Perbedaan sheet mask dan face mask menjadi hal wajib diketahui, apalagi untuk yang ingin melakukan perawatan wajah. Masker wajah (face mask) maupun sheet mask sama-sama menjadi produk perawatan kecantikan yang membuat kulit lebih sehat.
Baca Juga: Manfaat Masker Jeruk Nipis, Mengurangi Tanda-Tanda Penuaan
Face mask sendiri terdiri dari berbagai jenis berdasarkan pada cara penggunaan serta bentuknya, yaitu cream mask, peel off mask, serta sheet mask. Seperti yang kita ketahui, jika sheet mask merupakan jenis masker wajah paling populer saat ini.
Perbedaan Sheet Mask dan Face Mask untuk Kecantikan Wajah
Produk perawatan wajah seperti face mask dan sheet mask memang kerap dipilih sebagai jalan ninja. Hal tersebut bukan tanpa alasan, karena cara pemakaian yang mudah namun tetap memperoleh hasil maksimal. Berikut ini perbedaan sheet mask dan face mask yang dapat diketahui:
Komposisi
Face mask umumnya mengandung tanah liat atau bahan lain yang dapat mengeras dan mengering tanpa membuat kulit keras di permukaannya. Masker yang telah mengeras di kulit wajah dapat dihilangkan dengan mudah hanya dengan membilasnya.
Sementara, sheet mask terbuat dari lembaran masker yang direndam dalam serum sebagai bahan utamanya. Beberapa sheet mask dirancang khusus untuk semua jenis kulit dan memberikan hidrasi instan pada kulit wajah.
Bentuk Kemasan
Kemasan sheet mask umumnya untuk sekali penggunaan. Berbeda dengan face mask yang tersaji dalam wadah dan dapat berulang kali pemakaian. Dengan hanya satu masker dalam satu kemasan, sheet mask mungkin terlihat kurang ekonomis.
Meskipun demikian, sheet mask memiliki tingkat kebersihan yang lebih tinggi daripada face mask. Jika face mask tidak tersimpan dengan benar atau tutup tidak rapat, ada risiko terkontaminasi oleh kuman atau bakteri. Sehingga dapat menyebabkan infeksi pada kulit.
Cara Pemakaian
Perbedaan sheet mask dan face mask selanjutnya ada pada cara pemakaiannya. Face mask mengharuskan untuk mengaplikasikannya secara merata ke seluruh wajah menggunakan jari atau kuas khusus masker.
Beberapa masker menyarankan untuk membersihkannya dengan membilas wajah menggunakan air suhu hangat. Lalu, berlanjut dengan menggosok lembut menggunakan flanel atau kain serat mikro untuk menghilangkannya.
Sementara itu, sheet mask cukup menerapkan pada permukaan wajah, menunggu beberapa menit, kemudian dapat dilepaskan. Penggunaannya terbilang sangat praktis dan tidak meninggalkan kekacauan pada wajah.
Durasi Pemakaian
Umumnya, face mask memerlukan waktu lebih lama karena harus menunggu hingga masker mengering. Selain itu, proses membersihkan wajah dari masker juga memakan waktu. Jika lebih suka metode lebih praktis, sheet mask bisa menjadi alternatif yang lebih cepat.
Cara Memilih Sheet Mask
Menggunakan sheet mask yang praktis menjadi kegiatan menyenangkan. Namun, jangan sembarangan memilih sheet mask. Karena dapat menyebabkan iritasi pada kulit jika kandungannya tidak sesuai kebutuhan kulit.
Baca Juga: Cara Memakai Masker Spirulina dan Manfaatnya untuk Kulit Wajah
Berikut cara memilih sheet mask yang baik untuk kulit.
1. Kulit Berminyak
Jenis kulit berminyak dapat memilih masker yang dapat mengontrol produksi minyak berlebih dan juga mengecilkan pori-pori. Seperti vitamin A, C, dan E.
2. Kulit kering dan Sensitif
Kulit yang cenderung kering dan sensitif, sebaiknya memilih masker dengan kandungan kolagen dan asam hialuronat. Selain itu, kandungan lain seperti royal jelly, teh hijau, dan ginseng juga bermanfaat untuk kulit jenis ini.
3. Kulit Kombinasi
Bagi yang memiliki kulit kombinasi dari kering hingga berminyak, ada baiknya memilih sheet mask dengan kandungan antioksidan tinggi. Fungsinya untuk melembutkan kulit dan mengangkat kotoran, seperti alpukat dan berbagai jenis teh (hitam, hijau, dan chamomile).
Sheet Mask vs LED Mask: Inovasi Terbaru Teknologi Perawatan Wajah
Dua inovasi terkini dalam perawatan kulit, menawarkan pendekatan yang berbeda. LED Mask menggunakan teknologi canggih dengan cahaya berbagai warna untuk menyasar masalah kulit secara khusus. Teknologi ini meningkatkan elastisitas hingga mengurangi jaringan parut.
Sementara itu, sheet mask tetap menjadi pilihan praktis dengan berbagai kandungan yang melembutkan dan menyegarkan kulit.
Baca Juga: Masker Lidah Buaya Kaya Manfaat dan Cara Pembuatannya
Meski LED mask menawarkan keunggulan teknologi, beberapa ahli menyarankan kehati-hatian terhadap paparan cahaya biru. Perbandingan ini memunculkan pertanyaan seputar keefektifan dan keamanan. Dengan demikian, pengguna bisa memilih pendekatan yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan kulit.
Perbedaan sheet mask dan face mask dapat pengguna ketahui agar perawatan wajah menjadi lebih sempurna. Jangan lupa untuk menyesuaikan produk masker dengan kebutuhan kulit agar tidak terjadi iritasi atau hal-hal merugikan lainnya. (R10/HR-Online)