Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita JabarPrediksi Kunjungan Wisatawan ke Jawa Barat Tahun Ini Alami Penurunan

Prediksi Kunjungan Wisatawan ke Jawa Barat Tahun Ini Alami Penurunan

harapanrakyat.com – Kadisparbud Jawa Barat, Benny Bachtiar memprediksi, kunjungan wisatawan pada tahun 2023 ada penurunan dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Menurutnya hal tersebut, karena saat ini moda transportasi khususnya udara sudah dapat beroperasi secara normal. Mengingat ketika tahun 2022 kemarin terjadi lonjakan kunjungan wisatawan hingga 74 juta.

“Tahun 2022 kemarin luar biasa, lonjakan sampai 74 juta. Karena moda transportasi udara itu belum berjalan normal. Padahal sebelum pandemi tahun 2019 dalam keadaaan normal saja hanya sekitar 62 juta,” ungkapnya di Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (29/2/2023).

Baca Juga : DPRD Sidak Dua Warung di Bandung, Temukan Minuman Keras Beralkohol Ilegal

Oleh karena itu, pihaknya pesimistis jika kunjungan wisatawan pada 2023 ini, akan sama atau melampaui tahun 2022 kemarin.

“Karena hari ini seperti ketika libur Nataru (Natal dan Tahun Baru), di Pangandaran yang biasanya bisa sampai 175 persen (kunjungan wisatawan). Tapi kemarin hanya sampai 45 persen,” ujarnya.

“Jadi untuk sekarang (libur Lebaran 2023), agak sedikit menurun karena banyak sekali pelaku wisata yang berangkat ke luar Jawa barat,” Benny menambahkan.

Kendati demikian, Benny menjelaskan, pihaknya akan berupaya dan mempersiapkan secara optimal, agar kunjungan wisatawan ke Jawa Barat dapat mengalami peningkatan signifikan.

Baca Juga : Kunjungan Galeri Rasulullah SAW Masjid Al Jabbar Bandung Akan Dikenakan Tarif

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, khususnya di destinasi wisata menjaga kondusifitas wilayah. Demikian halnya juga dengan mengantisipasi adanya aksi premanisme di lokasi wisata yang dapat menurunkan minat wisatawan.

“Konsep ke depan, masyarakat di sekitar destinasi wisata harus menjadi pelaku pariwisata juga, jangan sebagai penonton saja. Dengan demikian, harapan kita ada kenaikan kunjungan wisatawan ke Jawa Barat,” tutur Benny. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...