Toyota Rush Gen-3 tentunya membuat publik penasaran. Apalagi belum ada kejelasan mengenai mobil Toyota bernama Rush Gen-3 ini. Namun berikut akan kita bahas sedikit mengenai mobil SUV milik Toyota satu ini.
Seperti yang kita ketahui, Toyota merupakan salah satu pabrikan penghasil mobil dari Jepang. Toyota sudah sangat besar dan juga populer di dunia, termasuk di Indonesia. Terbukti dari banyaknya masyarakat di Indonesia yang menggunakan mobil dari pabrikan ini.
Hal tersebut tentunya juga bukan tanpa alasan, melainkan terdapat alasan tersendiri. Salah satunya yaitu karena mobil dari Toyota memang sangat berkualitas dan mampu memenuhi kebutuhan konsumen. Karena itu tak heran jika banyak masyarakat yang menggunakannya.
Baca Juga: Toyota Yaris Facelift Hadir di Thailand, Bawa Berbagai Perubahan
Toyota Rush Gen-3 atau Yaris Cross
Toyota selalu ingin memenuhi kebutuhan dari para konsumennya di berbagai negara. Karena itu mereka selalu menghadirkan produk baru yang pastinya keren dan berkualitas. Hal tersebut tentu saja untuk juga bertujuan untuk menarik minat masyarakat lebih banyak lagi.
Dari banyaknya mobil keluaran Toyota, Rush menjadi salah satu mobil yang sangat populer. Toyota Rush pertama kali hadir di pasaran Indonesia sejak tahun 2006 silam. Mobil tersebut hadir dengan desain sporty, modern dan berpadu ground clearance yang tinggi.
Tak lupa dengan ban serep di pintu belakang yang menjadi ciri khasnya. Rush bukan hanya hadir tahun 2006 namun pada tahun 2017 hadir Rush generasi kedua. Mobil ini tampil jauh lebih modern dengan berbagai fitur yang bermanfaat untuk pengguna.
Baca Juga: Toyota Yaris GR Sport Hadir Lebih Keren dengan Fitur Canggih
Rumor Toyota Rush Gen-3
Rumor mengenai Rush generasi ketiga masih sangat simpang siur dan belum pasti. Ada yang menyatakan bahwa Toyota Rush ini akan tetap bertahan sebagai model terbaru.
Ada pula yang menyatakan bahwa Rush generasi ketiga akan berganti nama menjadi Toyota Yaris Cross.
Kehadiran Yaris Cross sebagai pengganti Rush juga memiliki kemungkinan yang pasti. Sebab, nama Yaris Cross sudah terdaftar di laman resmi Kemenkumham, PDKI. Bahkan mobil tersebut sudah terdaftar sejak bulan Mei 2020 lalu dengan nomor IDM000736596.
Ubahan yang Signifikan
Jika benar Yaris Cross merupakan pengganti Toyota Rush Gen-3 maka akan ada ubahan yang signifikan. Mulai dari penggunaan platform TNGA sama seperti mobil Toyota modern lainnya. Kemudian mobil SUV ini juga akan menggunakan FWD atau penggerak roda depan.
Baca Juga: Toyota Rush 2023 Jadi Lebih Bongsor? Ini Bocoran Spesifikasinya!
Mesin
Untuk mesinnya tidak menutup kemungkinan menggunakan mesin 1.500 cc, sama dengan Avanza dan Veloz. Bukan tidak mungkin pula akan tersedia varian hybrid. Seperti Yaris Cross di luar negeri yang menggunakan mesin hybrid 1.500 cc berteknologi Toyota Hybrid System II.
Demikianlah pembahasan mengenai Toyota Rush Gen-3 atau Yaris Cross. Untuk peluncurannya hingga kini masih belum terdapat informasi yang pasti. Namun sepertinya mobil ini tidak akan hadir tahun ini, bisa satu bahkan lebih tahun yang akan datang. (R10/HR-Online)