Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita NasionalTiga BUMN Dituduh Jual Senjata ke Junta Myanmar?

Tiga BUMN Dituduh Jual Senjata ke Junta Myanmar?

harapanrakyat.com,- Tiga Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pertahanan Indonesia, yaitu PT Pindad, PT PAL, dan PT Dirgantara Indonesia (DI), dituduh menjual senjata ke junta militer Myanmar.

Kelompok aktivis Hak Asasi Manusia melaporkan tindakan ini kepada Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Indonesia.

Ketua Komnas HAM, Atnike Nova Sigiro, telah mengkonfirmasi pengaduan ini telah diterima dan sedang ditangani oleh Bidang Pengaduan. Atnike menyatakan, laporan tersebut akan didalami lebih lanjut. Tujuannya, untuk menentukan apakah ada pelanggaran Hak Asasi Manusia yang terlibat.

“Tentu, akan kita telaah apakah ada indikator terjadinya pelanggaran HAM, sesuai fungsi dan kewenangan kami. Setelah itu, baru Komnas HAM menentukan langkah,” ujar Atnike seperti dikutip dari suara.com Rabu (4/10/2023).

Baca juga: Komisi VI DPR RI Usulkan Proyek Food Estate Diambil Alih BUMN

Tiga BUMN pertahanan yang terlibat dalam kasus ini adalah PT Pindad, PT PAL, dan PT Dirgantara Indonesia (DI). Mereka diduga sudah menjual senjata dan amunisi secara ilegal ke pihak militer di Myanmar. Bahkan, setelah kudeta pada Februari 2021 yang memicu protes massal dan tindakan anarkis di negara itu.

Kelompok HAM yang melaporkan tiga BUMN ini terdiri dari 2 organisasi di Myanmar, yaitu Myanmar Accountability Project dan Chin Human Rights Organisation. Kemudian Marzuki Darusman, mantan Jaksa Agung Republik Indonesia dan advokat Hak Asasi Manusia.

Diduga Tiga BUMN Jual Senjata Melalui True North

Menurut laporan kelompok HAM, PT Pindad, PT PAL, dan PT Dirgantara Indonesia diduga telah memasok peralatan militer lewat True North, sebuah perusahaan d Myanmar.

Isi pengaduan tersebut juga mengungkapkan bahwa tiga BUMN ini telah mempromosikan dan kemungkinan menjual berbagai jenis senjata. Termasuk senapan serbu, pistol, kendaraan tempur, amunisi, dan peralatan militer lainnya kepada militer Myanmar selama satu dekade terakhir.

Dalam tanggapannya terhadap tudingan ini, Staf Khusus Menteri BUMN Erick Thohir, Arya Sinulingga, tegas membantah. Arya mengatakan telah melakukan klarifikasi kepada tiga BUMN yang dituding menjual senjata tersebut. “Tidak ada penjualan langsung ke sana (junta Myanmar),” tegasnya. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...
Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ratusan aparat kepolisian dari Polres Garut, Jawa Barat, diperbantukan untuk mengawal jalannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Tasikmalaya. Polres Garut menyebut, bahwa pergeseran anggota...
PSU Pilkada Tasikmalaya, Cecep-Asep Klaim Unggul Versi Hitung Cepat Internal

PSU Pilkada Tasikmalaya, Cecep-Asep Klaim Unggul Versi Hitung Cepat Internal

harapanrakyat.com,- Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi, pasangan calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 02 klaim unggul suaranya di Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...