Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranDukung Ketahanan Pangan, Kodim 0625 Pangandaran Panen Raya Jagung

Dukung Ketahanan Pangan, Kodim 0625 Pangandaran Panen Raya Jagung

harapanrakyat.com,- Kodim 0625 Pangandaran menggelar panen raya jagung di Jalan Raya Ciparanti, blok Cudang, Dusun Legok Jawa, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, (5/12/2023).

Kegiatan panen jagung tersebut bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam ketahanan.

Dandim 0625 Pangandaran Letkol Inf Indra Mardianto Subroto menuturkan panen raya jagung ini merupakan langkah nyata dalam menjalankan ketahanan pangan. Program ini juga merupakan perintah dari satuan atas untuk mendorong ketahanan pangan.

“Kegiatan ini bekerja sama Kodim Pangandaran dengan organisasi Pemuda Panca Marga (PPM) sebagai pelaksana di lapangan salam panen raya jagung ini. Didampingi juga oleh Babinsa di berbagai wilayah, untuk memastikan kelancaran pelaksanaan program ini,” katanya.

Dandim mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan panen raya jagung tersebut. Menurutnya, berkat kerja keras semuanya program ini bisa berjalan dengan baik.

Baca Juga: Ikan Bakar Cobek Honje ala Rumah Makan di Pangandaran Ini Diburu Pecinta Kuliner

“Saya harap program ini bisa terus berjalan setiap tahunnya,” ungkapnya.

Menurut Indra, program ini bukan hanya untuk memenuhi kebutuhan lokal saja. Program itu juga diharapkan dapat meningkatkan kualitas pangan di Kabupaten Pangandaran.

“Dan ini harus melibatkan berbagai pihak termasuk instansi terkait dan juga masyarakat. Harapannya terjalin sinergi yang kuat untuk mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan,” pungkasnya. (Enceng/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...
Cafe Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor

Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor, Hidden Gem Cafe di Rumah Kayu yang Syahdu

harapanrakyat.com,- Kalau Anda sedang mencari tempat ngopi yang nyaman dan tenang di Bogor, Jawa Barat, Anda wajib mampir ke Kelor Tiga Coffee and Plants....
Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...