Sabtu, Maret 1, 2025
BerandaBerita TerbaruKeanu Massaid Liburan ke Barcelona, Senyumnya Bikin Salfok

Keanu Massaid Liburan ke Barcelona, Senyumnya Bikin Salfok

Keanu Massaid liburan ke Barcelona bersama ibundanya, Angelina Sondakh, untuk menghabiskan musim panas. Momen kebersamaan mereka Angie bagikan melalui unggahan foto-foto dalam akun Instagramnya.

Baca Juga: Disomasi, Ini Alasan Gunawan Dwi Cahyo Gadaikan Mobil Anak

Foto-foto tersebut menarik perhatian netizen, khususnya pada sosok Keanu. Ia semakin menawan dan parasnya kian mewarisi ketampanan mendiang sang ayah, Adjie Massaid.

Keanu Massaid Liburan ke Barcelona, Netizen Salfok dengan Senyumannya

Saat ini, Angelina Sondakh dan Keanu Massaid putranya tengah ada di Barcelona. Keanu diketahui mengikuti summer camp sepak bola di sana. 

Momen kebersamaan ibu dan anak ini pun tak luput dari sorotan. Salah satunya adalah potret kompak mereka saat mengenakan jersey.

Dalam foto yang Angelina Sondakh unggah, terlihat sporty dengan jersey berwarna putih. Penampilannya semakin sempurna dengan jilbab dan topi bernuansa putih yang senada. 

Di sampingnya, Keanu Massaid tampil tak kalah keren dengan jersey berwarna biru. Senyum lebar terpancar dari wajah mereka, menunjukkan kebahagiaan dan kekompakan ibu dan anak ini.

Potret ini pun menuai berbagai komentar positif dari netizen. Banyak yang memuji kekompakan Angelina Sondakh dan Keanu Massaid, serta penampilan mereka yang stylish. 

Bahkan, tak sedikit pula yang mendoakan kesuksesan Keanu dalam mengikuti summer camp sepak bola.

Senyum Keanu Ingatkan Angelina Sondakh pada Adjie Massaid

Keanu Massaid yang sedang liburan di Barcelona tersebut tampak gagah dan tinggi menawan dalam balutan jersey berwarna hitam. 

Senyumnya yang mengembang pun tak luput dari perhatian. Melihat senyum Keanu, Angelina Sondakh tak kuasa menahan rasa haru. Ia teringat akan almarhum suaminya, Adjie Massaid.

Wanita berusia 46 tahun ini mengaku bahwa senyum Keanu bagaikan cerminan Adjie. Ia pun merasa seolah Adjie Massaid selalu menemani mereka dari atas sana.

“Dia juga pakai jersey klub kamu dulu, AJAX,” lanjut Angelina Sondakh.

Baca Juga: Intip Bocoran Kamar Anak Pertama Syahrini Bernuansa Earth Tone

Bagi Angie, Adjie Massaid meninggalkan kenangan indah dan harta tak ternilai yang tak tergantikan. Keanu, sang putra, adalah salah satu bukti cintanya yang abadi.

Reaksi Netizen

Potret liburan Angelina Sondakh dan Keanu Massaid di Barcelona tak henti-hentinya menuai pujian. 

Banyak netizen yang terpesona dengan senyum Keanu Massaid yang mirip dengan mendiang Adjie Massaid.

“Keanu mirip sekali sama papanya, senyumannya dari samping Masyaallah,” tulis salah satu netizen.

“Masya Allah Tabarakallah @keanu_massaid bener-bener mirip dengan ayahnya,” kata netizen lainnya.

“Iya bener senyumannya sama, mirip Mas Adjie,” ungkap salah seorang warganet.

“Benar mbak Angie, senyum mas @keanu_massaid persis papanya. Kalau mata persis mommynya,” lanjut lainnya.

“Gambar pertama…dari samping senyum Keanu mirip sama Mas Adjie,” komentar netizen.

Keindahan senyum Keanu tak hanya mengingatkan pada Adjie Massaid, tapi juga memancarkan mimpi besarnya. 

Sebelum berangkat ke Barcelona, Angie sempat mengungkapkan kebanggaannya atas tekad Keanu untuk menjadi pemain sepak bola profesional.

Baca Juga: Heboh! Lettu Fardhana dan Ayu Ting Ting Batal Nikah

Momen kebersamaan ibu dan anak ini pun menjadi bukti bahwa cinta Adjie Massaid tak pernah pudar. Momen Keanu Massaid liburan ke Barcelona ini menjadi bukti ia yang terus tumbuh dan mengejar mimpi dengan semangat yang sang ayah wariskan. (R10/HR-Online)

Profil Carmen H2H, Idol Indonesia Pertama yang Debut di SM Entertainment

Profil Carmen H2H, Idol Indonesia Pertama yang Debut di SM Entertainment

Profil Carmen H2H tengah menjadi sorotan publik. Gadis cantik ini berhasil mencetak sejarah di industri musik tanah air dengan debutnya sebagai idol Kpop pertama...
Sejarah Tradisi Padusan yang Lahir dari Tanah Jawa

Sejarah Tradisi Padusan yang Lahir dari Tanah Jawa

Indonesia merupakan negara yang kaya akan tradisi dan nilai adat istiadat. Salah satunya adalah sejarah tradisi padusan yang masih populer hingga kini, khususnya bagi...
Pom Bensin Mangkubumi

Banjir Langganan Depan Pom Bensin Mangkubumi, Warga Minta Perhatian dari Wali Kota Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Akibat diguyur hujan deras, banjir langganan menggenangi Jalan AH Nasution, tepatnya di depan Pom Bensin Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat (28/5/2025). Ketinggian air...
Audiensi di Kantor DPRD Tasikmalaya

Sejumlah Kadis Tak Hadir, ALARM Walk Out Saat Audiensi di Kantor DPRD Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Niat hati Ingin memberikan masukan dan solusi di tengah efisiensi anggaran terhadap beberapa dinas di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Aliansi Aktivis Rakyat Menggugat...
Sejarah Kerajaan Salakanagara

Sejarah Kerajaan Salakanagara, Leluhur Suku Sunda yang Dianggap Mitos 

Menilik dari sejarah yang ada, Salakanagara dianggap sebagai salah satu kerajaan tertua yang ada di Nusantara. Namun, eksistensi dari kerajaan ini sendiri dianggap sebagai...
Koleksi Busana Muslim

Bisnis Fashion, Citra Kirana Hadirkan Koleksi Busana Muslim Terbaiknya

Artis sekaligus pemain sinetron cantik Citra Kirana rupanya tengah membangun pundi-pundi cuan baru. Sebagai artis yang multitalenta, ia pun kini membangun usaha bisnis fashion...