Senin, April 21, 2025
BerandaBerita NasionalElektabilitas Anies Baswedan Turun, NasDem Undang PKS dan Demokrat

Elektabilitas Anies Baswedan Turun, NasDem Undang PKS dan Demokrat

harapanrakyat.com,- Elektabilitas Anies Baswedan turun berdasarkan hasil survei terbaru LSI (Lembaga Survei Indonesia) terhadap bakal calon presiden. Hasil survei menunjukan elektabilitas Anies sebesar 21,4 persen dari 25,3 persen pada survei LSI April lalu.

Untuk menjawab persoalan turunnya elektabilitas Anies, Partai NasDem akan mengundang partai koalisinya yang tergabung dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Anggota KPP itu meliputi PKS dan Partai Demokrat.

NasDem akan menggelar pertemuan dengan PKS dan Demokrat pada Senin (17/7/2023), di Kantor DPP Partai NasDem, Jakarta Pusat.

Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali mengatakan, pihaknya akan mengundang semua partai koalisi tersebut untuk menyusun agenda konsolidasi di setiap daerah bersama Anies Baswedan.

“Turunnya survei Anies Baswedan menjadi pertanyaan besar, dan partai koalisi harus menjawabnya. Bukan kita mendorong untuk mengumumkan calon wakil presidennya, itu bisa jadi blunder,” ujar Ahmad Ali di Stadion GBK, Jakarta, Sabtu (15/7/2023), dikutip dari suara.com, Minggu (16/7/2023).

Baca Juga: Bawaslu Putuskan Sawer Duit Partai Nasdem Garut di KPU Bukan Pelanggaran Pemilu

NasDem Pilih Konsolidasi Saat Elektabilitas Anies Baswedan Turun

Lanjutnya mengatakan, dalam konsolidasi partai koalisi tidak membahas bakal cawapres Anies. Karena, di tengah kondisi elektabilitas Anies Baswedan yang turun tidak pas jika berbicara cawapres.

Menurut Ahmad Ali, mengumumkan bakal calon wakil presiden Anies dalam kondisi situasi politik seperti saat ini sama saja bunuh diri.

“Dalam perspektif apapun politik itu momentum. Kami sekarang belum tahu siapa lawan kami. Jika kami umumkan bakal wakil capres Anies saat situasi politik seperti sekarang ini, itu sama dengan bunuh diri,” katanya.

Dalam pandangan Partai NasDem, sekarang ini adalah waktu yang tepat untuk melakukan konsolidasi, bukan mengumumkan nama bakal cawapres Anies.

Diketahui dalam survei terbaru bakal calon presiden, LSI menempatkan Anies Baswedan pada peringkat tiga dengan perolehan suara sebanyak 21,4 peren.

Kemudian, posisi kedua bakal capres Ganjar Pranowo yang mendapatkan suara 32,2 persen, dan peringkat satu bakal capres Prabowo Subianto, perolehan suaranya mencapai 35,8 persen.

Saat ini kondisi elektabilitas Anies Baswedan turun dari hasil survei LSI pada bulan April lalu, yang mana perolehan suara Anies sebanyak 25,3 persen. (Eva/R3/HR-Online)

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

harapanrakyat.com,- Angin puting beliung menerjang dua Dusun di Desa Pamulihan, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (21/4/2025) sore. Merusak sejumlah rumah dan fasilitas...
Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kalau Anda suka memperhatikan detail mobil, pasti pernah lihat spion yang bentuknya bulat dan unik. Spion mobil jenis ini biasanya menonjol di sisi mobil,...
Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya

Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya 

harapanrakyat.com,- Pasca terjadinya banjir, Pemdes Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis merilis jumlah total rumah yang terendam banjir luapan sungai Ciputrahaji. Kepala Desa Sindangrasa Egi Suprayoga...
Kartu Berdaya untuk Masyarakat

Kata Wali Kota Banjar Program Kartu Berdaya untuk Semua Masyarakat, Begini Ketentuannya!

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menegaskan bahwa Program Kartu Berdaya merupakan program pemerintah kota untuk semua masyarakat yang memenuhi persyaratan. Pemanfaatan program tersebut...
Kebahagiaan Een Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Bupati Ciamis

Kebahagiaan Een Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Bupati Ciamis

harapanrakyat.com,- Dapat bantuan dari Bupati Ciamis, Een (60) yang merupakan warga Dusun Sukasari, Desa Margajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis mengaku bahagia. Terlebih rumahnya kini...
Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Kabar Ricky Siahaan meninggal dunia, gitaris dari grup band Seringai, datang sebagai kejutan besar bagi banyak orang. Ricky, yang masih tergolong muda, terkenal sebagai...