Film Mother of The Bride menceritakan tentang kisah seorang ibu yang harus berurusan dengan masa lalunya setelah sang putri memutuskan untuk menikah. Film bergenre romansa komedi ini akan tayang pada 09 Mei 2024 mendatang di Netflix. MPCA dan Living Films merupakan rumah produksi yang memproduksi film tersebut.
Baca juga: Sinopsis Film IF, Kemampuan Melihat Teman Khayalan Masa Kecil
Belum lama ini, Netflix telah merilis trailer baru berdurasi dua menit. Melalui trailer tersebut, penonton dapat melihat gambaran sekilas tentang adegan-adegan penting yang akan muncul dalam film. Salah satunya adegan mantan kekasih yang sudah lama berpisah mencoba memberikan hari pernikahan spesial untuk anak-anak mereka.
Mother of The Bride, Sinopsis dan Para Pemainnya
Film ini disutradarai oleh Mark Waters. Sutradara yang sebentar lagi akan menginjak usia 60 tahun ini, telah terlibat dalam produksi sejumlah film. Seperti Magic Camp (2020), Bad Santa 2 (2016), Vampire Academy (2014), hingga H’s All That (2021).
Sementara itu, Robin Bernheim menjadi penulis naskahnya. Sebelumnya, ia berkontribusi dalam pembuatan trilogy Princess Switch.
Tidak hanya menjadi pemeran utama saja, Brooke Shields juga memproduseri film tersebut. Ia memberikan banyak pujian kepada Mark Waters dan Christina Rogers selaku direktur film asli Netflix.
Baca juga: Sinopsis The Idea of You, Kisah Cinta Ibu Tunggal dan Superstar
Menurutnya, Mark Waters dan Christina Rogers berhasil menciptakan cerita yang unik untuk wanita berusia di atas 40 tahun. Bukan sebagai figuran, tetapi karakter utama yang akan ikut serta dalam cerita komedi romantis. Meski begitu, Mother of The Bride tetap menonjolkan cinta yang muda, cantik dan segar.
Emma Kembali dari Luar Negeri
Mother of The Bride berkisah tentang seorang wanita bernama Lana. Lana memiliki seorang putri cantik bernama Emma.
Sudah sejak lama, Lana dan Emma tidak tinggal bersama. Satu tahun yang lalu, Emma menetap di London.
Setelah lama berpisah, Emma kembali dari luar negeri. Tiba-tiba saja, Emma memberikan kejutan kepada sang ibu.
Bulan depan ia akan menikah dengan kekasihnya di sebuah pulau yang terletak di Thailand. Mendengar kabar tersebut, Lana sangat terkejut.
Emma Menikah dengan Putra Mantan Kekasih Lana
Alur cerita Mother of The Bride semakin menarik setelah Lana mengetahui siapa pria misterius yang berhasil mencuri hati putrinya itu. Ternyata, pria tersebut adalah putra dari mantan kekasih Emma.
Baca juga: Sinopsis Anyone But You, Film Kisah Romansa Bea dan Ben
Di Masa lalu, Emma pernah menjalin hubungan dengan seorang pria. Namun, kisah cinta mereka berakhir tragis.
Pria yang begitu Emma cintai, justru menghancurkan hatinya. Meski sudah berlalu, patah hati yang Emma rasakan masih terasa hingga saat ini.
Para Pemain Utama Mother of The Bride
Film ini dibintangi oleh Brooke Shields dan Miranda Cosgrove. Brooke Shields akan memerankan karakter Lana, sedangkan Miranda Cosgrove berperan sebagai Emma.
Pada bulan Maret 2024 lalu, Miranda Cosgrove memberikan keterangan kepada publik perihal karakter yang ia perankan. Menurutnya, berkat hubungannya yang sangat kuat dengan ibunya, sangat membantu perannya sebagai Emma.
Miranda Cosgrove adalah aktris sekaligus penyanyi asal Los Angeles, California, U.S. Wanita berusia 30 tahun tersebut telah memulai karir keartisannya sejak 1996 lalu. Tahun ini, ia mendapatkan tawaran untuk membintangi tiga film sekaligus, yakni Drugstore June, Mother of the Bridge dan Despicable Me 4.
Miranda Cosgrove juga menceritakan kesannya saat beradu akting dengan Brooke Shields. Baginya, Brooke Shields adalah sosok yang hangat. Meskipun baru berbicara dengan Brooke selama satu jam saja, terasa seperti sudah lama mengenalnya.
Brooke Shields atau Brooke Christa Shields adalah aktris dan model kelahiran New York City, New York, U.S. Ibu dua anak ini, berkecimpung di industri hiburan sejak 1966 lalu. Ia telah membintangi berbagai judul film dan serial seperti Mr. Pickles hingga Momma Named Me Sheriff.
Para Pemain Pendukung
- Benjamin Bratt sebagai Will
- Chad Michael Murray sebagai Lucas
- Rachael Harris sebagai Janice
- Sean Teale sebagai RJ
- Wilson Cruz sebagai Scott
- Michael McDonald sebagai Clay
- Tasneem Roc sebagai Camala
- Dalip Sondhi sebagai Harley
Baca juga: Sinopsis Film Migration, Animasi Petualangan Komedi Seru
Mampukah Lana mengesampingkan masa lalunya demi pernikahan sang putri? Apakah Emma akan mengetahui masa lalu ibunya yang selama ini dirahasiakan? Jangan lewatkan Mother of the Bride di aplikasi nonton film kesayangan, Netflix. (R10/HR-Online)