Jumat, April 11, 2025
BerandaBerita JabarKasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak di Jawa Barat Meningkat

Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak di Jawa Barat Meningkat

harapanrakyat.com – Kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di Jawa Barat tahun 2022 mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2021.

Jumlah tersebut merujuk berdasarkan data Sistem Informasi Online Perlindungan Perempuan dan Anak (SIMPONI) Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI.

Pada 2021, kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di Jawa Barat mencapai 1766 kasus. Sedangkan pada 2022, jumlahnya menjadi 2001 kasus.

Baca Juga : Antisipasi Maraknya Kasus Perundungan di Jawa Barat

Berdasarkan data pengaduan kasus yang tercatat di UPTD Perlindungan Perempuan dan Anak Provinsi Jabar, tahun 2021 sebanyak 500 kasus. Sedangkan pada tahun 2022 bertambah menjadi 602 kasus.

Menanggapi hal tersebut, Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mengaku prihatin. Ia pun menegaskan, kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di Jawa Barat harus menjadi perhatian serius semua pihak.

“Ini harus menjadi perhatian serius bagi kita semua,” ungkap Bey Machmudin.

Seiring dengan kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak yang meningkat, kata Bey, Pemprov Jabar mengaktivasi layanan Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA) 129 Terintegrasi.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana Jawa Barat Siska Gerfianti mengatakan, kondisi tersebut harus menjadi momentum meningkatkan layanan yang cepat. Selain itu perlunya peningkatan layanan secara akurat, komprehensif dan terintegrasi.

“Hal itu juga yang menjadi konsentrasi khusus Pemerintah Daerah Provinsi Jabar dengan terbitnya Instruksi Khusus Pimpinan, dengan tujuan menurunnya kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di Jabar, dengan tagline Perempuan dan Anak Juara,” ujar Siska.

Baca Juga : Segera Tangani Kawasan Kumuh di Kota Bandung

Dengan aktivasi SAPA 129 Terintegrasi ini, kata Siska, ia mengharapkan kualitas pelayanan perlindungan perempuan dan anak dapat meningkat.

“Enam fungsi layanan itu di antaranya pengaduan masyarakat, penjangkauan korban, pengelolaan kasus, penampungan sementara. Kemudian mediasi dan pendampingan korban (kekerasan perempuan dan anak),” ungkap Siska.

Siska menyampaikan pula bahwa aktivasi SAPA 129 Terintegrasi di Jawa Barat akan terintegrasi dengan layanan Sapawarga. (Ecep/R13/HR Online)

Cara Menambah 2 Akun Telegram dalam Satu Perangkat dengan Mudah

Cara Menambah 2 Akun Telegram dalam Satu Perangkat dengan Mudah

Cara menambah 2 akun Telegram dalam satu perangkat ternyata bisa dilakukan dengan mudah. Pengguna Telegram tak perlu mengoperasikan dua buah ponsel dalam waktu bersamaan....
ADVAN 360 Stylus Pro, Laptop Convertible yang Serbaguna

ADVAN 360 Stylus Pro, Laptop Convertible yang Serbaguna

Dalam dunia kerja modern yang menuntut fleksibilitas dan mobilitas tinggi, perangkat kerja seperti laptop harus mampu mengikuti gaya kerja penggunanya. Menjawab kebutuhan ini, ADVAN,...
Jukir Liar Minimarket

Dishub Kota Banjar Bakal Tertibkan Jukir Ilegal yang Narik di Minimarket 

harapanrakyat.com,- Dinas Perhubungan Kota Banjar, Jawa Barat, akan menertibkan juru parkir atau jukir ilegal yang biasa menarik biaya parkir di toko modern minimarket. Hal...
BRT Kota Bandung

Halte di Tujuan Wisata, Pemkot Bandung Terus Matangkan Infrastruktur BRT

harapanrakyat.com - Pemkot Bandung terus melakukan pemetaan terkait dampak penerapan transportasi Bus Rapid Transit (BRT) di Kota Bandung, Jawa Barat. Termasuk mematangkan persiapan infrastruktur...
angka kunjungan wisatawan

Mengalami Penurunan, Angka Kunjungan Wisatawan ke Kota Bandung pada Libur Lebaran 2025

harapanrakyat.com - Pada musim libur Lebaran 2025, angka kunjungan wisatawan ke Kota Bandung, Jawa Barat, hanya sekitar 300 ribu pengunjung. Jumlah tersebut masih jauh...
Sungai Cikaengan

Asik Main di Pinggir Sungai Cikaengan, Seorang Anak di Garut Hilang Terseret Arus

harapanrakyat,com,- Asik bermain di pinggir sungai, seorang bocah di Garut, Jawa Barat, hanyut terseret arus Sungai Cikaengan, Kamis (10/4/2025). Petugas kepolisian dibantu TNI dan...