Divestasi modal ventura menjadi tahapan akhir dari pembiayaan tersebut. Divestasi terjadi dimana perusahaan menarik modal ventura kembali pada PPU. Sehingga bisa dibilang jika kepemilikan saham, perusahaan tersebut adalah untuk dijual kembali.
Baca Juga: Tips Investasi Saham Saat Lebaran agar Tetap Menguntungkan
Ada beberapa cara yang dapat ditempuh dengan melakukan divestasi seperti ini. Agar lebih jelas kami akan sampaikan penjelasannya secara lengkap.
Divestasi Modal Ventura dan Penjelasannya
Divestasi adalah proses penjualan atau pelepasan kepemilikan saham atau investasi dari sebuah perusahaan modal ventura (venture capital) kepada pihak lain. Seperti investor lain atau perusahaan lain.
Proses pelepasan ini biasanya terjadi ketika perusahaan modal ventura telah berhasil memperoleh keuntungan dari investasi awalnya. Sehingga ingin mengambil keuntungan tersebut dengan menjual saham.
Bisa mengambil bagian kepemilikan mereka dalam perusahaan yang mereka investasikan. Proses ini dapat membantu perusahaan modal ventura untuk memperoleh dana kembali yang telah mereka investasikan sebelumnya.
Tujuannya untuk memperoleh keuntungan dari investasi tersebut. Selain itu, proses ini juga dapat membantu perusahaan modal ventura untuk fokus pada investasi di perusahaan-perusahaan lain yang baru.
Apa Saja Jenis Pembiayaan Modal Ventura?
Setelah Anda tahu pengertian dari divestasi modal ventura kini ada beberapa jenis pembiayaannya.
Baca Juga: Kinerja Reksadana Pasar Uang Berikan Peningkatan Tahun 2023
Ada beberapa jenis pembiayaan modal ventura yang umumnya tersedia, di antaranya:
- Modal Ventura Tradisional: Investasi terjadi pada perusahaan awal yang baru berdiri dan berpotensi tumbuh besar.
- Modal Ventura Pertumbuhan: Investasi terjadi pada perusahaan yang sudah memiliki model bisnis yang terbukti berhasil dan ingin memperbesar skala bisnisnya.
- Modal Ventura Mezzanine: Bentuk investasi ini pada perusahaan yang sudah cukup matang dan stabil, tetapi membutuhkan tambahan modal untuk memperluas bisnisnya.
- Modal Ventura Turnaround: Jenis investasi ini terjadi pada perusahaan yang mengalami kesulitan keuangan dan membutuhkan restrukturisasi untuk memperbaiki kinerja dan menghasilkan keuntungan.
- Modal Ventura Pra-IPO: Investasi dilakukan pada perusahaan yang sedang mempersiapkan diri untuk go public (melakukan penawaran saham perdana).
- Modal Ventura Khusus: Investasi dilakukan pada perusahaan yang bergerak di bidang tertentu, misalnya teknologi atau bidang kesehatan.
Setiap jenis modal ventura memiliki karakteristik dan risiko yang berbeda-beda, sehingga perusahaan dan investor perlu mempertimbangkan dengan cermat sebelum memilih jenis pembiayaan yang cocok untuk kebutuhan mereka.
Manfaat Divestasi Modal Ventura
Sebenarnya beberapa perusahaan telah menggunakan modal ventura untuk mendapatkan dana segar. Dapat berfungsi untuk keperluan pengembangan bisnis, investasi baru, atau untuk membayar utang.
Baca Juga: Investasi Produk Properti Komersial Cukup Menjanjikan di 2023
Selain itu, masih banyak manfaat yang bisa perusahan dapatkan dari modal yang satu ini.
- Mengurangi risiko bisnis
- Fokus pada bisnis int
- Memperluas jaringan dan peluang
- Meningkatkan nilai perusahaan.
Mengingat divestasi modal ventura memiliki manfaat yang banyak, tidak sedikit perusahaan yang menggunakannya. Keduanya baik perusahaan maupun pemberi modal akan saling menguntungkan. (R10/HR-Online)