Sabtu, April 12, 2025
BerandaBerita TasikmalayaMenolak Perpu Cipta Kerja, Mahasiswa dan Buruh di Tasikmalaya Kepung Kantor DPRD

Menolak Perpu Cipta Kerja, Mahasiswa dan Buruh di Tasikmalaya Kepung Kantor DPRD

harapanekayat.com,- Menolak Perpu Cipta Kerja, ratusan buruh dan mahasiswa di Kota Tasikmalaya menggelar aksi unjuk rasa di halaman Kantor DPRD Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Massa aksi sempat terlibat saling dorong dengan aparat polisi saat mereka maksa masuk dalam Kantor DPRD Kota Tasikmalaya, pada Selasa (28/02/2023).

Selain itu, sejumlah pengunjuk rasa pun sempat terjepit dalam kerumunan. Bahkan beberapa pengunjuk rasa terjatuh akibat terdorong rekannya dan petugas.

Meski berulang kali diingatkan agar menahan diri, namun massa aksi tersebut tetap mendorong polisi hingga nyaris baku pukul.

Setelah diizinkan masuk, ratusan pengunjuk rasa itu menduduki Ruang Rapat Paripurna DPRD. Dalam kesempatan itu mahasiswa terlibat adu mulut dengan salah seorang wakil rakyat. Sejumlah anggota polisi langsung melerai perselisihan.

Korlap aksi Muhamad Rapi Faza mengatakan, tujuan kedatangan mahasiswa dan buruh ke Kantor DPRD Kota Tasikmalaya kali ini terkait Perpu Cipta Kerja.

Baca Juga: Sampah dan Pengangguran Jadi Sorotan di Akhir Jabatan Walikota Tasikmalaya

Alasan Menolak Perpu Cipta Kerja

Menurutnya, peraturan yang dikeluarkan oleh Presiden Jokowi itu dalam alur pembuatannya mengandung banyak sekali permasalahan. Salah satunya tidak melibatkan partisipasi publik.

“Isinya tidak jauh beda sama Undang-Undang Cipta Kerja sebelumnya. Yang kedua menyoal isinya yang banyak pasal bermasalah, tidak pro terhadap pekerja. Serta banyak pasal yang merugikan pekerja dan masyarakat khususnya,” ungkap Muhamad Rapi.

Kemudian, lanjutnya, masalah eksploitasi lahan alam. Dalam Perpu tersebut seolah mengizinkan pengusaha bisa bebas menggerogoti alam. Oleh karena itu Aliansi Tasikmalaya Bergerak satu suara menolak Perpu Cipta Kerja tersebut.

“Hasil dari aksi ini alhamdulillah. Walaupun pimpinan DPRD tidak hadir, namun ada beberapa fraksi yang hadir dan membuat pernyataan sikap. Sudah ditandatangani oleh 5 fraksi. Mudah-mudah mereka komitmen menyampaikan ini kepada pemerintah pusat,” harapnya.

Muhamad Rapi menambahkan, mahasiswa kedepannya akan mengawal informasi tentang Perpu Cipta Kerja. Apabila Perpu tersebut tetap disahkan oleh DPR RI, maka pihaknya akan melakukan aksi demo mahasiswa dan buruh gelombang kedua dengan jumlah massa yang lebih banyak lagi.

Masa akhirnya membubarkan diri usai ditemui perwakilan anggota DPRD Kota Tasikmalaya. (Apip/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Sosok Titiek Puspa di Mata Sang Adik Bisa Menjadi Kakak Sekaligus Teman

Sosok Titiek Puspa di Mata Sang Adik: Bisa Menjadi Kakak Sekaligus Teman

Kepergian artis senior Titiek Puspa berhasil meninggalkan duka mendalam bagi masyarakat Indonesia, khususnya keluarga terdekat. Sang adik, Sumarningsih terlihat tak kuasa menahan tangis kesedihan...
Wakil Bupati Tasikmalaya dilaporkan ke polisi dengan tuduhan pemalsuan surat

Dituding Palsukan Surat oleh Bupati, Wabup Tasikmalaya: Yang Buat Setda

haraparakyat.com,- Wakil Bupati (Wabup) Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin, dilaporkan oleh tim kuasa hukum Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto ke Satreskrim Polres Tasikmalaya, Jumat (11/4/2025). Laporan...
Melaju ke Perempat Final Piala U-17, Nova Arianto Sebut Tak Remehkan Calon Lawan

Melaju ke Perempat Final Piala U-17, Nova Arianto Sebut Tak Remehkan Calon Lawan

Timnas Indonesia U-17 hingga saat ini masih menunggu lawan di babak perempat final Piala Asia U17 2025. Usai menjadi jawara di Grup C klasemen,...
Cara Menggunakan Grok AI di HP Android dan iPhone

Cara Menggunakan Grok AI di HP Android dan iPhone

Grok AI di HP termasuk bentuk kemajuan teknologi saat ini. Sesuai dengan namanya, chatbot ini memang menggunakan teknologi kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence. Karena...
ZTE Nubia Focus 2, Smartphone dengan Kamera 108MP dan Android 15

ZTE Nubia Focus 2, Smartphone dengan Kamera 108MP dan Android 15

ZTE kembali meramaikan pasar smartphone dengan peluncuran ZTE Nubia Focus 2. Ini merupakan sebuah HP Android kelas menengah yang mengusung spesifikasi menarik, terutama di...
Asal usul Arya Penangsang di Jawa Tengah, Raja Demak Kelima yang Penuh dengan Dendam

Asal usul Arya Penangsang, Raja Demak Kelima yang Penuh dengan Dendam

Asal usul Arya Penangsang memuat kisah sejarah yang menarik. Hal itu mengingat sosoknya sebagai raja Kerajaan Demak kelima yang sangat berpengaruh. Ia terkenal sebagai...