Senin, April 28, 2025
BerandaBerita JabarMiris! Kondisi Bangunan RSUD Lembang Sudah tak Layak Padahal Kunjungan Pasien Terbanyak

Miris! Kondisi Bangunan RSUD Lembang Sudah tak Layak Padahal Kunjungan Pasien Terbanyak

harapanrakyat.com – Penjabat Bupati Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Arsan Latif mengaku prihatin dengan kondisi bangunan RSUD Lembang. Hal itu lantaran kondisi bangunan yang sudah tidak layak.

Kondisi bangunan RSUD Lembang mengalami banyak retakan dan pergeseran pondasi bangunan. Hal ini, kata Arsan, tentu saja dapat menjadi ancaman bagi keselamatan pegawai dan pasien kapan saja.

“Jujur, Saya merasa sangat miris melihat kondisi RSUD Lembang yang seperti ini. Padahal tingkat kunjungannya (pasien) merupakan paling tinggi ketimbang RSUD lain. Ini sangat mengancam jiwa para pegawai dan pasien,” kata Arsan, Rabu, (6/11/2023).

Baca Juga : Selama Februari 2023, Terjadi Dua Kasus Keracunan Massal di Bandung Barat

Arsan menilai, dari 3 RSUD milik Pemda Bandung Barat, kondisi kerusakan fisik bangunan RSUD Lembang paling parah. Sehingga, membutuhkan perbaikan menyeluruh.

Arsan bakal meminta kepada Dinas PUTR dan Dinas Kesehatan Bandung Barat untuk memberi saran dan rekomendasi terbaik sebagai solusi untuk menyelesaikan persoalan ini.

Ia menambahkan, pada Senin (4/12/2023) lalu, pihaknya mendapat laporan Tembok Penahan Tebing (TPT) di belakang RSUD Lembang, ambruk. Ambruknya TPT ini akibat guyuran hujan intensitas tinggi pada Minggu (3/12/2023).

Dampak lain ambruknya TPT RSUD Lembang ini terjadi pada kemiringan struktur bangunan hingga 12 persen dan keretakan dinding bangunan.

Buruknya Kualitas Bangunan RSUD Lembang Jangan Picu Masalah Baru

Masih menurut Arsan, kesehatan merupakan suatu pelayanan yang mendasar bagi masyarakat. Ia pun bertekad segera menyelesaikan permasalahan ini dengan secepat-cepatnya.

“Ini (kesehatan) merupakan salah satu pelayanan dasar masyarakat. Sudah menjadi kewajiban saya sebagai Pj Bupati Bandung Barat segera menyelesaikan apapun alasannya,” kata Arsan.

Kawasan Lembang, lanjut Arsan, merupakan salah satu destinasi wisata yang menarik di Bandung Barat, dengan rata-rata populasi penduduk paling tinggi. Jangan sampai buruknya kualitas bangunan RSUD Lembang ini, lanjut ia, malah menimbulkan permasalahan baru yang dapat mengakibatkan jatuhnya korban jiwa.

Baca Juga : Ratusan Warga di Bandung Barat Alami Keracunan Massal

“Jangan sampai masyarakat menjadi korban dari permasalahan ini. Terus terang saya sangat miris melihat kondisi ini,” ungkapnya.

Namun selain memberi masukan, Arsan juga memuji jajaran manajemen dan para petugas medis di RSUD Lembang. Meski di tengah kondisi bangunan yang sudah tidak layak dan berpotensi roboh, namun jajaran manajemen dan para petugas masih tetap bertahan.

“Saya salut kepada jajaran manajemen dan petugas medis tidak gentar untuk memberikan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat,” katanya. (Eri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Cara Kapolres Banjar Bareng Serikat Pekerja Peringati Hari Buruh Internasional

Cara Kapolres Banjar Bareng Serikat Pekerja Peringati Hari Buruh Internasional

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day selalu identik dengan aksi demo. Namun ada cara lain yang dilakukan serikat pekerja dan Kapolres Banjar,...
Pergerakan Tanah Ancam Warga Sukaasih Sumedang, Akses Jalan ke Dusun Marasa Ditutup

Pergerakan Tanah Ancam Warga Sukaasih Sumedang, Akses Jalan ke Dusun Marasa Ditutup

harapanrakyat.com - Bencana pergerakan tanah kembali melanda Dusun Sukaasih, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang Jawa Barat, Sabtu (26/4/2025) malam. Jalan kabupaten yang menghubungkan...
Alves Resmi Tinggalkan Persib

Rumor Masuk Malut United, Ciro Alves Resmi Tinggalkan Persib Bandung

Ciro Alves resmi tinggalkan Persib Bandung. Informasi tersebut ia bagikan melalui media social pribadinya pada Minggu (27/4/2025). Pemain asal Brazil ini memang tak melanjutkan...
Ciro Alves

Juara BRI Liga 1 Bisa Jadi Gelar Terakhir Ciro Alves Bersama Persib Bandung

Ciro Alves, bek andalan Persib Bandung dikabarkan angkat kaki setelah musim ini selesai. Kabar tersebut sudah menjadi perbincangan sejak awal tahun 2025. Kontrak Ciro akan...
Geger! Warga Rejasari Kota Banjar Temukan Mayat Pria Mengambang di Sungai Citanduy

Geger! Warga Rejasari Kota Banjar Temukan Mayat Pria Mengambang di Sungai Citanduy

harapanrakyat.com,- Warga di Dusun Rancabulus, Desa Rejasari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, digegerkan dengan penemuan mayat yang mengambang di Sungai Citanduy. Mayat pria...
Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, Truk Boks Tabrak Minibus

Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, Truk Boks Tabrak Minibus

harapanrakyat.com,- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Ciamis-Tasikmalaya tepatnya di Desa Cikoneng, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Minggu (27/4/2025). Adapun kendaraan yang...