Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruResep Cookie Bomb Fudgybro, Sensasi Meledak Kue Coklat yang Viral

Resep Cookie Bomb Fudgybro, Sensasi Meledak Kue Coklat yang Viral

Makanan manis selalu menjadi primadona di setiap meja makan, salah satu yang sedang populer dan menjadi sorotan adalah Cookie Bomb Fudgybro, bagaimana sih resep kue yang lagi viral ini?

Kue cokelat ini bisa meledak di mulut, namun Anda tidak perlu membeli, karena kami akan membagikan resep lengkapnya di sini!

Apakah Anda sering menemui video uji ledakan Fudgybro di laman FYP TikTok? Kini saatnya Anda mencobanya sendiri di rumah dengan resep yang kami bagikan.

Menurut banyak caption dalam video viral tentang Cookie Bomb ini, Fudgybro mengklaim bahwa kue yang meledak akan mendapatkan hadiah! Ingin mencoba mendapatkan pengalaman serupa? Yuk simak resepnya, Anda juga bisa coba buat sendiri di dapur Anda!

Baca Juga: Es Creamy Mango Sago, Ide Usaha Menarik di Musim Panas

Melalui kanal YouTube Lumira Official, berikut ini resep lengkap untuk menciptakan Cookie Bomb Fudgybro yang begitu viral di TikTok.

– 100 gr butter cair

– 50 gr gula pasir

– 80 gr brown sugar

– 1 butir telur

– 200 gr tepung terigu protein sedang

– 15 mg maizena

– Baking powder 1/2 sdt

– Baking soda 1/2 sdt

– Vanilla essence 1/2 sdt

– Dark chocolate (potong-potong), secukupnya

– Dark chocolate leleh + sedikit susu cair (untuk isian).

Baca Juga: Resep Indomie Bangladesh yang Lagi Viral, Wajib Recook!

1. Campurkan butter cair dengan brown sugar dan gula pasir. Aduk hingga rata.

2. Tambahkan telur dan vanilla essence. Aduk hingga seluruh bahan tercampur dan gula larut.

3. Masukkan tepung terigu, maizena, baking soda, dan baking powder. Aduk hingga merata.

4. Tambahkan potongan dark chocolate ke dalam adonan. Aduk rata dan diamkan adonan di dalam kulkas selama 10–20 menit.

5. Setelah didiamkan, bagi adonan menjadi dua dan bentuk menyerupai mangkuk dengan rongga tengah.

6. Tuangkan dark chocolate leleh ke dalam adonan yang sudah dibentuk. Pastikan tertutup rata.

7. Dinginkan adonan di dalam kulkas selama 10 menit, lalu panggang dengan suhu 160°C selama 15–20 menit.

8. Setelah dingin, kemudian tambahkan es krim di atasnya untuk efek meledak yang sempurna.

9. Cookie bomb ala Fudgybro siap disajikan!

Itulah resep lengkap untuk menciptakan Cookie Bomb Fudgybro yang sedang viral. Selamat mencoba dan semoga cookies buatan Anda meledak di lidah, juga memberikan sensasi luar biasa! (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Tak Sangka! 5 Pemain Timnas Ini Pernah Membela Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Siapa yang tak mengetahui klub sepak bola Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. Kedua klub tersebut termasuk dalam klub besar dalam sejarah sepak bola Indonesia. Persaingan...
Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...
Petugas gabungan bakal amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya, 3000 Petugas Gabungan se-Priangan Timur Diterjunkan

harapanrakyat.com,- Sebanyak 3.000 petugas gabungan dari Priangan Timur diterjunkan untuk mengamankan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang akan digelar 19...
Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

harapanrakyat.com,- Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendatangi Polres Garut, Jawa Barat, Rabu (16/4/2025). Kedatangan tersebut untuk klarifikasi dan pemeriksaan terhadap...
Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...