Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarKereta Cepat Tingkatkan Peluang Ekonomi UMKM Jawa Barat

Kereta Cepat Tingkatkan Peluang Ekonomi UMKM Jawa Barat

harapanrakyat.com – Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin memastikan pelaku UMKM dapat mengisi berbagai stand di stasiun kereta cepat yakni Stasiun Padalarang dan Stasiun Tegalluar. Lokasi tersebut merupakan lokasi pemberhentian dari Kereta Cepat Whoosh.

Bey mengambil langkah tersebut untuk memberikan peluang ekonomi yang signifikan dari setiap proyek pembangunan pemerintah, salah satunya kereta cepat ini.

Selain menjadi ladang bisnis yang potensial bagi masyarakat, UMKM juga memiliki potensi besar dalam menyerap tenaga kerja.

Baca Juga : Presiden RI Resmikan Kereta Cepat Whoosh

Hal ini akan melengkapi penyerapan tenaga kerja lokal yang sudah berjalan selama proses konstruksi dan operasional Kereta Cepat Whoosh.

“Kita akan memeriksa kesiapan stand (UMKM) besok. Seharusnya mereka sudah siap. Jika ada yang belum siap, harap segera melaporkannya kepada saya,” ungkap Bey.

Hal ini menunjukkan komitmen pemerintah untuk memastikan UMKM dapat memanfaatkan peluang proyek kereta cepat ini dengan baik.

Kereta Cepat Whoosh Dongkrak Peluang Ekonomi UMKM

Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo telah meresmikan operasional Kereta Cepat Whoosh. Bey berharap, kehadiran kereta cepat pertama di Asia Tenggara ini akan membawa dampak positif bagi perekonomian masyarakat, khususnya UMKM.

Ia percaya bahwa hadirnya Kereta Cepat Whoosh akan mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat secara keseluruhan.

Bey juga telah memberikan perintah kepada pihak terkait untuk memfasilitasi pelaku UMKM di stasiun kereta cepat. Dalam hal ini agar dapat menampilkan produk-produk kuliner, kerajinan, kebudayaan, dan kegiatan pariwisata.

Ia meyakini, hadirnya kereta cepat akan membawa dampak positif yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Warga Jawa Barat sangat menyambut baik beroperasinya kereta cepat. Kita harus memanfaatkannya sebaik mungkin untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Saya telah meminta jajaran di Pemprov Jabar bekerja sama dengan pelaku UMKM di stasiun kereta cepat (Stasiun Padalarang dan Tegalluar),” ujar Bey.

Paket-Paket Pariwisata untuk Penumpang Kereta Cepat

Selain itu, Bey Machmudin juga mengungkapkan bahwa paket-paket pariwisata di Bandung Raya akan segera tersedia. Dengan demikian, para penumpang kereta cepat dapat menikmati berbagai destinasi wisata di Bandung secara lebih mudah.

“Kami akan menyelenggarakan city tour di Bandung sehingga masyarakat dapat mengadakan perjalanan keliling Bandung untuk membeli kuliner lokal dan menikmati keindahan Bandung,” katanya.

Baca Juga : KCJB Tingkatkan Perekonomian Jawa Barat

Untuk itu, Bey mengajak asosiasi pariwisata untuk turut berpartisipasi dalam menyambut beroperasinya Kereta Cepat Whoosh dengan menyediakan paket-paket wisata di Bandung.

“Tentunya, kami sangat mengharapkan partisipasi aktif dari pelaku UMKM dan asosiasi-asosiasi pariwisata,” ucap Bey.

Dengan beroperasinya Kereta Cepat Whoosh, lanjut Bey, terbuka peluang besar bagi pelaku UMKM untuk mengembangkan bisnisnya dan berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi wilayah. Hal ini juga memberikan peluang bagi masyarakat umum untuk menikmati berbagai atraksi wisata Bandung dengan lebih mudah. Semua ini adalah langkah positif dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di Jawa Barat. (Ecep/R13/HR Online)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...