Sinopsis Perfect Marriage Revenge mampu mencuri perhatian para pecinta drama Korea. Perfect Marriage Revenge memang memiliki sinopsis menarik sehingga sayang apabila Anda mengabaikannya. Perihal bagaimana sinopsis drama Korea terbaru ini, Anda bisa ikuti terus pembahasan berikut.
Sinopsis Perfect Marriage Revenge Terbaru
Perfect Marriage Revenge merupakan drama Korea terbaru yang siap tayang di MBN. Hal ini sesuai dengan pengumuman dari MBN sendiri pada Kamis (13/7/2023).
Drama Korea ini membawa sinopsis menarik yang berkaitan dengan percintaan. Untuk alur cerita yang ada di dalamnya sebenarnya sesuai dengan Webtoon populer berjudul sama.
Sinopsis Perfect Marriage Revenge ini mengisahkan mengenai seorang wanita yang bernama Han Yi Joo. Ia menikah kontrak dengan pria yang bernama Seo Do Guk.
Bukan tanpa alasan kenapa ia memutuskan untuk menikah kontrak. Hal ini tak lain karena ingin membalas dendam kepada suami aslinya.
Baca Juga: Sinopsis My Lovely Liar, Drakor dengan Banyak Genre
Han Yi Joo sendiri merupakan anak angkat seorang pimpinan perusahaan bernama Hanwool Financial Group. Sementara itu, Seo Do Guk adalah cucu seorang pendiri perusahaan besar yang ada di Korea.
Bukan hanya itu saja, ia juga jadi bagian CEO perusahaan di bidang interior. Selain sukses di dalam kariernya, Seo Do Guk juga memiliki paras wajah yang rupawan.
Penampilannya juga mendapatkan dukungan dari badannya yang tinggi. Tak heran apabila banyak orang yang memandang Seo Do Guk sebagai pria sempurna.
Kemanapun ia pergi, pasti akan langsung jadi pusat perhatian. Kembali lagi ke kehidupan Han Yi Joo.
Karena suatu hal, Han Yi Joo bisa kembali ke masa lalunya di sinopsis Perfect Marriage Revenge. Hal tersebut terjadi karena ia mengalami kecelakaan.
Karena mendapatkan kesempatan untuk bisa kembali ke masa lalu, ia lantas memutuskan takdirnya sendiri. Han Yi Joo mengakhiri kehidupan tragis yang ada di masa lalunya.
Hal tersebut ia lakukan agar mendapatkan masa depan yang lebih baik. Lantas apakah pembalasan dendam yang Han Yi Joo lakukan bisa memberikannya masa depan cerah?
Anda bisa mengetahuinya setelah drama Korea ini tayang. Hanya saja, hingga saat ini belum terungkap secara resmi kapan jadwal penayangannya.
Pemain Perfect Marriage Revenge
Bukan hanya sinopsis saja yang menarik untuk Anda ketahui, melainkan juga deretan pemain yang membintangi drama Korea Perfect Marriage Revenge. Adapun pemain-pemainnya ialah sebagai berikut.
Baca Juga: Sinopsis Welcome to Samdalri, Kisah Romantis Teman Masa Kecil
Sung Hoon
Sung Hoon adalah mantan atlet yang memiliki nama lahir Bang In-Kyu. Selain sebagai mantan atlet, ia juga menekuni karier jadi model dan aktor.
Ia lahir pada tanggal 14 Februari 1983 di Nam-gu, Daegu, Korea Selatan. Sebagai aktor pun sudah ada banyak drama Korea yang berhasil ia bawakan dengan baik.
Deretan drama Korea tersebut seperti halnya My Secret Romance, Oh My Venus, Love, Woori The Virgin, I Live Alone, Noble My Love, So I Married An Anti-fan, dan masih banyak lagi. Karena sudah sering terlihat di layar kaca, maka Anda tak perlu ragukan kualitas aktingnya.
Jung Yoo Min
Pemain lainnya yang juga terlihat menghiasi sinopsis drama Korea Perfect Marriage Revenge ialah Jung Yoo Min. Aktris ini lahir pada tanggal 10 Juli 1991 di Korea Selatan.
Sebagai aktris, ia juga sudah banyak terlibat di berbagai judul drama Korea. Bahkan banyaknya tak kalah dari drama Korea Sung Hoon.
Baca Juga: Sinopsis The Villain of Romance, Kisah Cinta yang Bikin Frustasi
Adapun beberapa judul drama Korea tersebut seperti halnya Reply 1988, Red Balloon, Red Shoes, Unasked Family, Judge vs Judge, Love In The Moonlight, Secret Healer, dan lain sebagainya.
Bahkan wanita cantik ini juga pernah membintangi serial Netflix yang berjudul Celebrity. Hal ini menandakan bahwa kualitas aktingnya memang benar-benar mumpuni.
Terlepas dari hal itu, saat ini Perfect Marriage Revenge sudah memulai proses syuting. Harapannya, drama Korea ini bisa segera tayang di layar kaca dan mengobati rasa penasaran maupun rindu dari para penggemar untuk menyaksikan penampilan idolanya.
Dari uraian di atas, Anda bisa mengetahui bagaimana sinopsis Perfect Marriage Revenge. Terlihat jelas bahwa sinopsisnya memang menarik dan unik. Hanya saja, Anda perlu bersabar karena saat ini belum tayang. Kita tunggu saja kabar terbarunya. (R10/HR-Online)