Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita NasionalJokowi Dukung Modernisasi Alutsista Tanah Air

Jokowi Dukung Modernisasi Alutsista Tanah Air

harapanrakyat.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendukung modernisasi alat utama sistem persenjataan (alutsista) di Tanah Air menjadi bagian penting dalam pengembangan industri pertahanan.

Presiden Jokowi mengatakan, modernisasi alutsista sebagai bagian penting investasi industri pertahanan dalam negeri ini harus didorong dengan peningkatan SDM. Selain itu, transfer teknologi dan harus mengutamakan produk dalam negeri.

Saat memimpin Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun TNI ke-78 di Lapangan Silang Monumen Nasional pada 5 Oktober 2023, Jokowi menilai modernisasi alutsista saat ini sangat perlu. Namun, Jokowi mengingatkan untuk tetap bijak dalam menggunakan dana anggaran belanja tersebut dan memikirkan kebutuhan rakyat.

Baca Juga : Tiga BUMN Dituduh Jual Senjata ke Junta Myanmar?

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi pun meminta TNI untuk terus menjaga kedamaian menjelang tahun politik. Presiden berpesan agar TNI memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa perbedaan dalam pilihan itu adalah hal yang wajar.

“Selalu jadikan sapta marga dan sumpah prajurit pegangan dalam bertindak. Tetap jaga sinergitas dengan Polri dan tetap jaga netralitas TNI, dan tetap pelihara watak kesatria,” ucapnya.

Jokowi juga mengingatkan tentang situasi dunia saat ini yang sedang menghadapi krisis pangan. Sebanyak 22 negara bahkan sudah memutuskan untuk melakukan pembatasan ekspor pangan. Ia meminta agar TNI peka terhadap situasi tersebut.

“Saya minta seluruh anggota TNI punya naluri terkait ini, punya kesadaran dan kepekaan terkait ini karena urusan pangan adalah urusan perut. Sangat penting dan penentu stabilitas bangsa,” ujarnya.

Terakhir, Jokowi mengapresiasi tingginya angka kepercayaan masyarakat terhadap TNI. Sehingga ia meminta TNI untuk memiliki rumusan strategi konkret dalam menghadapi berbagai situasi dunia untuk menjaga kepercayaan tersebut.

“TNI harus mampu merumuskan secara akurat. Merumuskan langkah dan strategi konkret ke depan di tengah kondisi dunia yang berubah sangat cepat dan memanasnya geopolitik dunia,” tutur Jokowi.

Ia juga berpesan peningkatan SDM menjadi salah satu faktor penting dalam mendorong modernisasi alutsista di Indonesia. (Revi/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...