Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarWahana Pasar Malam Kagetkan Warga Cimahi, Lokasinya Timbulkan Kemacetan Lalu Lintas

Wahana Pasar Malam Kagetkan Warga Cimahi, Lokasinya Timbulkan Kemacetan Lalu Lintas

harapanrakyat.com – Kehadiran wahana pasar malam di pusat Kota Cimahi, Jawa Barat, mengejutkan sejumlah warga. Pasalnya, keberadaan wahana nomaden itu tepat berada di Jalan Alun-alun Cimahi dan Jalan Djulaeha Karmita. Warga menilai, kehadiran wahana itu mengganggu lalu lintas.

Baca Juga : Kurangi Tingkat Kemacetan Lalu Lintas di Kota Bandung, Pemerintah Siapkan Langkah Baru

Menurut warga, wahana pasar malam ini keberadaannya tiba-tiba saja muncul pada Jumat, (22/3/2024). Warga mengaku heran lokasi pasar tersebut berada di tengah jalan di antara beberapa fasilitas publik dan perkantoran.

Terlebih, Jalan Djulaeha Karmita adalah akses penting menuju ruas utama Kota Cimahi. Selain itu, jalan tersebut juga menjadi perlintasan menuju Jalan Kolonel Masturi, Jalan Pasar Atas, hingga Jalan Encep Kartawiria.

“Saya hendak ambil obat ke puskesmas untuk bapak saya. Kaget, harus jalan memutar karena ada permainan besar depan puskesmas. Rupanya ada wahana pasar malam, kaget sekali ya,” kata Uce (43) seorang warga Cimahi Utara.

Mardi pun merasa heran dan mempertanyakan siapa pihak yang memberikan izin pasar malam tersebut.

Andri (38) warga Kelurahan Citeureup menuturkan hal serupa. Ia mengeluhkan karena keberadaan wahana tersebut. “Saya, mau jemput anak sekolah. Ternyata ada wahana seperti ini, jadi saya harus memutar jalan, lagi pula ini membahayakan,” tuturnya.

Pengelola Sepakat Pindahkan Wahana Pasar Malam

Kapolsek Cimahi Kompol Donny Irawan membenarkan jika pihaknya menerima keluhan masyarakat terkait keberadaan sejumlah wahana tersebut. Ia pun langsung melakukan pengecekan ke lokasi.

Baca Juga : Solusi Atasi Kemacetan Lalu Lintas di Gedebage, Batasi Jam Operasional Bus Besar

“Jadi awalnya kami temukan telah terpasangnya beberapa wahana pasar malam di Jalan Djulaeha Karmita. Kami mendapat keluhan dari warga karena di sini ada fasilitas publik dan perkantoran,” kata Donny.

Setelah pihaknya mendatangi lokasi dan berdiskusi bersama pihak pengelola, akhirnya sepakat mereka akan membongkar wahana pasar malam tersebut. Mereka pun akan pindah ke tempat lain.

“Karena mengganggu aktivitas masyarakat, akhirnya setelah berdiskusi dan koordinasi bersama pihak pengelola, mereka sepakat membongkar wahana pasar malam itu,” ujar Donny. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Tiga orang terduga pelaku pencurian sepeda motor lintas Kabupaten, diringkus Tim Resmob Satreskrim Polres Sumedang Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Dari tangan komplotan spesialis...
anak yatim di Sumedang

IKAHI Santuni Ratusan Anak Yatim di Sumedang, Wujud Kepedulian di Hari Jadi ke-72

harapanrakyat.com,- Suasana haru dan kebahagiaan mewarnai Gedung Negara Sumedang, Jawa Barat, saat ratusan anak yatim menerima santunan dari Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI) pada Kamis...
efisiensi belanja

Terkait Inpres Efisiensi, Pemkot Cimahi Pangkas Sejumlah Pos Anggaran Belanja

harapanrakyat.com - Pemkot Cimahi, Jawa Barat, siap menjalankan  instruksi Presiden Prabowo Subianto Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja. Saat ini, Pemkot Cimahi telah...
Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne pindah agama jadi perbincangan hangat baru-baru ini. Ya, Putri Anne akhir-akhir ini memang menuai kontroversi. Apapun yang artis Indonesia ini lakukan...
Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis, Jawa Barat, gencar meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), salah satunya dari sektor pajak. Seperti kerja sama dengan Kelurahan...
PSSI Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games

Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games, PSSI: Masih Pertimbangan

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengaku masih belum melakukan persiapan menyambut SEA Games 2025. Termasuk perihal penentuan siapa yang menjadi pelatih timnas Indonesia...