Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TerbaruAtap Rumah Galvanis, Berikut Berbagai Kelebihannya

Atap Rumah Galvanis, Berikut Berbagai Kelebihannya

Atap rumah galvanis dengan bahan baja kini banyak menjadi pilihan. Sebab, atap untuk rumah dari galvanis ini juga memiliki berbagai kelebihan. Sehingga banyak orang yang mempertimbangkan untuk menggunakan jenis atap rumah satu ini.

Atap tentunya menjadi salah satu bagian yang penting untuk sebuah hunian atau rumah. Fungsinya yaitu untuk melindungi bagian dalam rumah dari panas matahari maupun hujan. Sehingga kondisi di dalam rumah bisa tetap aman meskipun dalam cuaca apapun.

Baca Juga: Desain Rumah Beratap Pelana, Ini Kelebihan dan Modelnya

Orang yang tinggal di dalamnya juga bisa berlindung dari hujan dan panas dengan nyaman. Selain itu, berbagai perabotan rumah juga bisa tetap terjaga dan terhindar dari kerusakan. Tanpa adanya atap, maka sebuah hunian belum sempurna dan belum bisa kita gunakan.

Atap Rumah Galvanis, Tahan Korosi dan Goresan

Karena fungsinya yang penting, pemilihan material atap rumah tidak boleh sembarangan. Melainkan harus memilih atap yang benar-benar bagus dan memiliki berbagai keunggulan. Dengan begitu maka atap tetap awet dan tidak akan menimbulkan masalah apapun.

Berbeda jika Anda hanya sembarangan saja memilih atap yang tidak sesuai dengan rumah. Maka bisa saja atap menjadi mudah rusak yang tentunya hanya akan memberikan kerugian. Sebab kita harus mengeluarkan dana yang cukup banyak untuk memperbaikinya.

Nah, saat ini ada banyak sekali jenis atap yang bisa dengan mudah kita temukan. Mulai dari atap tanah liat, atap keramik, atap kaca, atap seng, atap asbes, dan sebagainya. Setiap jenis atap tersebut tentunya juga memiliki kelebihan serta kekurangannya masing-masing.

Pada zaman sekarang, banyak orang yang juga beralih menggunakan atap rumah baja seperti galvanis. Sebab, mereka menganggap atap baja tersebut lebih bagus daripada atap dari bahan lainnya. Sehingga atap baja bisa memberikan perlindungan yang maksimal sekaligus awet.

Dari banyaknya atap baja, galvanis menjadi salah satu jenis atap baja yang paling menarik. Galvanis sendiri merupakan lapisan untuk atap yang terbuat dari baja sehingga cukup kuat. Galvanis terdiri atas zinc sebanyak 97%, kemudian aluminium 1% dan sisanya bahan logam lain.

Atap ini juga memiliki berbagai kelebihan yang pastinya menguntungkan, misalnya yaitu:

Tahan Korosi

Kelebihan yang pertama yaitu tahan korosi sehingga atap rumah akan lebih terjaga. Sebab bahan pembuatan galvanis memang mampu melindungi atap dari polutan penyebab korosi. Sehingga atap bisa tetap awet, tahan lama, dan terhindar dari berbagai masalah atap yang korosi.

Baca Juga: Perbaikan Atap Rumah dengan Rincian Tepat Agar Hemat Budget

Atap yang korosi tentunya juga sangat tidak baik dan bisa menimbulkan berbagai masalah. Misalnya yaitu atap menjadi mudah rusak bahkan lama-kelamaan atap bisa menjadi bocor. Hal tersebut tentunya sangat menyebalkan dan mengganggu, apalagi saat musim penghujan.

Namun sayangnya atap rumah galvanis ini juga lebih cepat mengalami karat daripada atap lain seperti galvalum. Hal tersebut karena atap ini memiliki kandungan aluminium yang lebih sedikit. Sehingga lama-kelamaan kualitas atap ini juga bisa menurun dan mengalami kerusakan.

Tahan Terhadap Goresan

Selain tahan terhadap korosi, galvanis juga memiliki ketahanan yang bagus terhadap goresan. Misalnya karena goresan yang tidak sengaja seperti atap tertimpa kayu maupun benda lainnya. Bahkan atap galvanis ini juga bisa memperbaiki dirinya sendiri ketika mengalami goresan.

Atap Rumah Galvanis Lebih Fleksibel

Atap rumah galvanis juga memiliki sifat yang sangat fleksibel dan bisa mengikuti berbagai bentuk. Jadi dengan galvanis maka Anda tetap bisa membuat atap dengan berbagai bentuk. Ukurannya pun bisa Anda sesuaikan dengan ukuran atap pada hunian Anda sendiri.

Mampu Bertahan Lama dengan Cat

Jika Anda melapisi galvanis dengan cat maka usianya akan semakin panjang bahkan mencapai 40 tahun. Jika tidak atap galvanis hanya mampu bertahan sekitar 15 hingga 25 tahun saja. Sebenarnya jangka waktu tersebut juga sudah terasa cukup panjang dan lama.

Baca Juga: Atap Rumah Anti Panas Cocok untuk Anda yang Berada di Iklim Tropis

Namun usia pemakaian atap ini juga bisa dipengaruhi dari iklim serta kondisi alam di sekitarnya. Misalnya pada area pantai, maka atap galvanis bisa lebih cepat berkarat karena tingginya kandungan garam. Namun jika penggunaan atap jauh dari pantai maka lebih awet.

Itulah berbagai kelebihan dari atap rumah galvanis yang perlu Anda ketahui. Setelah mengetahuinya tentunya Anda bisa mempertimbangkan untuk menggunakannya atau tidak. (R10/HR-Online)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...