Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita CiamisLima Tahun Jalan Hujungtiwu Dibiarkan Rusak

Lima Tahun Jalan Hujungtiwu Dibiarkan Rusak

Panjalu, (harapanrakyat.com),- Jalan Hujungtiwu sepanjang 3 kilometer kondisinya sangat memprihatinkan. Padahal, jalan tersebut merupakan salah satu akses penghubung antara Desa Hujungtiwu dengan Desa Tenggerharja, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis.

Hampir semua badan jalan dipenuhi lobang dan bebatuan akibat bagian aspalnya sudah terkelupas. Hal itu mengakibatkan para pengguna jalan sulit memilah mana yang layak untuk dilalui, sehingga warga yang akan pergi ke daerah Tenggerharja kerap mengurungkan niatnya.

Warga meminta Pemerintah Kabupaten Ciamis segera memperbaiki kerusakan jalan tersebut. Pasalnya, sudah hampir lima tahun belum juga ada perhatian dari pihak pemerintah.

Emod (56), salah seorang warga Dusun Pasirsugih, Desa Hujungtiwu, mengatakan, melihat kondisi wilayahnya termasuk daerah perbukitan, maka sudah selayaknya dibutuhkan perbaikan jalan yang memadai untuk memudahkan transfortasi bagi warga sekitar.

“Tujuannya, agar roda perekonomian masyarakat di kedua desa dapat berjalan lancar. Selain itu, juga untuk menunjang kemudahan jalannya roda pemerintahan Desa Hujungtiwu,” kata Emod.

Hal serupa diungkapkan Maman, salah seorang sopir angkutan yang kebetulan melewati jalan Hujungtiwu. Dia mengaku, kondisi jalan yang rusak membuat bagian karter kendaraannya sering terbentur bebatuan, akibatnya menimbulkan kebocoran oli.

Sedangkan, salah seorang warga yang namanya enggan dikorankan mengatakan, pembangunan jalan desa perlu mendapat perhatian dari pemerintah. Lantaran, lancar tidaknya hubungan dari satu wilayah ke wilayah lain di Desa Hujungtiwu, tergantung dari baik tidaknya kondisi infrastruktur jalan yang dilaluinya.

Kondisi jalan bagus dapat memberikan rasa aman bagi para penggunanya, terutama masyarakat yang berada di wilayah Desa Hujungtiwu. (dji)

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

Perawatan mobil yang rutin sangat penting guna meminimalisir resiko kerusakan pada komponennya. Salah satu komponen pada mobil yang sering mengalami kerusakan adalah air conditioner...
Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sebelum menjadi semeriah seperti sekarang, karnaval di Indonesia telah melalui perjalanan panjang sejak zaman dahulu hingga mencapai bentuknya saat ini. Umumnya, pelaksanaan karnaval ini...
Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo kembali mengguncang dunia teknologi dengan merilis ThinkPad X9 Aura pada ajang CES 2025. Laptop ini membawa perubahan signifikan dalam desain dan fitur. Hal...
Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita; Cari Korban yang Lain

Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita: Cari Korban yang Lain

Kini Lolly kembali ke keluarga dan Nikita sudah merasa bahwa ia telah memenangkan perseteruan. Nikita Mirzani memang akhirnya sudah berhasil menjauhkan putri sulungnya dengan...
Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya bonsai sancang patut Anda pertimbangkan. Hal ini mengingat tanaman bonsai masih menjadi favorit banyak orang. Banyak yang tertarik membudidayakannya, baik sebagai hobi maupun...
Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Pelepasan dan penerimaan elektron merupakan bagian dari reaksi redoks yang melibatkan transfer elektron. Dalam hal ini, istilah redoks berasal dari dua konsep penting, yakni...