Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita BanjarRatusan Jamaah Haji Kloter 37 Tiba di Kota Banjar

Ratusan Jamaah Haji Kloter 37 Tiba di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Ratusan jamaah haji kloter 37 asal Kota Banjar, Jawa Barat, tiba di Gedung Dakwah Islam Kota Banjar, sekitar pukul 08.00 WIB, Rabu (19/7/23).

Berdasarkan informasi, ratusan jamaah tersebut pulang dalam keadaan sehat dan selamat setibanya di kampung halamannya usai melaksanakan ibadah haji di Makkah, Arab Saudi. 

Wakil Walikota Banjar Nana Suryana mengatakan, ada sebanyak 187 orang yang pulang ke Kota Banjar. Jumlah tersebut terdiri dari 177 orang jemaah haji, 3 orang pembimbing KBIH, dan 7 orang petugas kloter.

“Jamaah haji asal Kota Banjar kloter 37 alhamdulillah tadi sudah tiba dan jumlahnya utuh. Waktu berangkat 187 orang dan pulang juga lengkap,” kata Nana Suryana, Rabu (19/7/2023).

Baca juga: 8 Jemaah Haji Asal Tasikmalaya Meninggal di Tanah Suci, Ini Daftar Namanya

Ia menyebutkan, di kloter 37 tersebut ada beberapa orang jemaah haji yang sudah lanjut usia. Akan tetapi mereka bisa menjalani rangkaian ibadah haji dengan sehat dan lancar.

“Banyak jamaah yang lanjut usia dibayangkan dengan cuaca di sana, tetapi itulah kekuasaan Allah SWT. Ketika mereka berniat memenuhi panggilan ke Baitullah, Alhamdulillah mereka pulang dengan selamat,” terangnya.

Lebih lanjut Nana menambahkan, untuk kuota haji tambahan akan menyusul beberapa hari ke depan.

“Beberapa hari ke depan, saya persisnya belum dapat informasi, karena seperti tadi juga dijadwalkan jam 10 pagi tapi sudah datang jam 8. Karena yang namanya perjalanan tergantung situasi itu sendiri,” pungkasnya. (Sandi/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Petugas Disdukcapil Ciamis Jemput Bola Berikan Layanan Adminduk Malam Hari ke Rumah Warga

Petugas Disdukcapil Ciamis Jemput Bola Berikan Layanan Adminduk hingga Malam Hari ke Rumah Warga

harapanrakyat.com,-  Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Ciamis, Jawa Barat, terus memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Salah satunya adalah melakukan...
Aksesoris ADV 150, Makin Keren dan Siap Tampil Beda

Aksesoris ADV 150, Makin Keren dan Siap Tampil Beda

Honda ADV 150 memang punya tampilan yang gagah sejak lahir. Tapi, pasti ada keinginan untuk membuat motor Honda ini terasa lebih menawan lagi. Menambahkan...
Zaid bin Haritsah, Sahabat Nabi yang Menemani ke Thaif

Zaid bin Haritsah, Sahabat Nabi yang Menemani ke Thaif

Sahabat Nabi yang menemani ke Thaif perlu diketahui oleh umat muslim. Thaif itu sendiri merupakan kota besar ketiga di Arab Saudi sesudah Mekah dan...
Spesifikasi Meizu Mblu 22 Pro, Segera Rilis Bulan Mei 2025

Spesifikasi Meizu Mblu 22 Pro, Segera Rilis Bulan Mei 2025

Meizu Mblu 22 Pro rencana akan hadir di bulan Mei 2025 dengan dukungan fitur dan spesifikasi yang handal. Meizu 22 Pro terbaru akan segera...
Fitur Advance Chat Privacy WhatsApp, Mencegah Ekspor Chat

Fitur Advance Chat Privacy WhatsApp, Mencegah Ekspor Chat

Fitur advance chat privacy Whatsapp kini telah resmi meluncur dengan tujuan untuk mempermudah pengguna saat berkomunikasi. Salah satu aplikasi chat yang populer di seluruh...
SAPMA Pemuda Pancasila Ciamis Soroti Kampus yang Diduga Promosi Rokok, Desak Evaluasi Serius agar Tidak Terulang

SAPMA Pemuda Pancasila Ciamis Soroti Kampus yang Diduga Promosi Rokok, Desak Evaluasi Serius agar Tidak Terulang

harapanrakyat.com,- Satuan Pelajar-Mahasiswa Pemuda Pancasila (SAPMA PP) Kabupaten Ciamis soroti lingkungan kampus yang memfasilitasi promosi rokok. Padahal, mereka menilai kampus itu harus menjadi zona...