Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita BanjarDPRD Kota Banjar Soroti Capaian PAD Pemkot, Jangan Sampai Fasilitas yang Ada...

DPRD Kota Banjar Soroti Capaian PAD Pemkot, Jangan Sampai Fasilitas yang Ada Tidak Bermanfaat

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjar, Jawa Barat, menyoroti capaian PAD Pemkot Banjar yang baru terealisasi sekitar 65,16 persen.

Tak hanya itu, DPRD juga menyoroti rendahnya capaian target PAD sektor Ketahanan Pangan yang baru terealisasi sebesar 7,90 persen. Serta rencana Pemkot Banjar meniadakan PAD dari sektor Balai Benih Padi dan Balai Benih Ikan (BBI).

Anggota DPRD Kota Banjar Bambang Prayogi mengatakan, pihaknya meminta agar pemerintah kota melakukan evaluasi terhadap capaian pendapatan dari sektor Balai Benih Padi dan Balai Benih Ikan.

Ia juga menyarankan supaya instansi terkait mengevaluasi rencana meniadakan PAD dari kedua sektor tersebut. Karena, kedua sektor itu selama ini berkontribusi pada pendapatan daerah.

“Kami khususnya sebagai anggota Komisi 2 DPRD menyarankan, pertama harus ada evaluasi untuk sektor Balai Benih Padi dan Ikan. Bagaimanapun sektor ini pernah berkontribusi baik ke PAD,” kata Bambang kepada harapanrakyat.com, Kamis (16/11/2023).

Baca Juga: Pendapatan Daerah Kota Banjar Tahun 2024 Diproyeksi Rp 757 Miliar Lebih

Soal Capaian PAD Pemkot Banjar Rendah dan Pendapatan Balai Benih

Terkait yang menjadi permasalahan tidak tercapainya PAD tersebut karena masalah tidak adanya anggaran pendukung, hal itu menjadi kewenangan pihak eksekutif.

Menurutnya, ketika memang masih dibutuhkan menjadi penyumbang PAD, semestinya pihak pemerintah kota mengalokasikan anggaran ke sana. Agar fasilitas yang sudah ada tidak sia-sia.

“Kita harus mengurangi fasilitas yang sudah dibangun jangan sampai tidak berguna. Kalau urusan masalah anggaran pendukung untuk benih itu domainnya eksekutif,” kata Bambang.

“Apakah perlu ada PAD dari sektor balai benih? Kalau perlu, ya mestinya dianggarkan untuk pembelian benihnya. Karena DPRD tinggal menyetujui saja,” ujarnya menambahkan.

Retribusi Sektor RPH

Baca Juga: Pemkot Banjar Targetkan Pendapatan Daerah Bertambah Rp 43,9 Miliar

Sedangkan, mengenai retribusi sektor Rumah Pemotongan Hewan (RPH), lanjut Bambang, memang sudah ada realisasi dan masih ada waktu sampai 25 Desember mendatang untuk mengejar target realisasi.

Adapun untuk pemanfaatan RPH yang selama ini hanya mengandalkan dari pemotongan sapi, hal ini juga perlu menjadi evaluasi. Karena sebelumnya RPH uga berfungsi untuk pemotongan ayam.

“Dulu memang sudah pernah berjalan, sudah dibangun sama di situ. Tapi sepertinya sekarang nggak jalan. Nahm ini juga harus ada evaluasi. Kenapa berhenti, apa pengusaha nggak pakai jasa pemotongan RPH tersebut, atau seperti apa kendalanya,” katanya.

Mengenai masih rendahnya capaian PAD Pemkot Banjar yang masih 65,16 persen, menurut Bambang, memang hal itu akan berdampak pada keberlangsungan pembangunan di daerah.

“Selama ini untuk APBD Kota Banjar memang masih sangat bergantung pada dana transfer dari pemerintah pusat. Sebab itu, PAD ini perlu menjadi PR bersama melakukan inovasi untuk meningkatkan PAD,” pungkasnya. (Muhlisin/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Korban dokter cabul di Garut

Jumlah Korban Dokter Cabul di Garut Bertambah, Sudah 5 Orang Melapor

harapanrakyat.com,- Jumlah korban dokter cabul di Garut, Jawa Barat, terus bertambah. Saat ini posko pengaduan di Mapolres Garut sudah menerima 5 pasien yang mengaku...
Cecep-Asep Menang di PSU Pilakda Tasikmalaya

Cecep-Asep Menang di PSU Pilkada Tasikmalaya, PPP Jabar: Sangat Istimewa karena Melalui Pertarungan Sengit

harapanrakyat.com,- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bangga dengan kadernya yaitu Cecep Nurul Yakin, yang menang di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya. Pasangan Cecep-Asep...
Cegah Stunting, Disnakkan Ciamis Gencar Edukasi Konsumsi Protein Hewani

Cegah Stunting, Disnakkan Ciamis Gencar Edukasi Konsumsi Protein Hewani

harapanrakyat.com,- Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Ciamis terus berupaya dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya mengonsumsi protein hewani, hal itu sebagai upaya untuk menurunkan angka...
Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

harapanrakyat.com,- Seorang pria lanjut usia di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, nekat mengakhiri hidupnya, Selasa (22/4/2025). Pria tersebut berinisial A (81)....
Motor Parkir di Depan Rumah Milik Warga Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

Motor Parkir Depan Rumah di Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

harapanrakyat.com,- Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di Dusun Sedekan, RT 29/08, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025) sekira pukul 03.00 WIB....
Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis, Jawa Barat, terus gencar mensosialisasikan Surat Edaran (SE) Bupati terkait larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan ke sekolah....