Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita BisnisProduk Investasi Bodong Jangan Sampai Tertipu Kenali Ciri Cirinya

Produk Investasi Bodong Jangan Sampai Tertipu Kenali Ciri Cirinya

Produk investasi bodong menawarkan keuntungan tinggi. Jenis produk ini sebenarnya tidak memiliki legalitas sehingga disebut investasi bodong. Produk investasi tersebut biasanya tidak terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atau badan regulator lainnya. Sebelum berinvestasi sebaiknya kenali dulu latar belakangnya.

Baca Juga: Tips Investasi Melalui Foreign Exchange yang Menguntungkan

Mengenal Produk Investasi Bodong

Investasi memang menawarkan keuntungan menggiurkan. Apalagi di tengah-tengah kondisi perekonomian saat ini, membuat investasi semakin diminati. Sayangnya masih banyak oknum yang tidak bertanggung jawab ingin meraup keuntungan sendiri.

Adanya investasi bodong atau abal-abal akan merugikan para investor. Investasi bodong adalah kegiatan tidak resmi tanpa diawasi oleh OJK. Untuk itu, kenali produk investasi yang tepat sebelum memilihnya.

Contoh Investasi Bodong

Contoh dari produk investasi bodong adalah skema Ponzi, di mana investor dijanjikan keuntungan tinggi dalam waktu singkat. Namun, keuntungan tersebut sebenarnya didapatkan dari uang yang diinvestasikan oleh investor baru yang masuk ke dalam skema.

Ketika tidak ada lagi investor baru yang bergabung, maka skema ini akan runtuh, dan investor yang terakhir masuk ke dalam skema akan mengalami kerugian besar.

Baca Juga: Rekomendasi Investasi untuk Investor Institusi yang Aman

Selain itu, terdapat juga produk berupa saham palsu, reksa dana palsu, emas palsu, dan lain sebagainya. Produk investasi palsu ini biasanya menawarkan keuntungan yang terlalu tinggi atau menjanjikan keuntungan tanpa risiko sama sekali.

Bagaimana Ciri Ciri Produk Investasi Bodong?

Setelah Anda tahu pengertian investasi bodong, berikut ini ada beberapa ciri-ciri jika investasi tidak resmi yaitu:

  • Janji keuntungan tinggi dan cepat. Hal ini untuk menarik minat calon investor agar mau menginvestasikan uang mereka.
  • Produk investasi bodong tidak terdaftar pada badan regulator seperti Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atau badan regulator lainnya.
  • Skema piramida atau ponzi adalah skema investasi bodong yang mengharuskan investor membayar sejumlah uang kepada investor lainnya sebagai syarat untuk bergabung. Investor yang lebih baru harus merekrut investor baru lagi sebagai syarat untuk mendapatkan keuntungan. Skema ini bertujuan untuk menarik uang dari investor baru untuk membayar keuntungan yang mereka janjikan kepada investor lama.

Baca Juga: Strategi Investasi Bappebti Tawarkan Edukasi Tentang Kripto

  • Produk investasi palsu biasanya tidak memberikan informasi yang jelas tentang perusahaan atau produk investasi. Mereka juga tidak menyediakan informasi yang cukup tentang risiko yang mungkin timbul dari investasi.
  • Perusahaan yang menjalankan investasi bodong biasanya tidak memiliki lisensi atau izin usaha yang sah dari badan regulator. Hal ini menunjukkan bahwa produk investasi tersebut tidak badan pemerintah akui, sehingga investasi tersebut ilegal.
  • Produk investasi ini sering kali menjanjikan investasi tanpa resiko. Padahal, semua investasi selalu mempunyai risiko.

Jika Anda menemukan produk investasi bodong yang memiliki ciri-ciri di atas, sebaiknya jangan hindari produk tersebut. Sebelum memutuskan untuk berinvestasi, lakukan investigasi dan pastikan produk investasi yang Anda pilih sudah terdaftar pada badan regulator yang sah. (R10/HR-Online)

Penemuan Skull Hill di Mars oleh Rover NASA

Penemuan Skull Hill di Mars oleh Rover NASA

Sebuah batu gelap dengan bentuk serta tekstur unik yang disebut "Skull Hill" telah menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan peneliti NASA. Penemuan Skull Hill terjadi...
Sungai Cikadongdong Ciamis Alami Pendangkalan, Warga Minta Normalisasi untuk Cegah Banjir

Sungai Cikadongdong Ciamis Alami Pendangkalan, Warga Minta Normalisasi untuk Cegah Banjir

harapanrakyat.com,- Sungai Cikadongdong di Dusun Salamaya, Desa Selasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengalami pendangkalan yang dipenuhi sedimen, Selasa (29/4/2025). Warga berharap instansi...
DPRD Kota Banjar Tetapkan Raperda Penataan Toko Swalayan agar Persaingan Sehat, Jam Operasional Pasar Modern Dibatasi

DPRD Kota Banjar Tetapkan Raperda Penataan Toko Swalayan agar Persaingan Sehat, Jam Operasional Pasar Modern Dibatasi

harapanrakyat.com,- Rapat paripurna DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, menyepakati dan menetapkan rancangan peraturan daerah tentang penataan dan pembinaan pasar rakyat, pusat perbelanjaan dan toko...
Waspada PMK, Disnakkan Ciamis Tegaskan Pentingnya SKKH untuk Hewan Kurban

Waspada PMK, Disnakkan Ciamis Tegaskan Pentingnya SKKH untuk Hewan Kurban

harapanrakyat.com,- Jelang pelaksanaan kurban, Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Ciamis berupaya untuk mencegah wabah penyakit pada hewan ternak terutama penyakit mulut dan kuku (PMK)....
Cara Mematikan Mode Penyamaran iPhone dan Manfaatnya

Cara Mematikan Mode Penyamaran iPhone dan Manfaatnya

Cara mematikan mode penyamaran iPhone bisa dicoba. Namun sebelumnya, ketahui dulu sebenarnya mode apa itu. Pada dasarnya, mode yang satu ini berfungsi dalam membantu...
Aorus Master 18, Laptop Gaming Monster yang Kokoh

Aorus Master 18, Laptop Gaming Monster yang Kokoh

Ketika dunia gaming berkembang begitu cepat, kehadiran Aorus Master 18 terasa seperti nafas segar. Laptop ini tidak hanya membawa spesifikasi tinggi, tapi juga menawarkan...