Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita CiamisBanyak Aset Tanah Pemkab di Kelurahan Ciamis Jadi Pemukiman Warga

Banyak Aset Tanah Pemkab di Kelurahan Ciamis Jadi Pemukiman Warga

harapanrakyat.com,- Banyak aset tanah milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis saat ini digunakan pemukiman warga, sementara sertifikatnya masih atas nama Pemkab Ciamis.

Aset tanah tersebut berlokasi di Rt 03 Rt 22 lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan/Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Menurut Wahyu Lurah Ciamis mengatakan, tanah tersebut masih milik Pemkab Ciamis, meski sekarang warga satu RT menggunakannya sebagai pemukiman.

“Luas tanah yang jadi pemukiman tersebut sekitar 3500 meter persegi. Itu masih bergabung dengan tanah bangunan Labkesda, kantor BPMPD dan Koramil Ciamis,” katanya ketika ditemui harapanrakyat.com, Selasa (13/6/2023).

Baca Juga : Pedagang Sapi di Ciamis Sebut Penjualan Lesu Jelang Idul Adha

Wahyu melanjutkan, status tanah tidak berubah, warga yang bermukim serta mendirikan bangunan di sana membayar sewa tahunan yang penglolanya langsung oleh bagian aset Pemkab Ciamis.

Menurutnya, dulu sempat ada rencana tukar guling dengan warga, namun Nilai Jual Objek Pajak (NJOP)-nya tidak sesuai. Sehingga pihak pemkab Ciamis tidak menyetujui tukar guling tersebut.

Rencana tukar guling tersebut merupakan hasil kajian bersama dengan DPRD Ciamis. Namun karena tidak setara nilainya, jadi keinginan warga untuk memiliki tanah tersebut belum terkabul.

“Luas bidang tanah yang warga gunakan dengan yang akan ditukarkan tidak sesuai NJOP-nya. Makanya pemkab tidak setuju dan masih mempertahankan tanah tersebut,” jelasnya.

Pemkab Ciamis Lakukan Pendataan Aset Tanah yang Jadi Pemukiman

Selain itu, Wahyu melanjutkan, saat ini orang asli yang berasal dari RT tersebut sudah tidak ada dan yang bermukim sekarang adalah orang yang menyewa.

Bahkan, kalau Pemkab Ciamis akan menggunakan tanah tersebut, warga siap berpindah dengan sendirinya sesuai MoU kesepakatan sewa. Artinya tidak ada alasan warga mempertahankan tanah itu.

“Kita juga saat ini sedang melakukan pendataan kembali aset Pemkab Ciamis yang ada di Kelurahan Ciamis. Karena akan ada program penataan kawasan permukiman yang memang warga masih menggunakan tanah pemkab,” ungkap Wahyu.

Baca Juga : Pemkab Ciamis Perjuangkan Formasi P3K Guru TK, Wabup: Perannya Sangat Penting

Sementara itu, Muhamad Juanda, Kepala Bidang Pengelolaan Barang Milik Daerah Ciamis mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan inventarisasi aset tanah milik Pemkab Ciamis yang ada di Kelurahan Ciamis.

“Banyak tanah milik Pemkab Ciamis, seperti halnya yang ada di Lingkungan Pabuaran ini. Memang perlu terus kita data, terlebih adanya sewa dari pihak warga kepada bagian aset,” katanya.

Makanya, lanjut Juanda, pihaknya melakukan koordinasi dan komunikasi pihak kelurahan, supaya aset Pemkab Ciamis terdata dengan baik. 

“Seperti berapa bidang tanah yang warga gunakan saat ini, seperti halnya juga kawasan pertokoan swadaya.” Pungkasnya. (Es/R12/HR-Online/Editor: Rizki)

pererat hubungan

Bupati Ciamis Ajak Momen Idul Fitri Jadi Titik Balik Pererat Hubungan dan Waspada Bencana

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyebut momentum hari raya Idul Fitri itu harus menjadikan titik awal untuk mempererat hubungan, baik itu secara personal, sosial,...
Perpanjangan HGU

Tolak Perpanjangan HGU, Ratusan Warga Dua Desa di Sumedang Gelar Aksi Demo

harapanrakyat.com,- Ratusan warga dari dua Desa yakni Desa Cimarias dan Desa Cinanggerang, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Paguyuban Tani Cemerlang,...
Efisiensi anggaran Pemkot Banjar

Efisiensi Anggaran Pemkot Banjar Capai Rp15,3 M, Dialihkan untuk Sektor Ini 

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Jawa Barat, Soni Harison, menyebut efisiensi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah Kota (Pemkot) Banjar mencapai Rp15,3 Miliar. Hal itu...
Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor,...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...
larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...