Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisMesin Mati, Mobil Angkutan Umum di Ciamis Mundur dan Terguling ke Sawah 

Mesin Mati, Mobil Angkutan Umum di Ciamis Mundur dan Terguling ke Sawah 

harapanrakyat.com,- Sebuah mobil Carry yang merupakan mobil angkutan umum jurusan Tasikmalaya-Ciamis dan Kota Banjar terguling ke Sawah di Desa Pawindan, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (6/2/2024). 

Mobil yang mengangkut 5 orang penumpang itu tidak menimbulkan korban jiwa. Namun para penumpang mengalami luka memar karena terbentur bodi mobil ketika terguling.

Akibat kejadian tersebut, mobil itu mengalami kerusakan.

Peristiwa tersebut bermula saat mobil Carry itu berangkat dari garasinya dan juga mengangkut penumpang yang akan pergi ke perkotaan. Namun pada saat melewati tanjakan di Desa Pawindan, mesin mobil tersebut mati secara tiba-tiba.

Selain itu, diduga karena rem dari mobil itu juga kurang kuat, sehingga kendaraan tersebut mundur lagi lalu terguling dan masuk ke sawah. Beruntung, ketinggian sawah kurang lebih 2 meter.

Baca juga: Hindari Pemotor, Truk Bermuatan Galon Terguling ke Sawah di Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Pawindan, Ahmad Kartoyo membenarkan adanya peristiwa tersebut. Pihaknya mendapatkan laporan mobil Carry terguling ke sawah itu saat berada di rumahnya.

“Iya betul saya sedang di rumah saat itu, ada laporan bahwa ada mobil angkutan Carry mundur lagi dan jatuh ke sawah. Kalau berdasarkan informasinya itu karena mesinnya mati, kemudian mundur dan tidak tertahan oleh rem,” katanya.

Menurutnya, mobil angkutan umum tersebut mengangkut 5 orang penumpang. Baru berangkat dari garasi dan akan berangkat ke wilayah perkotaan.

“Tidak ada korban jiwa, hanya saja para penumpang mengalami luka ringan akibat terbentur,” tuturnya.

Kartoyo menambahkan, saat ini mobil angkutan umum tersebut sudah berhasil dievakuasi menggunakan derek. Ia bersama warga juga ikut gotong royong dalam membantu evakuasi.

“Tadi saat evakuasi menggunakan derek, bagian bawah mobil itu tersangkut ke tembok sehingga kesusahan untuk naik. Maka dari itu kami gotong royong turun ke sawah untuk bantu evakuasi mobil tersebut,” pungkasnya. (Feri/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...