harapanrakyat.com,- Ketua DPC Gerindra Ciamis, Pipin Arif Apilin mengakui partainya tidak memiliki figur internal untuk diusung pada Pilkada 2024. Karena itu, pihaknya menyambut baik Herdiat Sunarya apabila akan kembali mencalonkan diri sebagai Bupati Ciamis melalui partai Gerindra.
Sebelumnya Herdiat mengatakan, dirinya akan maju kembali sebagai Bupati pada Pilkada Ciamis 2024 melalui partai Gerindra.
Herdiat juga menyebut kemungkinan dirinya pecah kongsi dengan Wakil Bupati Ciamis saat ini, Yana D Putra.
Baca Juga: Kursi Gerindra Ciamis Terancam Hilang Satu, Kursi PAN Nambah Dua
Meskipun demikian, Pipin Arif Apilin mengatakan, belum ada pembahasan lebih lanjut terkait tokoh yang akan diusung pada Pilkada 2024.
“Sejauh ini memang belum ada pembahasan lebih dalam terkait akan mengusung siapa pada Pilkada mendatang. Sejauh ini kami akan melakukan rapat terlebih dahulu di internal untuk menentukan siapa yang akan kita usung pada Pilkada tahun 2024,” ujar Pipin, Senin (4/3/2024).
Gerindra Ciamis Usung Herdiat di Pilkada 2024?
Gerindra mengusung Herdiat sebagai Bupati Ciamis pada Pilkada 2019 lalu. Namun untuk Pilkada 2024, Pipin mengatakan, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan DPD maupun DPP.
“Memang benar Pilkada 2019 kami mengusung Pak Herdiat. Namun untuk tahun ini kami akan melakukan koordinasi terlebih dahulu dengan DPD maupun DPP,” terangnya.
Pipin pun mengakui, Gerindra belum punya figur internal yang bisa diusung dalam Pilkada 2024.
“Belum ada figur dari internal Gerindra untuk maju Pilkada tahun 2024. Maka kalaupun memang nantinya Herdiat akan masuk di partai Gerindra, kita welcome welcome saja,” jelasnya.
Baca Juga: Pilkada Ciamis 2024, Herdiat Setia dengan Yana atau Pindah ke Lain Hati?
Pipin menegaskan, Herdiat merupakan putra terbaik Ciamis. Jadi tidak ada masalah apabila Gerindra mengusung kembali Herdiat sebagai Bupati Ciamis pada Pilkada 2024.
“Bisa dibilang Pak Herdiat merupakan putra terbaik Ciamis, kenapa tidak kita mengusung kembali Pak Herdiat di Pilkada tahun 2024?” ungkapnya.
Terkait keretakan pasangan Herdiat-Yana, Pipin enggan menanggapi. Ia mengaku akan berkomunikasi terlebih dahulu dengan Herdiat.
“Beberapa hari ke depan kami akan bertemu dengan Pak Herdiat, nanti kita kabarkan lagi yah terkait hasil pertemuannya,” pungkasnya. (Fahmi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)