Profil Clay Gribble perlu diketahui oleh para fansnya. Clay Gribble memiliki profil menarik dari awal perjalanan karirnya sampai ia sukses. Salah satu artis Indonesia ini memiliki paras tampan dan merupakan blasteran Indonesia Australia.
Baca Juga: Profil Kiesha Alvaro, Aktor Muda Putra Pasha Ungu
Dari paras tampannya tersebut membuat Clay banyak fans, terutama dari kalangan kaum hawa.
Profil Clay Gribble, Aktor Tampan Adik Cole Gribble
Clay Gribble merupakan aktor yang blasteran Indonesia Australia. Clay lahir pada tanggal 2 November 2004 di Jakarta. Ia memiliki kakak bernama Cole Gribble yang sama-sama memiliki paras tampan. Aktor yang memiliki nama lengkap Clay Wilson Atmodjo Gribble ini merupakan anak dari Lilis Atmodjo.
Clay kerap membagikan potret bersama keluarga pada akun Instagramnya. Ia juga selalu merayakan hari ulang tahun bersama sang ibunda. Hal itu menjadi salah satu pertanda bahwa Clay Gribble sangat sayang kepada ibunya.
Perjalanan Karir Clay Gribble
Clay Gribble debut sebagai aktor sudah sejak tahun 2014 yang lalu. Pada tahun 2014 tersebut ia bermain film yang berjudul Suka-suka Super Seven: Habis Gelap Menuju Terang.
Baca Juga: Profil Rey Bong, Artis Muda yang Memulai Karir Sejak Usia Belia
Selanjutnya pada tahun 2016 Clay kembali muncul dalam film layar lebar. Ia bermain film dengan judul Headshot bersama pemain hebat lainnya.
Tidak hanya membintangi film saja, tetapi Clay Gribble juga membintangi berbagai judul sinetron. Profil Clay Gribble terus melambung ketika berhasil membintangi sinetron yang berjudul Super Dede 2, Jin dan Jun Makin Gokil, sampai Tendangan Garuda.
Nama Clay Gribble juga semakin terkenal di masyarakat luas ketika membintangi sinetron Dari Jendela SMP. Ia bermain sinetron Dari Jendela SMP bersama aktor dan aktris lain yang terkenal.
Tidak hanya memiliki bakat dalam dunia akting saja, Clay juga memiliki bakat dalam dunia tarik suara. Pada tahun 2015 Clay Gribble pernah mengeluarkan lagu yang berjudul Idola Keles dan Go Go Go. Pada salah satu lagu tersebut Clay duet bersama kakaknya yaitu Clay Gribble.
Hobi Bermain Futsal
Selain aktif dalam dunia akting, Clay Gribble juga kerap melakukan hobi-hobinya. Salah satu hobi Clay yaitu bermain futsal. Clay memiliki hobi main futsal ketika masih memiliki usia belia.
Clay juga rutin bermain futsal bersama teman-temannya. Tetapi, Clay Gribble memainkan peran yang jago dalam bermain basket dalam salah satu sinetronnya.
Baca Juga: Profil Farhan Rasyid, Aktor yang Mirip dengan Jefri Nichol
Hal itu akhirnya membuat Clay mulai belajar bermain basket. Bahkan Clay Gribble aktif berlatih selama berhari-hari supaya mampu bermain akting yang bagus.
Clay mempelajari semua teknik dalam basket seperti dribbling, lay up, sampai control supaya terlihat bagus dalam memerankan aktingnya. Walaupun tidak memiliki keahlian dalam basket, tetapi ia terlihat bisa bermain karena rajin belajar.
,Profil Clay Gribble memiliki perjalanan karir yang gemilang sejak ia masih usia belia. Berkat kemampuan dalam dunia akting membuatnya berhasil memiliki karir yang sukses sampai saat ini. (R10/HR-Online)