Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita BanjarWiwik Ungkap Kekurangan RS Asih Husada Kota Banjar

Wiwik Ungkap Kekurangan RS Asih Husada Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Direktur Rumah Sakit (RS) Asih Husada Kota Banjar, Jawa Barat, Wiwik Nursanti, mengaku bahwa rumah sakit tersebut memiliki sejumlah kekurangan.

Menurutnya, meski pelayanan sudah berjalan, namun masih ada sejumlah kendala terkait fasilitas penunjang untuk mendukung optimalisasi pelayanan di rumah sakit.

Sejumlah kendala tersebut seperti masih terdapat kurangnya tenaga atau sumber daya manusia. Seperti dokter spesialis dan tenaga kesehatan lainnya. 

Baca Juga: Dugaan Gaji Pekerja Fiktif di RS Asih Husada Kota Banjar, Pemkot dan APH Diminta Tegas

Selain itu, fasilitas ruang bedah operasi juga masih terkendala kelengkapan fasilitas.

“Termasuk radiologi juga masih terkendala dokter. Dan juga belum ada izin dari Badan Pengawas Tenaga Nuklir atau Bapeten,” ungkapnya saat diskusi Penyusunan Standar Pelayanan Publik, di Aula UPTD RS Asih Husada Kota Banjar, Selasa (30/5/23).

Meski begitu, ia menegaskan untuk memenuhi kekurangan tenaga medis tersebut, akan akan ada penambahan sumber daya manusia atau tenaga pegawai. Penambahan itu nantinya dari rekrutmen tenaga PPPK Kesehatan.

“Standar pelayanan sudah berjalan. Tinggal beberapa fasilitas penunjang, seperti ruang bedah masih perlu ada yang dilengkapi fasilitasnya,” katanya.

“Kami juga sudah mengajukan bantuan ke provinsi untuk kelengkapan fasilitas itu. Mudah-mudahan, nanti bisa terealisasi dan tahun depan bisa berjalan,” katanya menambahkan.

Baca Juga: RSUD Kertasari Resmi Berdiri, Pemkab Bandung Kerepotan Cari Tenaga Kesehatan

Lebih lanjut menambahkan, meski masih terdapat kekurangan, namun pada tahun ini target pendapatan asli daerah (PAD) dari RS Asih Husada sampai bulan keempat sudah melebihi target tahunan pendapatan. 

“Kita dapat target PAD tahun ini Rp 250 juta. Sampai sekarang ini sudah terealisasi sebesar Rp 450 juta lebih,” terangnya.

RS Asih Husada Kota Banjar Sudah Buka Layanan BPJS Kesehatan

Lanjutnya menyampaikan, bahwa RS Asih Husada telah membuka layanan untuk pasien BPJS Kesehatan. Pihaknya pun memastikan, bahwa sejumlah pelayanan berjalan maksimal.

Wiwik mengatakan, pelayanan untuk pasien umum dan BPJS sudah mulai berjalan sejak bulan Januari 2023.

“Unit pelayanannya untuk semua jenis pelayanan yang sekarang ini, sudah berjalan di RS Asih Husada,” ucapnya.

Baca Juga: Jawa Barat Masih Kekurangan 23 Rumah Sakit

Ia membeberkan, pelayanan tersebut seperti pelayanan untuk spesialis penyakit dalam, poli anak, gigi, dan pelayanan lainnya.

Namun, untuk pelayanan penyakit syaraf, saat ini pihaknya masih mempersiapkan tenaga medis atau dokternya.

“Untuk optimalisasi pelayanan RS Asih Husada Kota Banjar, kami juga membuka ruang aduan yang bisa masyarakat akses,” pungkasnya. (Muhlisin/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...
Pelajar Korban Ledakan Petasan

Pelajar Korban Ledakan Petasan di Kota Banjar Dapat Bantuan untuk Pengobatan dari Pemkot

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, memberikan bantuan kepada pelajar korban ledakan petasan. Pelajar berinisial RR (10) itu mengalami luka berat pada...
Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar baru Vicky Prasetyo kembali menuai atensi netizen. Ya, Vicky Prasetyo kembali mencuri perhatian publik, kali ini karena kehadiran kekasih barunya. Sosok artis yang...
Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Gaya bermain Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara (Korut) ramai jadi sorotan media asing. Pasalnya tim anak asuhan Nova Arianto dibantai habis-habisan pada laga...
Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...