Kamis, April 3, 2025
BerandaBerita NasionalPemerintah Republik Rwanda Tertarik Tiru Keberhasilan BUMDesa di Indonesia

Pemerintah Republik Rwanda Tertarik Tiru Keberhasilan BUMDesa di Indonesia

harapanrakyat.com,- BUMDesa atau Badan Usaha Milik Desa adalah konsep yang telah membuktikan kesuksesannya dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat desa di Indonesia.

Keberhasilan BUMDesa tersebut menarik perhatian negara luar, salah satunya Pemerintah Republik Rwanda. Mereka berencana untuk mengadopsi model serupa dalam upaya meningkatkan kondisi ekonomi dan sosial di negaranya.

Senin (9/10/2023), beberapa orang delegasi dari Pemerintah Republik Rwanda melaksanakan pertemuan dengan Abdul Halim Iskandar, Mendes PDTT Indonesia, untuk mendalami konsep BUMDesa.

Kabera Godfrey, salah satu delegasi Pemerintah Republik Rwanda, berbicara tentang tujuan pertemuan tersebut.

“Beberapa hal positif ingin kami pelajari. Khususnya, di level keluarga. Tentang bagaimana meningkatkan ekonomi dan sosialnya. Dan juga, bagaimana meningkatkan kesejahteraan aktivitas ekonomi dan investasi yang berdampak pada mereka,” ungkap Kabera Godfrey.

Delegasi Rwanda sengaja mencari inspirasi dari Indonesia, khususnya dari Gus Halim, untuk memahami cara membangun desa hingga meningkatkan jumlah desa yang maju dan mandiri. Mereka menganggap BUMDesa sebagai cara yang sangat efektif karena dapat memanfaatkan potensi desa dan meningkatkan penghasilan masyarakatnya.

Baca juga: Aplikasi Desa Wisata Nusantara Telah Rilis, Simak Cara Menggunakan!

Dua Model BUMDesa di Indonesia

Mendes PDTT, Gus Halim, menjelaskan dua model BUMDesa yang efektif. Pertama, BUMDesa dapat berperan sebagai pengelola produsen, dan kedua, sebagai pihak yang mengkonsolidasikan kegiatan ekonomi warga. Halim menekankan bahwa prinsip BUMDesa tidak boleh menghambat usaha warga yang telah ada.

“Penting untuk dicatat bahwa model BUMDesa Indonesia selalu berfokus pada kesejahteraan warga. Tujuan utamanya adalah meningkatkan pendapatan dan kondisi sosial masyarakat desa,” tegas Mendes PDTT.

Gus Halim juga menggarisbawahi bahwa BUMDesa tidak hanya memproduksi barang. Tetapi juga, membantu dalam pengemasan dan pemasaran, sehingga memberikan kontribusi yang lebih besar bagi ekonomi desa.

Dalam rangka mencapai tujuan pembangunan ekonomi dan sosial yang lebih baik, Republik Rwanda berharap dapat mengadopsi prinsip-prinsip BUMDesa Indonesia. Hal ini akan membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa di Rwanda dan menjadi contoh keberhasilan kerja sama internasional dalam mendukung perkembangan ekonomi pedesaan. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Sungai Citalahab di Kertahayu

Sungai Citalahab di Kertahayu Ciamis Meluap, Satu Keluarga Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- Sungai Citalahab di Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap, relawan Sigab Persis Ciamis lakukan evakuasi satu keluarga yang terjebak banjir di...
Kolam Ikan Milik Warga

Hujan Deras di Kota Banjar, Sawah hingga Kolam Ikan Milik Warga Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang melanda wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Rabu (2/4/2025) sore menyebabkan area persawahan hingga kolam ikan milik warga di Dusun...
Anak Sungai Citalahab Meluap

Hujan Mengguyur Pamarican Ciamis Sebabkan Anak Sungai Citalahab Meluap, 12 Rumah Terendam

harapanrakyat.com,- Curah hujan yang terus mengguyur membuat anak Sungai Citalahab di Desa Sukahurip, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap. Akibatnya 12 rumah di...
Pohon Jati Tumbang

Sejumlah Pohon Jati Tumbang Timpa Rumah Warga dan Tutup Jalan di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Hujan disertai tiupan angin kencang menyebabkan sejumlah pohon jati tumbang menimpa rumah dan menutup akses jalan di wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa...
Jalan Utama Penghubung Jatiwaras

Longsor di Tasikmalaya Tutup Akses Jalan Utama Penghubung Jatiwaras-Salopa

harapanrakyat com,- Akibat hujan deras, jalan utama penghubung Jatiwaras-Salopa longsor. Tepatnya di Kampung Demunglandung, Desa Papayan, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025)...
Rumah ludes terbakar Ciamis

Rumah di Ciamis Ludes Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya!

harapanrakyat.com,- Sebuah rumah di Lingkungan Karangsari, Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Kebakaran itu terjadi Rabu (2/4/2025) sore sekitar pukul...