Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita PangandaranDorong UMKM Naik Kelas, HIPMI Pangandaran Hadirkan Pakar Marketing dari Belanda

Dorong UMKM Naik Kelas, HIPMI Pangandaran Hadirkan Pakar Marketing dari Belanda

harapanrakyat.com,- Dorong UMKM bisa naik kelas, BPC HIPMI Kabupaten Pangandaran hadirkan pakar marketing dari lembaga Programma Uitzending Managers (PUM) asal Belanda, Rabu (31/1/24). 

Dalam mentoring yang berlangsung pada 1-5 Februari 2024 tersebut, para pelaku UMKM serta forum Pentahelix Pangandaran langsung berdiskusi dengan senior expert PUM, Mr Leendert Nordermeer.

Ketua BPC HIPMI Pangandaran Shenna Rizkantya mengatakan, pihaknya sangat bersyukur bisa berkomunikasi dengan organisasi internasional. Apalagi PUM memiliki 1000 contoh serta 2000 expert yang berada di Eropa. 

“Hadirnya Mr Leendert sebagai salah satu expert ini harapannya selain mentransfer ilmu, juga bisa menjadi pemicu UMKM kita naik kelas,” katanya. 

Bahkan, kata Shenna, khusus di kepengurusannya bisa lebih terinspirasi dalam membuat program-program di organisasi. 

Baca juga: Rakercab HIPMI Kota Banjar Singgung Peluang Ekonomi Exit Tol Getaci 

Menurutnya, untuk memajukan suatu daerah tidak semata-mata hanya menggantungkan pada birokrat saja. Namun, pihaknya meyakini dengan adanya forum pentahelix atau multipihak bisa membangun sinergitas yang baik untuk Pangandaran lebih maju. 

“Dalam forum ini ada akademisi, pengusaha, komunitas, pemerintah hingga media. Harapannya tentu agar gagasan ini tidak hanya selesai di seremonial saja, namun harus terwujud,” pungkasnya. 

Dukungan Pakar Marketing dari Belanda

Sementara itu, pakar marketing PUM Leendert Nordermeer mengatakan, pihaknya sangat mendukung adanya pemberdayaan perekonomian di negara berkembang. 

Selain dengan memberikan pengetahuan, pihaknya juga bisa memberikan dorongan berupa dana. 

“Saya pada November lalu pernah ke sini menjelaskan soal promosi PUM dan sekarang merupakan kesempatan kedua untuk menindaklanjutinya,” katanya. 

Leendert mengungkapkan, PUM adalah NGO yang sudah 45 tahun beroperasi. Adapun programnya, adalah mentransfer ilmu manajemen salah satunya.

Tak hanya itu, PUM juga menjadi wadah bagi relawan maupun konsultan senior di berbagai bidang untuk membantu negara berkembang di bidang bisnis. 

“Seperti saya fokus di bidang marketing dan distribusi. Nah, saya membagikan pengetahuan bagaimana cara memilih pasar yang bagus dan menguntungkan. Apalagi dulu saya juga sebagai GM di Industri Kosmetik, Christian Dior,” paparnya. 

Dalam 5 hari ke depan, ia bakal terjun langsung ke UMKM yang terpilih dan melihat langsung bagaimana prosesnya. Hal itu agar ia mengetahui masalah dan mencarikan solusinya. (Mad/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Zaid bin Haritsah, Sahabat Nabi yang Menemani ke Thaif

Zaid bin Haritsah, Sahabat Nabi yang Menemani ke Thaif

Sahabat Nabi yang menemani ke Thaif perlu diketahui oleh umat muslim. Thaif itu sendiri merupakan kota besar ketiga di Arab Saudi sesudah Mekah dan...
Spesifikasi Meizu Mblu 22 Pro, Segera Rilis Bulan Mei 2025

Spesifikasi Meizu Mblu 22 Pro, Segera Rilis Bulan Mei 2025

Meizu Mblu 22 Pro rencana akan hadir di bulan Mei 2025 dengan dukungan fitur dan spesifikasi yang handal. Meizu 22 Pro terbaru akan segera...
Fitur Advance Chat Privacy WhatsApp, Mencegah Ekspor Chat

Fitur Advance Chat Privacy WhatsApp, Mencegah Ekspor Chat

Fitur advance chat privacy Whatsapp kini telah resmi meluncur dengan tujuan untuk mempermudah pengguna saat berkomunikasi. Salah satu aplikasi chat yang populer di seluruh...
SAPMA Pemuda Pancasila Ciamis Soroti Kampus yang Diduga Promosi Rokok, Desak Evaluasi Serius agar Tidak Terulang

SAPMA Pemuda Pancasila Ciamis Soroti Kampus yang Diduga Promosi Rokok, Desak Evaluasi Serius agar Tidak Terulang

harapanrakyat.com,- Satuan Pelajar-Mahasiswa Pemuda Pancasila (SAPMA PP) Kabupaten Ciamis soroti lingkungan kampus yang memfasilitasi promosi rokok. Padahal, mereka menilai kampus itu harus menjadi zona...
Penemuan Skull Hill di Mars oleh Rover NASA

Penemuan Skull Hill di Mars oleh Rover NASA

Sebuah batu gelap dengan bentuk serta tekstur unik yang disebut "Skull Hill" telah menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan peneliti NASA. Penemuan Skull Hill terjadi...
Sungai Cikadongdong Ciamis Alami Pendangkalan, Warga Minta Normalisasi untuk Cegah Banjir

Sungai Cikadongdong Ciamis Alami Pendangkalan, Warga Minta Normalisasi untuk Cegah Banjir

harapanrakyat.com,- Sungai Cikadongdong di Dusun Salamaya, Desa Selasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengalami pendangkalan yang dipenuhi sedimen, Selasa (29/4/2025). Warga berharap instansi...