Minggu, April 27, 2025
BerandaBerita TerbaruPeran Ryeo Woon di Romantic Guest House, Ahli Bela Diri yang Karismatik

Peran Ryeo Woon di Romantic Guest House, Ahli Bela Diri yang Karismatik

Peran Ryeo Woon di Romantic Guest House menarik perhatian para penonton drakor. Dalam drama Korea sageuk yang tayang 20 Maret 2023 tersebut, ia berperan sebagai Kang San, pemuda yang jago bela diri.

Romantic Guest House (Flower Scholar’s Love Story) menceritakan kehidupan tiga pemuda di penginapan Ihwawon yang berinteraksi dengan pemiliknya. Ketiga pemuda ini memiliki latar belakang berbeda-beda dan terlibat dalam sebuah kasus.

Ini Peran Ryeo Woon di Drama Korea Romantic Guest House

Setelah meraih penghargaan Aktor Pendatang Baru Terbaik di SBS Drama Awards 2022 lewat drama Throughh the Darkness, Ryeo Woon tampil dengan karakter baru.

Ia akan melepaskan citra “maknae” dengan memerankan karakter utama pria dalam drama genre sejarah.

Baca Juga: Aktris Korea yang Jadi Bos di Drakor, Tangguh dan Berkelas

Kang San yang Karismatik dan Mandiri

Dari foto-foto yang dirilis SBS, Ryeo Woon di Romantic Guest House akan muncul sebagai Kang San. Karakter yang ia perankan adalah seorang sarjana yang mempelajari ilmu bela diri.

Untuk menggambarkan betapa dalamnya ia memahami bela diri, salah satu foto menunjukkan Kang San sedang memeriksa pedang dengan serius. Akan tetapi, meskipun ia selalu memasang ekspresi serius, Kang San sebenarnya memiliki hati yang lembut.

Foto lainnya menunjukkan Kang San mengamati hal-hal di sekitarnya namun juga menunjukkan tekad yang kuat. Melalui karakter ini, Ryeo Woon akan menunjukkan kemampuan akting yang serbaguna.

Alasan Ryeo Woon Bergabung

Melansir dari Soompi, Ryeo Woon menjelaskan alasannya tertarik bergabung dengan drama Romantic Secret Guest House.

“Meskipun saya tertekan, saya penasaran dengan karakter Kang San. Dia memiliki banyak kesamaan dengan saya,” ucap Ryeo Woon.

Baca Juga: Peran Kang Hoon di Romantic Guest House, Jadi Tukang Bikin Onar

Menurutnya, peran Ryeo Woon di Romantic Guest House mirip seperti orang yang dapat diandalkan.

Dengan keahlian bela diri, Kang San mampu melindung pemeran utama wanita selama berada di sisinya. Itu pun menaikkan minat pemirsa untuk menyaksikan penayangan episode perdana pada 20 Maret 2023.

Selain itu, produser drama mengatakan bahwa Ryeo Woon akan terlihat keren ketika memerankan Kang San.

“Setelah bertransformasi menjadi Kang San, Ryeo Woon akan menjadi sarjana tingkat 1 yang keren,” ucap produser. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

New Chuwi CoreBook X dengan Layar Unik dan Prosesor Gahar

New Chuwi CoreBook X dengan Layar Unik dan Prosesor Gahar

New Chuwi CoreBook X kabarnya akan segera meluncur sebagai salah satu produk terbaru dari Chuwi yang digadang-gadang menjadi andalan baru di kelasnya. Pihak Chuwi...
Asal Usul Bunga Edelweis, Bunga Abadi yang Terancam Punah

Asal Usul Bunga Edelweis, Bunga Abadi yang Terancam Punah

Bagi para pecinta alam dan pendaki gunung, nama bunga edelweis tentu bukan hal asing. Keindahan serta ketangguhannya menjadikan bunga ini begitu spesial dan penuh...
Doa Ketika Mendapat Amanah Jabatan agar Berkah

Doa Ketika Mendapat Amanah Jabatan agar Berkah

Pernahkah Anda merasakan khawatir ketika mendapat amanah baru di tempat kerja? Setiap orang pasti punya cara masing-masing menghadapi momen seperti ini. Ada yang langsung...
Lenovo IdeaPad Slim 3 2025, Laptop Ringkas dan Tangguh untuk Generasi Produktif

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025, Laptop Ringkas dan Tangguh untuk Generasi Produktif

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025 telah resmi rilis di India. Perangkat komputer jinjing buatan Lenovo ini membawa sejumlah peningkatan signifikan yang hadir untuk memenuhi...
Sejarah Museum Dirgantara Yogyakarta, Tempat Edukasi Sejarah Penerbangan TNI AU

Sejarah Museum Dirgantara Yogyakarta, Tempat Edukasi Sejarah Penerbangan TNI AU

Sejarah Museum Dirgantara menyimpan kisah perkembangan dunia penerbangan di dalamnya. Menilik dari catatan sejarah Indonesia, bangunan ini merupakan tempat untuk mengabadikan sejarah TNI Angkatan...
HMI Pangandaran Kritik Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Sebut Wacana Tahunan dan Pemborosan Anggaran

HMI Pangandaran Kritik Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Sebut Wacana Tahunan dan Pemborosan Anggaran

harapanrakyat.com,- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Pangandaran melontarkan kritik tajam terhadap rencana reaktivasi jalur kereta Banjar-Cijulang. Menurut mereka, reaktivasi tersebut seperti sebuah wacana tahunan. Ketua HMI...