Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita TerbaruWulan Guritno Gugat Sabda Ahessa Secara Perdata

Wulan Guritno Gugat Sabda Ahessa Secara Perdata

Wulan Guritno gugat Sabda Ahessa secara perdata. Alasan Wulan Guritno gugat sang mantan pacar, Sabda Ahessa ini tentu menjadi perdebatan. Banyak yang bertanya-tanya apa sebenarnya yang membuat sang artis Indonesia legendaris tersebut melakukan langkah ini.

Baca Juga: Ruy Iskandar Membintangi Live Action Avatar: The Last Airbender

Padahal, keduanya merupakan pasangan yang serasi selama menjalin kasih. Mereka juga tampak dekat dengan keluarga masing-masing.

Wulan Guritno Gugat Sabda Ahessa ke Pengadilan

Kabar terbaru muncul dari artis legendaris, Wulan Guritno. Wulan sendiri terkenal sebagai artis yang tidak suka membuat sensasi.

Bahkan, Wulan juga tampak sangat menjaga privasi kehidupan pribadinya, termasuk masalah percintaan. Setelah ramai kabar jalinan kasihnya dengan seorang pemuda bernama Sabda Ahessa, keduanya kini kembali menjadi perbincangan.

Bukan karena keromantisannya, tetapi karena Wulan yang menggugat secara hukum sang mantan pacar. Ya, keduanya telah putus sejak beberapa waktu yang lalu.

Gugatan Hukum Perdata

Wulan Guritno melaporkan Sabda ke Pengadilan Negeri Jakarta Timur. Bintang film terkenal tersebut membuat laporan yang nomor perkara 5/Pdt.G.S/2024/PN JKT.SEL.

Human Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Djuyamto, membenarkan kabar tersebut. Wulan melaporkan pria bernama lengkap Sabdayagra Ahessa tersebut ke pengadilan secara hukum perdata.

Menurut keterangan kuasa hukum Wulan, Ficky Fernando, Wulan memberikan gugatan bukan berkaitan dengan hubungan keduanya. Tetapi, terkait uang renovasi rumah.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Segera Menikah, Sudah Lakukan Persiapan

Ficky Fernando menjelaskan bahwa Wulan sudah coba untuk menagih uang renovasi rumah yang berada di Jalan Kemang timur IAPCO Nomor 16, Pejaten Barat tersebut.

“Awalnya sudah mau ke jenjang serius, itu awalnya kenapa sepakat renovasi rumah,” ungkap Ficky. Namun, keduanya putus dan Sabda sepakat untuk mengembalikan uang renovasi tersebut sebesar Rp 396.150.000.

Kenyataannya, sudah berulang kali Wulan menagih lelaki berusia 28 tahun tersebut. Karena tidak ada titik terang, akhirnya Wulan Guritno gugat Sabda Ahessa ke pengadilan.

Sang kuasa hukum Wulan juga menjelaskan bahwa kliennya sudah melayangkan somasi. Tetapi. tidak ada respon dari Sabda sehingga akhirnya Wulan melaporkannya ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Sosok Sabda Ahessa

Sabda Ahessa sebenarnya bukanlah seseorang yang berkecimpung di dunia hiburan. Ia merupakan seorang atlet basket profesional dan kerap mencoba olahraga lainnya.

Hubungannya dengan Wulan Guritno menjadi sorotan karena usia keduanya yang terpaut belasan tahun. Selama pacaran, keduanya sering membagikan momen berdua di media sosial

Dengan jumlah pengikut hingga 102 ribu di akun Instagramnya @sabdaahessa, ia memang cukup terkenal. Kini Sabda Ahessa menutup dan membatasi kolom komentar di semua postingannya.

Baik Wulan maupun Sabda sama-sama tidak mengunggah postingan apapun di akun Instagramnya seolah tidak terjadi apa-apa. Wulan juga tampak sibuk dengan jadwalnya mengisi berbagai acara.

Baca Juga: Putri Anne Ngamuk di Live, Lelah dengan Komentar Jahat Netizen

Wulan Guritno gugat Sabda Ahessa ini cukup mengejutkan. Pasalnya, keduanya tidak tampak terjadi apapun di antara keduanya setelah putus. Ternyata, siapa sangka diantara keduanya terjadi masalah yang cukup besar. (R10/HR-Online)

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

Perawatan mobil yang rutin sangat penting guna meminimalisir resiko kerusakan pada komponennya. Salah satu komponen pada mobil yang sering mengalami kerusakan adalah air conditioner...
Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sebelum menjadi semeriah seperti sekarang, karnaval di Indonesia telah melalui perjalanan panjang sejak zaman dahulu hingga mencapai bentuknya saat ini. Umumnya, pelaksanaan karnaval ini...
Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo kembali mengguncang dunia teknologi dengan merilis ThinkPad X9 Aura pada ajang CES 2025. Laptop ini membawa perubahan signifikan dalam desain dan fitur. Hal...
Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita; Cari Korban yang Lain

Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita: Cari Korban yang Lain

Kini Lolly kembali ke keluarga dan Nikita sudah merasa bahwa ia telah memenangkan perseteruan. Nikita Mirzani memang akhirnya sudah berhasil menjauhkan putri sulungnya dengan...
Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya bonsai sancang patut Anda pertimbangkan. Hal ini mengingat tanaman bonsai masih menjadi favorit banyak orang. Banyak yang tertarik membudidayakannya, baik sebagai hobi maupun...
Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Pelepasan dan penerimaan elektron merupakan bagian dari reaksi redoks yang melibatkan transfer elektron. Dalam hal ini, istilah redoks berasal dari dua konsep penting, yakni...