Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisDP2KBP3A Ciamis Lakukan Verifikasi dan Validasi Keluarga Berisiko Stunting

DP2KBP3A Ciamis Lakukan Verifikasi dan Validasi Keluarga Berisiko Stunting

harapanrakyat.com,- Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Ciamis, Jawa Barat, tengah melaksanakan kegiatan verifikasi dan validasi keluarga berisiko stunting.

Kepala Dinas P2KBP3A Ciamis, Dr Dian Budiyana M.Si mengatakan, kegiatan verval KRS itu dimulai sejak 1 September sampai 31 Oktober 2023.

“Adapun sasaran verifikasi dan validasi keluarga berisiko stunting tahun 2023, dilakukan di 106 Desa 25 Kecamatan se Kabupaten Ciamis,” ungkap Dr Dian Budiyana M.Si, melalui Kepala Bidang Dalduk, Ir Djafar Shiddiq M.Si, Jumat (13/10/2023).

Baca juga: Pembinaan Petugas Lini Lapangan di Panjalu, Ini Harapan DP2KBP3A Ciamis

Verval ini dilaksanakan sebagai upaya upgrade data keluarga berisiko stunting, dari data sebelumnya yang bersumber dari pendataan keluarga tahun 2021 (PK 21).

“Intinya, program ini dalam rangka menyinkronkan kembali data keluarga berisiko stunting dari data PK21 yang dimungkinkan bisa terjadi perubahan tahun sekarang,” kata Dian.

Adapun sasaran verifikasi dan validasi keluarga berisiko stunting di Ciamis, antara lain keluarga pasangan usia subur, pasangan usia subur (sedang hamil), keluarga yang memiliki baduta (bawah 2 tahun) dan keluarga yang memiliki balita.

“Untuk petugas verval keluarga berisiko stunting, masing-masing Desa sebanyak 2 orang dari Kader Tim Pendamping Keluarga (TPK),” ujarnya.

Pihaknya berharap, verifikasi dan validasi keluarga berisiko stunting ini, bisa menghasilkan data KRS yang valid dan akurat. “Sehingga nanti data tersebut bisa digunakan untuk kebutuhan penajaman intervensi terhadap keluarga berisiko stunting. Agar kasus stunting di Ciamis bisa terus kita tekan,” pungkas Dian Budiyana. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...