Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita JabarSulit Tarik Saldo, Nasabah BIJ Geruduk Kantor Kejari Garut

Sulit Tarik Saldo, Nasabah BIJ Geruduk Kantor Kejari Garut

harapanrakyat.com,- Sejumlah nasabah Bank Intan Jabar (BIJ) geruduk kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Garut, Jawa Barat, Selasa (31/1/2023). Mereka meminta Kejaksaan Garut untuk memfasilitasi dengan pihak bank, karena saat ini kesulitan menarik saldo.

Nasabah BIJ pun meminta Kepala Kejari Garut untuk turut bertanggung jawab atas kondisi para nasabah saat ini. Hal tersebut karena Bank BIJ sudah melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan Kejari Garut dalam hal keamanan nasabah.

“Kajari Garut di media mengatakan bahwa pihaknya melakukan kerja sama dengan Bank BIJ untuk memberikan rasa aman kepada konsumen atau nasabah Bank BIJ. Faktanya, kami ini para nasabah saat ini tidak bisa mengambil tabungan, jauh dari kata aman,” kata Asep, salah seorang nasabah.

Asep meminta agar Kepala Kejari Garut ikut bertanggung jawab atas kondisi saat ini yang terjadi di Bank BIJ Garut. Seharusnya bila kerja sama itu berjalan dengan baik, kondisi yang saat ini nasabah rasakan tidak terjadi.

Baca Juga: Geger! Polisi Temukan Kebun Ganja di Garut, 167 Ganja Ditanam di Kawasan Situ Cangkuang

“Kenapa bisa sudah kerja sama dengan Kejari Garut tapi BIJ malah kolaps dan bahkan ada temuan dugaan korupsi sampai Rp10 miliar. Kami sebagai nasabah tentunya mempertanyakan, kerja sama apa yang sebetulnya antara BIJ dengan Kejari Garut,” tambahnya.

Selain mengontrog kantor Kejaksaan, massa juga mendatangi kantor Cabang BIJ yang berada di wilayah Guntur Garut, belum ada yang mau memberikan keterangan dari pihak bank atas keluhan nasabah ini.

Terkait Bank BIJ, Kejati Jabar saat ini tengah mengusut dugaan kasus korupsi penyimpangan pemberian kredit. Dugaan kerugian negara akibat penyimpangan tersebut mencapai Rp10 miliar. Penyelidikan tersebut diketahui dilakukan sejak Desember 2022 dan sudah ada delapan saksi yang diperiksa. (pikpik/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Naik Sepeda

Pemudik Asal Kuningan Pilih Naik Sepeda ke Bandung saat Arus Balik Lebaran

harapanrakyat.com,- Di tengah lonjakan kendaraan yang menghiasi arus mudik lebaran, Nurdin Yusuf (31), seorang pria asal Kuningan Jawa Barat, memilih jalur yang berbeda. Ia...
Aset Pemkab

Warga Bersihkan Aset Pemkab Ciamis yang Terlantar di Cipaku, Begini Respons BPKD

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis melalui BPKD mengapresiasi inisiatif warga yang membersihkan aset pemerintah di Desa Bangbayang, Kecamatan Cipaku. Apalagi sebelumnya lokasi tersebut banyak rumput liarnya.  Kabid...
Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

harapanrakyat.com,- Sikap jujur Ipda Hadiansyah, salah seorang perwira polisi dari Polres Garut, Jawa Barat, patut diapresiasi. Pasalnya, Hadiansyah mengembalikan uang pemudik yang hilang di...
Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Atap ruang kelas Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Desa Sukanagara, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk pada Kamis (3/4/2025) sekitar  pukul 17.45 WIB....
Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang

Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang, 22 Rumah Terdampak

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Jawa Barat, pada Kamis (3/4/2025) petang kemarin, memicu terjadinya banjir lumpur. Bencana alam tersebut melanda pemukiman warga...
Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Ini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Tim SAR akhirnya menemukan wisatawan asal Kabupaten Garut yang hilang terseret arus Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Setelah dilakukan pencarian dalam kurun...