Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita JabarEkstrim! Tentara Yonif Raider 303 Kibarkan Bendera Raksasa di Tebing Gunung Batu...

Ekstrim! Tentara Yonif Raider 303 Kibarkan Bendera Raksasa di Tebing Gunung Batu Tumpang Garut

harapanrakyat.com,- Sejumlah tentara dari Yonif Raider 303/SSM Kostrad bersama personil Vertical Rescue Indonesia merangkak di tebing gunung Batu Tumpang, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Jawa Barat demi kibarkan bendera merah putih, pada peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78, Kamis (17/8/2023).

Para pengibar bendera harus menaiki gunung batu. Kemudian mereka harus turun menggunakan tali di antara sisi tebing gunung Batu Tumpang sambil mengibarkan bendera merah putih raksasa.

Kegiatan pengibaran bendera merah putih dengan cara unik dan menantang ini disaksikan ratusan warga yang melintas di Jalan raya Cikajang-Pameungpeuk, Garut. Gunung Batu Tumpang tempat pengibaran bendera tersebut memang berada di pinggir jalan raya.

“Sebagai inspektur upacara hadir Kapten Inf Nalim Webula. Juga berperan sebagai pemimpin upacara pengibaran bendera raksasa merah putih,” kata Pen Yonif Raider 303 Kostrad, Praka Andri Obay dalam rilis yang diterima harapanrakyat.com, Kamis (17/8/2023).

Baca Juga: Pawai HUT Kemerdekaan RI di Garut Ricuh, Adu Jotos Terjadi di Perlintasan KA

Pengibaran bendera raksasa ini dilakukan oleh tim gabungan dari Dakibu Yonif Raider 303 Kostrad. Bersama dengan tim panjat tebing Bhineka Tunggal Ika dan Vertical Rescue Indonesia.

Hajat tahunan dalam rangkaian HUT RI ini, merupakan kegiatan rutin. Peserta upacara berasal dari kalangan masyarakat umum 

“Pengibaran bendera raksasa merah putih ini banyak dihadiri oleh masyarakat sekitar baik orang dewasa maupun anak-anak kecil,” tambahnya.

Cuaca yang berkabut tidak membuat semangat tim pengibar kendor. Pengibaran bendera raksasa tersebut meniru semangat para pahlawan dan pejuang kemerdekaan Republik Indonesia. (Pikpik/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...