Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruPetugas Cleaning Service Ini Ternyata Punya Empat Gelar Sarjana

Petugas Cleaning Service Ini Ternyata Punya Empat Gelar Sarjana

Kesulitan yang dialami Sunil ditengarai lantaran kepercayaan serta adat kuno masyarakat India. Pasalnya, Sunil disebut-sebut sebagai keturunan dalit, atau dalam kepercayaan orang India, Sunil merupakan warga yang tidak memiliki kasta. Photo : Ist/ Net

Berita Unik, (harapanrakyat.com),-

Sunil Yadav (36), warga asal Mumbai, India, ini sudah lama bekerja sebagai petugas kebersihan alias cleaning service di Pemerintahan Kota Mumbai. Dia berulang kali mencoba mengubah nasib dengan memanfaatkan empat gelar sarjana yang dimilikinya. Tapi sayang, usaha yang ditempuh Sunil selalu mengalami kegagalan.

Petugas Cleaning Service Ini Ternyata Punya Empat Gelar Sarjana

Dilansir dari islamic daily news, Senin (13/07/2015), kesulitan yang dialami Sunil ditengarai lantaran kepercayaan serta adat kuno masyarakat India. Pasalnya, Sunil disebut-sebut sebagai keturunan dalit, atau dalam kepercayaan orang India, Sunil merupakan warga yang tidak memiliki kasta.

“Kami terlahir sebagai budak. Kami dianggap tidak mempunyai hak untuk mendapat pekerjaan layak. Kami berusaha belajar dan meraih gelar pendidikan untuk meraih kesuksesan. Tapi, kami tetap saja tidak bisa mendapatkan kesempatan bekerja (layak),” kata Sunil.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, empat gelar yang dimiliki Sunil diantaranya sarjana muda bidang jurnalisme, magister bidang perburuhan, magister bidang pekerjaan sosial dan magister bidang filosofi. Sunil terpaksa bekerja menjadi petugas cleaning service menggantikan sang ayah yang tak lagi dapat bekerja akibat gangguan masalah kesehatan. (Deni/R4/HR-Online)

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

harapanrakyat.com,- Seorang pria lanjut usia di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, nekat mengakhiri hidupnya, Selasa (22/4/2025). Pria tersebut berinisial A (81)....
Motor Parkir di Depan Rumah Milik Warga Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

Motor Parkir Depan Rumah di Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

harapanrakyat.com,- Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di Dusun Sedekan, RT 29/08, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025) sekira pukul 03.00 WIB....
Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis, Jawa Barat, terus gencar mensosialisasikan Surat Edaran (SE) Bupati terkait larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan ke sekolah....
Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel kembali merilis tablet Android terbarunya di Indonesia. Adapun produk mereka kali ini bernama Itel VistaTab 30 Pro. Tablet milik Itel ini merupakan mid-range...
dugaan eksploitasi pekerja sirkus taman safari

DPRD Jawa Barat Soroti Dugaan Eksploitasi Pekerja Sirkus di Taman Safari

harapanrakyat.com – Terjadinya dugaan eksploitasi pekerja sirkus di Taman Safari turut menjadi perhatian berbagai kalangan. Demikian halnya juga dengan respon Wakil Ketua DPRD Jawa...
Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula Banyak yang Sayang

Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula: “Banyak yang Sayang”

Setelah resmi bercerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven terus menjadi sorotan publik. Perceraian yang sempat diwarnai berbagai tudingan negatif ini membuat banyak pihak bersimpati...