Senin, Maret 31, 2025
BerandaBerita CiamisMelihat Kesetiaan Fans Nike Ardilla, Ziarah dan Berdoa saat Haul ke 29

Melihat Kesetiaan Fans Nike Ardilla, Ziarah dan Berdoa saat Haul ke 29

harapanrakyat.com,- Tanggal 19 Maret tahun 1995 merupakan hari Nike Ardilla penyanyi Indonesia yang multitalenta tutup usia akibat kecelakaan. Bertepatan dengan tanggal tersebut, para fans biasa melakukan ziarah ke makam Nike Ardilla.

Baca Juga: Kisah Hidup Nike Ardilla, Penyanyi Kebanggaan Ciamis yang Dijuluki Ratu Rock Indonesia

Tepat pada hari ini, Selasa (19/3/2024) itu merupakan haul yang ke 29 Nike Ardilla. Para penggemar berdatangan untuk melakukan ziarah dan berdoa di makam Nike Ardilla di Desa Imbanagara, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Pantauan HR online di lokasi, terlihat sejumlah fans sedang berdoa di makam Nike Ardilla, lalu berfoto setelah itu pulang. Biasanya ketika haul Nike Ardilla banyak yang datang untuk berziarah dari berbagai daerah di Indonesia.

Namun, saat ini bertepatan dengan bulan Ramadan, jadi yang datang tidak sebanyak seperti biasanya. Tapi berdasarkan informasi, fans Nike Ardilla yang tergabung dalam NAFC atau Nike Ardilla Fans Club dari berbagai daerah akan datang setelah lebaran.

Cerita Fans Nike Ardilla Asal Banjar

Salah satu Fans Nike Ardilla dari Kota Banjar, Ucin mengaku, setiap haul Nike Ardilla dirinya bersama temannya selalu datang untuk berziarah dan berdoa di makam sang idola.

“Saya dari Banjar, setiap tahun juga kalau haul sering kesini untuk berziarah dan berdoa. Saya sangat ngefans kepada Nike Ardila,” katanya.

Teh Ucin sapaan akrabnya bercerita awal mengidolakan Nike Ardilla itu karena lagu-lagunya sangat menyentuh hati saat-saat remaja, terutama tentang percintaan.

Tidak hanya itu, saking mengidolakan Nike Ardila, Teh Ucin juga masih menyimpan sejumlah kaset sang idola, yang dulu dirinya beli seharga Rp 7.500 kalau saat ini sekitar Rp 75.000.

“Lagu-lagunya sangat mewakili sekali, seperti lagi Biarlah Aku Mengalah lalu Mengapa Harus Berpisah. Intinya menemani masa percintaan saya saat masa-masa remaja dulu,” ucapnya.

Teh Ucin menyebut bahwa pada masa itu juga ada penyanyi yang suaranya bagus dan dirinya suka, diantaranya Poppy Mercuri dan juga Inka. Akan tetapi, kesukaannya itu berbeda dengan sang idola yaitu Nike Ardilla.

“Mungkin karena saat remaja waktu itu masih cinta-cinta monyet ya, jadi yang melekat di hati itu. Lagu-lagu Nike Ardilla, karena memang sangat menemani masa remaja saya,” pungkasnya. (Ferry/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Oli Kental untuk Motor Tua, Bantu Jaga Mesin Tetap Awet

Oli Kental untuk Motor Tua, Bantu Jaga Mesin Tetap Awet

Motor tua memiliki karakter mesin yang berbeda dari motor keluaran baru. Setelah bertahun-tahun pengendara gunakan, bagian dalam mesinnya mengalami keausan. Celah antar komponen juga...
ASUS ExpertBook B1 2025, Laptop Modern dengan Performa Gahar

ASUS ExpertBook B1 2025, Laptop Modern dengan Performa Gahar

ASUS ExpertBook B1 2025 segera hadir dan berhasil menarik perhatian. Laptop ASUS ini menjadi pilihan terbaik bagi yang mencari perangkat dengan layar luas. Di...
Realme 14T Siap Rilis di Tanah Air Berbekal Baterai 6000 mAh

Realme 14T Siap Rilis di Tanah Air Berbekal Baterai 6000 mAh

Realme kembali bersiap memperkenalkan smartphone 5G murah terbaru mereka di Indonesia, yaitu Realme 14T. Perangkat ini digadang-gadang akan menjadi pesaing serius bagi Samsung Galaxy...
Polres Sumedang bubarkan takbir keliling yang berubah arogan dan bawa minuman keras

Polres Sumedang Bubarkan Takbir Keliling yang Berubah Arogan dan Bawa Miras

haraoanrakyat.com,- Bukannya takbiran dengan khusyuk, puluhan pemuda rombongan takbir keliling, justru kedapatan membuat onar dan nyaris bentrok dengan rombongan lainnya di Jalan Mayor Abdurrahman,...
Terbakar Api Cemburu, Seorang Suami di Sumedang Tega Bacok Istrinya

Terbakar Api Cemburu, Seorang Suami di Sumedang Tega Bacok Istrinya

harapanrakyat.com,- Terbakar api cemburu, seorang suami warga Kecamatan Jatinunggal, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tega membacok istrinya sendiri saat malam takbiran Idul Fitri, pada Minggu...
Jasa Permak Pakaian di Sumedang Kebanjiran Order

Jelang Lebaran, Jasa Permak Pakaian di Sumedang Kebanjiran Order

harapanrakyat.com,- Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, puluhan jasa permak pakaian di Kabupaten Sumedang mulai kebanjiran orderan. Jasa permak tersebut biasanya mangkal di kawasan...