Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisKelurahan Sindangrasa Ciamis Ikuti Seleksi Anugerah Paralegal Justice Kemenkumham RI

Kelurahan Sindangrasa Ciamis Ikuti Seleksi Anugerah Paralegal Justice Kemenkumham RI

harapanrakyat.com,- Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, turut serta mengikuti seleksi Anugerah Paralegal Justice Award tahun 2023 Kemenkumham RI.

Dalam membuka seleksi bagi kepala desa dan kelurahan sebagai Non Litigation Peacemaker pada tahun 2023 tersebut, Kemenkumham RI bekerja sama dengan Mahkamah Agung RI.

Resalita Sondari, Analis Hukum Ahli Muda Bagian Hukum Setda Ciamis membenarkan hal tersebut. Guna mengikuti Anugerah Paralegal Justice award, Pemda Ciamis mengirimkan Kelurahan Sindangrasa sebagai salah satu nominator.

“Kita menilai Kelurahan Sindangrasa pernah menyelesaikan permasalahan pada tahun 2022. Permasalahannya yaitu dugaan penistaan agama oleh oknum masyarakat. Akan tetapi permasalahan tersebut selesai melalui non litigasi,” ujarnya Jum’at (03/03/2023).

Baca Juga: Cerita Horor Tanjakan Alinayin di Ciamis yang Rawan Kecelakaan

Selain penilaian dari pengalaman menyelesaikan permasalahan melalui non litigasi, keluruhan atau desa yang mengikuti harus memenuhi beberapa kriteria penilain. Salah satunya video dokumentasi kerja, cerita pengalaman singkat maksimal 2 halaman dan juga dokumen bukti bentuk lainnya.

“Kita melaksanakan penilaian terlebih dahulu kepada keluruhan dan desa pada awalnya. Setelah penilaian ternyata Keluruhan Sindangrasa masuk ke dalam kriteria yang menjadi penilaian Nominasi award,” ungkapnya.

Resalita berharap Kelurahan Sindangrasa bisa mendapatkan penghargaan Anugerah Paralegal Justice Award tahun 2023 Kemenkumham RI. Sehingga menjadi motivasi bagi kelurahan dan desa yang berada di kabupaten dalam pemecahan masalah non litigation.

“Kita berharap semoga Kelurahan Sindangrasa mendapatkan penghargaan dan membagikan pengalamannya kepada desa maupun keluruhan yang berada di kabupaten Ciamis. Mengingat pemenang nominasi akan mendapatkan pelatihan,” pungkasnya.(fahmi/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...