Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Menjadi Pemain Mage Terbaik di Mobile Legends: Sungkem Dulu Suhu!

Cara Menjadi Pemain Mage Terbaik di Mobile Legends: Sungkem Dulu Suhu!

Cara menjadi pemain Mage terbaik tentu suatu keharusan bagi setiap pemain yang menyukai role ini. Dengan menguasai berbagai macam skill dan build item yang tepat, kamu dapat mendominasi permainan.

Mage dalam game Mobile Legends adalah karakter yang memiliki kemampuan sihir kuat dan mampu memberikan kerusakan besar pada musuh.

Untuk menjadi pemain Mage terbaik, kamu perlu menguasai beberapa keterampilan dan strategi.

Hero Mage cenderung memiliki potensi damage yang tinggi. Kemampuan sihir mereka mampu memberikan kerusakan besar kepada musuh. Terutama jika mereka dibangun dengan benar dan digunakan secara tepat.

Banyak hero Mage yang memiliki kemampuan area of effect (AoE). Ini berarti mereka dapat merusak beberapa musuh sekaligus dalam satu serangan.

Hal tersebut sangat berguna dalam tim fights, yang mana mereka dapat mempengaruhi banyak musuh sekaligus.

Cara Menjadi Pemain Mage Terbaik, Ini Triknya!

Baca Juga: Build Item Demon Hunter Sword: Senjata Favorit Marksman

1. Pilih Mage yang Sesuai

Pilihlah Mage yang sesuai dengan gaya bermain kamu. Setiap Mage memiliki kemampuan yang berbeda. Jadi, pastikan untuk memilih yang paling cocok dengan gaya permainan.

Beberapa mage seperti Kagura dan Harith memiliki mobilitas tinggi. Sedangkan Mage lain seperti Lunox dan Valir lebih fokus pada kerusakan area. Pelajari karakteristik masing-masing dan pilihlah yang paling cocok.

2. Kuasai Kemampuan

Cara menjadi pemain Mage terbaik penting untuk menguasai semua kemampuan Mage yang kamu pilih. Pelajari efek, jarak, dan waktu cooldown masing-masing kemampuan.

Latih dalam mode Classic atau melawan AI untuk meningkatkan presisi kamu. Selain itu, pelajari juga urutan yang tepat untuk menggunakan kemampuan dalam pertempuran.

3. Posisi yang Tepat

Pemain Mage harus selalu berada dalam belakang garis depan dan aman dari serangan langsung.

Baca Juga: Build Item Demon Hunter Sword: Senjata Favorit Marksman

Jangan pernah terlalu agresif atau terlalu dekat dengan musuh. Temani tank atau Fighter untuk berlindung dari serangan.

4. Perhatikan Build Item

Build item yang tepat sangat penting untuk bisa menjadi pemain Mage terbaik. Prioritaskan item yang meningkatkan daya sihir, seperti Magic Shoes dan senjata penetrasi yang memberikan tambahan daya serangan pedas.

Ketahui Tugas dan Perannya

Memberikan Kerusakan Tinggi

Peran utama seorang Mage adalah memberikan kerusakan tinggi kepada musuh. Kemampuan sihir harus kamu gunakan untuk mengurangi HP musuh dengan cepat. Terutama pada lawan yang rentan terhadap serangan jarak jauh.

Baca Juga: Build Item Malefic Roar Mobile Legends: Kekuatan dan Hero yang Cocok untuk Ini

Area of Effect (AoE) Damage

Banyak Mage memiliki kemampuan area yang kuat. Ini berarti kamu dapat merusak beberapa musuh sekaligus dalam satu serangan.

Hal itu sangat penting dalam tim fights, yang mana kamu bisa memengaruhi banyak musuh sekaligus jika menjadi pemain Mage terbaik.

Control dan Crowd Control

Beberapa Mage memiliki kemampuan kontrol dan crowd control (CC) yang kuat seperti stun, slow, atau efek mematikan lainnya. Ini memungkinkan kamu untuk mengendalikan pergerakan musuh dan membuat mereka rentan.

Meskipun peran utamanya adalah memberikan kerusakan tinggi, kamu juga harus mendukung tim.

Karena hal tersebut akan memberikan perlindungan dengan skill CC, atau menyembuhkan teman satu tim jika Mage kamu memiliki kemampuan penyembuhan.

Cara menjadi pemain Mage terbaik tentu membutuhkan latihan ekstra. Dalam Mobile Legends, peran Mage menjadi kunci kemenangan tim. Untuk itu, jadikanlah kamu sebagai pemain Mage yang mampu mendominasi pertempuran. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cek layar iPhone kena dead pixel bisa membantu pengguna untuk menemukan solusinya. Hal ini karena pengguna iPhone pasti sulit untuk mengatasinya jika tidak tahu...
Juara Liga 1 Indonesia

Sedikit Lagi Menuju Juara Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Hanya Butuh 8 Poin

Liga 1 Indonesia musim ini tampaknya tengah menjadi persaingan antar beberapa tim. Salah satunya Persib Bandung yang hanya membutuhkan delapan poin agar bisa mengunci...
Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

harapanrakyat.com,- Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Banjar, Jawa Barat, memastikan program reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran-Cijulang sudah tertuang dalam rencana tata...
Raka Cahyana

Tren Kembali Positif, Raka Cahyana: Kemenangan Persija untuk Jakmania!

Persija Jakarta menuai sorotan tajam karena tren negatif sejak awal tahun ini. Setelah berhasil mengalahkan Persik Kediri, tren negatif tersebut akhirnya berhenti. Bintang muda...
Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

harapanrakyat.com,- Angin puting beliung menerjang dua Dusun di Desa Pamulihan, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (21/4/2025) sore. Merusak sejumlah rumah dan fasilitas...
Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kalau Anda suka memperhatikan detail mobil, pasti pernah lihat spion yang bentuknya bulat dan unik. Spion mobil jenis ini biasanya menonjol di sisi mobil,...