Minggu, April 6, 2025
BerandaBerita JabarTiga Kecamatan di Bandung Barat Minim Pendaftar Petugas KPPS

Tiga Kecamatan di Bandung Barat Minim Pendaftar Petugas KPPS

harapanrakyat.com – Tiga kecamatan di Bandung Barat, Jawa Barat, menjadi daerah paling sedikit pendaftar petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu. Ketiga kecamatan itu meliputi Kecamatan Gununghalu, Cipongkor, dan Rongga.

Ketua KPU Bandung Barat Rifqi Ahmad menduga, rendahnya animo masyarakat mendaftar menjadi petugas KPPS pada Pemilu 2024 ini terbentur persyaratan. Sebab, lanjut Rifqi, banyak warga yang sulit memenuhi persyaratan menjadi petugas KPPS.

Ia menjelaskan, persyaratan untuk anggota KPPS secara umum berusia pada kisaran 17-55 tahun, dengan pendidikan paling rendah SMA. Selain itu, tidak pernah menjadi anggota partai politik.

Baca Juga : Buruknya Drainase, Picu Kerusakan Ruas Jalan Sersan Bajuri di Bandung Barat

“Alasan pastinya (minimnya minat jadi petugas KPPS) saya kurang mengetahui secara jelas. Namun, mungkin karena terbentur persyaratan,” ucapnya, Selasa (26/12/2023).

Ia menjelaskan, dalam Pemilu 2024 ini pihaknya membutuhkan 35.616 petugas KPPS yang tersebar di 5088 tempat pemungutan suara (TPS) di Bandung Barat. Namun, hingga akhir penutupan pendaftaran, jumlah pendaftar hanya mencapai antara 70 hingga 75 persen.

“Wilayah selatan minim peminat (petugas KPPS), seperti di Gununghalu dan Rongga. Semua slot petugas KPPS Pemilu belum terisi. Kami menduga persyaratannya yang menjadi kendala. Kami sudah meminta saran dan arahan dari KPU Jabar,” katanya.

Padahal, kata Ketua KPU Bandung Barat ini, besaran honor petugas KPPS pada Pemilu kali ini lebih besar dari sebelumnya. Saat ini, Ketua KPPS mendapat honor sebesar Rp 1,2 juta, sedangkan untuk anggota Rp 1,1 juta. Untuk petugas Linmas sebesar Rp 750 ribu dalam satu hari bertugas. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Infinix Note 50x, Waktunya HP 5G Makin Terjangkau

Infinix Note 50x, Waktunya HP 5G Makin Terjangkau

Infinix kembali menggebrak pasar ponsel kelas menengah dengan peluncuran Infinix Note 50x pada 27 Maret 2025 lalu. Sebagai model paling terjangkau dalam seri Note...
Hasyim bin Abdu Manaf, Leluhur Rasulullah SAW yang Berpengaruh

Hasyim bin Abdu Manaf, Leluhur Rasulullah SAW yang Berpengaruh

Nama Hasyim bin Abdu Manaf mungkin tidak sepopuler Nabi Muhammad SAW. Tapi perannya sangat besar dalam sejarah Islam. Ia adalah bagian penting dalam rantai...
Lenovo Yoga 9i 2-in-1 Aura Edition, Laptop Premium Bertenaga

Lenovo Yoga 9i 2-in-1 Aura Edition, Laptop Premium Bertenaga

Lenovo Yoga 9i 2-in-1 Aura Edition menjadi salah satu produk andalan Lenovo yang siap meluncur tahun ini. Laptop premium ini sudah mulai tersedia di...
Wisatawan Tewas di Kolam Renang Cipanas Garut

Wisatawan Tewas di Kolam Renang Cipanas Garut, Polisi Olah TKP

harapanrakyat.com,- Seorang wisatawan kolam renang di Cipanas Garut, Jawa Barat, ditemukan tewas tenggelam saat rekreasi, Minggu (6/4/2025). Petugas kepolisian dari Polsek Tarogong Kaler bersama...
Hujan Meteor Lyrid 2025, Fenomena Langit Spektakuler di Bulan April

Hujan Meteor Lyrid 2025, Fenomena Langit Spektakuler di Bulan April

Setiap tahun, langit malam bulan April dihiasi oleh salah satu fenomena alam yang paling dinanti, yaitu hujan meteor Lyrid 2025. Hujan meteor ini berasal...
gebrakan 100 hari kerja

Tokoh Masyarakat Tasikmalaya Menanti Gebrakan 100 Hari Kerja Viman-Dicky

harapanrakyat.com,- Tokoh masyarakat menanti gebrakan 100 hari kerja Viman Alfarizi Ramadah-Diky Chandra, Walikota - Wakil Wali Kota Tasikmalaya. Apalagi sejak dilantik sampai saat ini...