Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita NasionalRidwan Kamil Ditugaskan Golkar Maju di Pilgub DKI Jakarta dan Jabar

Ridwan Kamil Ditugaskan Golkar Maju di Pilgub DKI Jakarta dan Jabar

harapanrakyat.com,- Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memperoleh dua surat penugasan dari DPP Partai Golkar untuk maju di Pilgub DKI Jakarta dan Jabar pada 2024 mendatang.

Semuanya Ridwan Kamil sampaikan saat menghadiri Rakerda Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Jawa Barat di Bandung, pada Kamis (24/11/2023).

Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, mengaku tetap akan memprioritaskan berada di wilayah Jawa Barat. Meski begitu, tidak menutup kemungkinan ia akan maju juga sebagai kepala daerah di DKI Jakarta.

Sementara itu, istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya, bakal diusung menjadi calon Wakil Walikota Bandung. Kang Emil menjelaskan, hal tersebut dapat diputuskan usai melihat hasil Pemilu 2024 nanti.

“Hingga saat ini fokus tugas Ibu Atalia Praratya masih di DPR. Setelah bulan Februari 2024 nanti, baru bisa putuskan selanjutnya,” katanya.

Ridwan Kamil pun sangat mendukung langkah politih sang istri. Walaupun ia ingin Atalia mulai melangkah jalur politik di DPR RI.

Baca Juga: Tak Setuju Jadi Cawapres Ganjar,  Airlangga Hartarto Sarankan Ridwan Kamil Maju Lagi Jadi Gubernur

Ditugaskan Maju di Pilgub DKI Jakarta dan Jabar, Prabowo: Ridwan Kamil Tokoh Nasional

Sebelumnya, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyebutkan bahwa Ridwan Kamil tidak hanya sebagai tokoh Jawa Barat saja, tetapi juga tokoh nasional.

Bahkan, Prabowo berani menyebutkan kalau Ridwan Kamil bisa muncul dalam sejarah nasional Indonesia.

Prabowo juga mengaku bahwa sebelum memilih Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (cawapres), ia hampir memilih Ridwan Kamil untuk mendampinginya maju pada Pilpres 2024.

Jadi Ketua Tim Kampanye Prabowo-Gibran di Jawa Barat

Baca Juga: DPC Partai Golkar Siapkan Sahrul Gunawan dan Sugianto Jadi Calon Bupati Bandung

Sementara itu, Nusron Wahid selaku Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, menunjuk Ridwan Kamil sebagai Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) di Provinsi Jawa Barat.

Dengan haraoan penunjukan Ridwan Kamil bisa menggarap serta mempertahankan kemenangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024.

Nusron menjelaskan, Jawa Barat selalu menjadi lumbung suara Prabowo sebanyak dua kali Pilpres saat berpasangan dengan Hatta Rajasa dan Sandiaga Uno.

Apalagi Kang Emil mempunyai rekam jejak yang bagus. Menjadi Walikota Bandung selama dua periode, dan lima tahun kepemimpinan sebagai Gubernur Jawa Barat. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Hari Jadi Desa Jajawar

Mengintip Keseruan Warga Ngubyag Balong Saat Hari Jadi Desa Jajawar Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Mengintip keseruan masyarakat saat ngubyag balong atau menangkap ikan bersama-sama di empang dalam merayakan Hari Jadi Desa Jajawar ke-19, di Kecamatan Banjar, Kota...
Ratusan Penumpang Berdesakan Naik Bus di Terminal Ciakar Sumedang

Arus Balik Lebaran, Ratusan Penumpang Berdesakan Naik Bus di Terminal Ciakar Sumedang

harapanrakyat.com,- Lima hari pasca Lebaran, penumpang arus balik di Terminal Tipe A Ciakar Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan, Sabtu (5/4/2025). Bahkan, ratusan penumpang tampak...
Obyek Wisata Batu Peti

Obyek Wisata Batu Peti Kota Banjar Mulai Diminati Pengunjung Saat Libur Lebaran

harapanrakyat.com,- Momen libur Lebaran 2025, obyek wisata Batu Peti yang berlokasi di Dusun Muktiasih, Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mulai banyak...
Kabinet Prabowo

Rumor Najwa Shihab Masuk Kabinet Prabowo, Diduga karena Absen Kritik Pemerintah

Jurnalis Najwa Shihab baru-baru ini menjadi perbincangan. Pasalnya Najwa dirumorkan akan masuk kabinet Prabowo. Dugaan tersebut muncul karena Najwa yang biasanya vokal mengkritik pemerintah,...
Tarian Bagi-bagi THR

Viral Tarian Bagi-bagi THR Mirip Tarian Bangsa Yahudi, Begini Asal Usulnya!

Salah satu tradisi masyarakat muslim di Indonesia yang tak bisa dihilangkan saat momen Idul Fitri yakni bagi-bagi tunjangan hari raya atau THR. Pada Lebaran...
Maxime Bouttier Melamar Luna Maya, Cinta Bersemi di Bawah Bunga Sakura

Maxime Bouttier Melamar Luna Maya, Cinta Bersemi di Bawah Bunga Sakura

Maxime Bouttier melamar Luna Maya belum lama ini. Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti ternama Tanah Air. Maxime Bouttier resmi melamar kekasihnya, Luna Maya,...