Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarKomisi V DPRD Jabar Dorong Audit Pelanggaran PPDB

Komisi V DPRD Jabar Dorong Audit Pelanggaran PPDB

harapanrakyat.com – Perihal temuan dugaan pelanggaran saat proses Penerimaan Peserta Didik baru (PPDB) 2023, DPRD Jawa Barat mendorong adanya audit menyeluruh. Wakil Ketua Komisi V DPRD Jawa Barat Abdul Hadi Wijaya mengatakan, berdasarkan hasil temuan di lapangan, pihaknya menemukan indikasi kecurangan dan pelanggaran PPDB 2023.

“Temuan pelanggaran ini mulai dari pra pelaksanaan hingga selesai pelaksanaan PPDB 2023. Kami mendorong untuk segera mengaudit secara menyeluruh mengenai pelaksanaan PPDB 2023 di Jawa Barat,” ungkap Abdul Hadi, Rabu (2/8/2023).

Ia menegaskan, bentuk indikasi kecurangan PPDB itu di antaranya dugaan manipulasi data pendaftar PPDB dengan mengubah alamat domisili. Hal itu, kata Abdul Hadi, agar pendaftar yang memanipulasi data itu jaraknya masuk zonasi.

Baca Juga : Ribuan Siswa di Jawa Barat Diduga Lakukan Manipulasi Data PPDB

Bentuk dugaan pelanggaran lainnya, kata ia, yakni memalsukan surat keterangan tidak mampu. Kemudian praktik titipan oknum tertentu, hingga dugaan praktik suap.

“Berbagai indikasi kecurangan PPDB 2023 ini tentunya menjadi sorotan Komisi V DPRD Jawa Barat,” ucapnya.

Ia menuturkan, berbagai pelanggaran saat proses PPDB ini seringkali berulang dan melibatkan oknum-oknum. Oleh karenanya, lanjut ia, banyak warga yang merasa dirugikan dari adanya kecurangan ini.

“Tentunya dengan kembali terulangnya pelanggaran PPDB ini, menjadi preseden buruk dalam pelaksanaan PPDB. Untuk itu, saat rapat kerja Komisi V DPRD Jabar muncul rekomendasi mendorong audit secara menyeluruh. Kami mengharapkan kedepannya tidak ada lagi kecurangan selama proses PPDB di Jawa Barat,” tuturnya. (Ecep/R13/HR Online)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...