Sabtu, Maret 15, 2025
BerandaBerita TasikmalayaUbah Stigma Negatif, Komunitas Motor BSC Kota Tasikmalaya Bagikan Nasi Kotak ke...

Ubah Stigma Negatif, Komunitas Motor BSC Kota Tasikmalaya Bagikan Nasi Kotak ke Warga

harapanrakyat.com,- Komunitas motor BSC Tasikmalaya atau Bogart Shark Classic bagikan makanan berupa nasi kotak kepada sejumlah warga di Jalan KHZ Mustofa, Kota Tasikmalaya, Jumat (28/6/24).

Dalam pembagian tersebut, mereka menyasar sopir angkot, pengemis hingga tukang becak yang berada di wilayah pusat kota.

Wakil BSC Cipedes Mohammad Azura Rahadian mengatakan, pihaknya ingin mengubah stigma negatif terhadap komunitas motor, terlebih terhadap BSC Kota Tasikmalaya yang dinilai meresahkan. 

Baca juga: Geng Motor BSC Tasikmalaya Resmi Bubar, Mantan Ketua Fokus Kerja 

Melalui kegiatan positif tersebut, pihaknya berharap keberadaan komunitasnya bisa bermanfaat untuk masyarakat, terlebih mereka yang membutuhkan.

“Apalagi ini kan hari Jumat, Insya Allah banyak keberkahan kalau kita berbuat baik,” katanya.

Bahkan, kata Azura, pihaknya berencana akan melakukan kegiatan tersebut secara konsisten setiap hari Jumat. 

“Kita rencananya setiap hari Jumat akan membagikan nasi kota untuk warga di pusat perkotaan. Selain itu, juga melaksanakan kegiatan-kegiatan yang lebih positif dan bermanfaat,” imbuhnya.

Wawan, salah satu pengayuh Becak Wawan mengaku bersyukur mendapatkan nasi kotak dari komunitas motor tersebut. Apalagi saat ini sedang sepi penumpang.

“Alhamdulillah bisa makan gratis, sangat terbantu sekali. Ini narik lagi sepi, bingung mau makan juga. Tapi sekarang alhamdulillah ada makan setelah ada yang ngasih dari anak – anak BSC,” kata Wawan. (Apip/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Korban bantuan banjir

Ketua TP PKK Ciamis Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Panumbangan

harapanrakyat.com,- Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Ciamis, Kania Herdiat menyalurkan bantuan kepada korban bencana banjir di Desa Sindangherang, Kecamatan Panumbangan, Jumat (14/3/2025). Untuk diketahui,...
Antea Putri Turk

Antea Putri Turk Viral! Cicit WR Supratman Perkenalkan Lagu Pertama Kakek Buyutnya

harapanrakyat.com,- Antea Putri Turk, cicit WR Supratman viral dan menarik perhatian publik setelah memperkenalkan lagu Indonesia Tjantik. Lagu ini menjadi sorotan karena merupakan karya...
Tampilan Baru Luna Maya, Makin Fresh dengan Rambut Pixie Cut

Tampilan Baru Luna Maya, Makin Fresh dengan Rambut Pixie Cut

Tampilan baru Luna Maya mengejutkan publik. Bagaimana tidak, gaya rambut panjang khasnya kini berganti model pixie cut. Perubahan tampilan artis Indonesia ini membuatnya terlihat...
Umroh perdana Celine Evangelista

Sudah Mualaf Sejak Lama, Umroh Perdana Celine Evangelista Bikin Haru

harapanrakyat.com,- Kabar Celine Evangelista melaksanakan umroh perdana mendadak bikin warganet terharu. Selama ini dikira belum mualaf, rupanya mantan istri Stefan William ini sudah resmi...
Natasha Rizky punya keinginan menikah lagi

Punya Keinginan Menikah Lagi, Natasha Rizky: Syukur-syukur Kalau sama Desta

harapanrakyat.com,- Artis cantik Natasha Rizky baru-baru bagikan kehidupan sesuai bercerai dengan Desta, Melalui tayangan YouTube Denny Sumargo, ibu dua anak itu blak-blakan membahas kemungkinan...
Pesantren Ramadan Lansia di Ciamis

Melihat Antusiasme Ratusan Lansia Ikuti Pesantren Ramadan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Ratusan warga lanjut usia (Lansia) antusias mengikuti kegiatan Pesantren Ramadan Lansia yang berlangsung di Masjid Agung Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (15/3/2025).  Ketua DKM Masjid...