Senin, April 21, 2025
BerandaBerita Nasional114 Pekerja Migran Indonesia ke Jerman dan Korsel, Negara Harus Istimewakan Pahlawan...

114 Pekerja Migran Indonesia ke Jerman dan Korsel, Negara Harus Istimewakan Pahlawan Devisa

harapanrakyat.com,- Kepala BP2MI Benny Rhamdani melepas 114 Pekerja Migran Indonesia ke Jerman dan Korea Selatan pada Selasa (3/10/2023). Para pekerja migran tersebut merupakan orang-orang terpilih yang memenuhi syarat dan lulus dalam seleksi penempatan.

Benny mengatakan, dari 114 PMI itu, 105 orang diantaranya akan berangkat ke Korsel, dan 9 orang ke Jerman.

“Mereka semua orang yang lulus dalam seleksi penempatan. Semua yang terdaftar dalam acara pelepasan ini merupakan orang-orang yang memenuhi syarat menjadi Pekerja Migran Indonesia,” kata Benny dalam sambutannya saat melepas 114 PMI ke Jerman dan Korsel.

Ia menyebutkan, syarat menjadi PMI tidak mudah. Mereka harus melewati serangkaian pelatihan. Termasuk pelatihan bahasa asing.

Oleh sebab itu, lanjutnya, acara pelepasan Pekerja Migran Indonesia ke Jerman dan Korsel melalui Program G to G ini sangat prestisius.

Kepala BP2MI Lepas Pekerja Migran Indonesia ke Jerman dan Korsel

Baca Juga: BP2MI Ungkap Kasus yang Sering Dialami TKI di Luar Negeri

Menurut Benny, keberangkatan tenaga kerja Indonesia (TKI) memiliki sumbangsih yang tinggi terhadap ekonomi negara. Bahkan, mereka sebagai penyumbang ekonomi terbesar kedua untuk negara setelah sektor migas.

Karena itulah negara berhutang budi pada Pekerja Migran Indonesia yang merupakan pekerjaan terhormat. Mereka harus mendapat keistimewaan. Negara harus hadir melayani para pahlawan devisa tersebut.

“Mereka orang hebat, rela meninggalkan tanah air dan keluarganya di kampung halaman untuk bekerja di luar negeri. Mereka juga menyumbangkan sebagian hartanya untuk negara,” terang Benny.

Pihaknya pun melayani semua Pekerja Migran Indonesia yang berangkat ke Jerman dan Korsel itu dengan sejumlah fasilitas VVIP di 8 bandara internasional.

Fasilitas VVIP tersebut meliputi sejumlah lounge, help desk, credential letter, fast track atau jalur cepat keimigrasian khusus bagi para Pekerja Migran Indonesia.

Ia menjelaskan, pelayanan VVIP bagi PMI tujuannya untuk mengawasi setiap pemberangkatan maupun pemulangan supaya lebih tertib. Serta memberikan pelayanan maksimal kepada PMI.

“Sekali lagi negara wajib hadir dan memberikan pelayanan terbaik bagi para pekerja migran Indonesia dari mulai ujung rambut hingga ujung kaki,” pungkas Benny Rhamdani. (Erik/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...