jalan Cisumur-Nanggerang

Ruas Jalan Cisumur-Nanggerang Kembali Amblas, Bupati Sumedang Pastikan Penanganan Cepat

harapanrakyat.com,- Ruas jalan Cisumur-Nanggerang yang berada di Blok Haur Papak, Kecamatan Surian, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, kembali amblas. Sebelumnya ruas jalan tersebut telah dilakukan perbaikan...
Tenggelam di Situ Cilangla

Seorang Perempuan Sedang Olahraga Tewas Tenggelam di Situ Cilangla Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Seorang perempuan bernama Julaeha (66), ditemukan meninggal dunia akibat tenggelam di Situ Cilangla, Desa Raksasari, Kecamatan Taraju, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (9/4/2025). Korban...
Bapenda monitoring Samsat

Bapenda Ciamis Monitoring Pelayanan Samsat, Pastikan Program Pemutihan Pajak Lancar

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) kabupaten Ciamis Jawa Barat melakukan monitoring ke kantor Samsat Ciamis, Rabu (9/4/2025). Monitoring ini untuk memastikan program pemutihan pajak...
Pasca Libur Lebaran

Pasca Libur Lebaran 2025, Antusias Masyarakat Kota Banjar Bayar Pajak Kendaraan Masih Tinggi

harapanrakyat.com,- Pasca libur Lebaran 2025, antusias masyarakat Kota Banjar, Jawa Barat, untuk membayar pajak kendaraan bermotor masih tinggi. Masyarakat telihat kembali memenuhi Kantor Samsat...
Perbaiki Jalan Rusak

Usai Bayar Pajak Kendaraan di Samsat Garut, Pemuda Ini Tuntut Pemerintah Perbaiki Jalan Rusak

harapanrakyat.com,- Sebuah video singkat beredar melalui pesan berantai di WhatsApp yang memperlihatkan seorang pemuda berdiri depan Kantor Bapenda atau Samsat Garut. Sambil memegang plat...