Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruKalahkan Juventus 5-1, Napoli Makin Kokoh di Puncak Klasemen Liga Italia

Kalahkan Juventus 5-1, Napoli Makin Kokoh di Puncak Klasemen Liga Italia

Napoli berhasil kalahkan Juventus 5-1 dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-18 2022-2023. Dengan raihan positif tersebut, membuat tim berjulukan Partenopei tetap kokoh puncak klasemen.

Pertandingan Napoli vs Juventus Serie A ini berlangsung pada 14 Januari 2023 dini hari WIB, di Stadion Diego Maradona.

Baca Juga: PSG Kalahkan Tim Juru Kunci Liga Prancis, Lionel Messi Sumbang Satu Gol

Lima gol dari Napoli yang kalahkan Juventus, dicetak oleh Victor Osimhen (14′, 65′), Kvicha Kvaratskhelia (39′), Amir Rrahmani (55′) dan Eljif Elmas (72′). Sementara 1 gol dari Juventus oleh Angel Di Maria (52’).

Kronologi Napoli Kalahkan Juventus di Liga Italia

Jalannya pertandingan babak pertama, tim tamu Juventus berusaha mendominasi pertandingan sejak awal laga. Hal ini membuat repot pertahanan Napoli.

Kendati demikian, dominasi penguasaan bola dari Juventus tak bertahan lama. Bahkan, bisa dengan cekatan para pemain Napoli bisa mematahkan serangan Si Nyonya Tua.

Baca Juga: Kalahkan Charlton Athletic, Manchester United Lolos Semifinal Piala Liga Inggris

Bahkan pada menit ke-10, Napoli berbalik menguasai jalannya laga. Hal itu berdampak baik bagi tim. Tepatnya 4 menit berselang, terbukti Victor Osimhen (14’) mampu cetak gol. Skor 1-0 untuk Napoli.

Merespon gol tersebut, Si Nyoya Tua kembali berinisiatif menyerang untuk mengejar ketertinggalan satu golnya.

Alih-alih menyamakan kedudukan, Juventus malah kembali kebobolan. Kali ini giliran Khvicha Kvaratskhelia (39’) mencatatkan namanya di papan skor. Skor berubah menjadi 2-0.

Tidak ingin kalah, Juventus pun terus mencoba membobol gawang dari Napoli. Terbukti, dua menit berselang Si Nyonya Tua mampu memperkecil ketertinggalannya menjadi 2-1.

Gol Juventus tersebut tercipta oleh pemain asal Argentina, Di Maria pada menit ke-41. Sekaligus menutup skor babak pertama.

Masuk babak kedua, kembali bermain dengan tempo yang konsisten. Pressure besar Napoli tampilkan pada awal babak ini.

Baca Juga: Terungkap! Ternyata Ini Penyebab Timnas Indonesia Kalah dari Vietnam di Piala AFF 2022

Dan itupun berbuah manis. Buktinya menit ke-55, Napoli mampu memperlebar keunggulannya menjadi 3-1 lewat gol Amir Rrahmani.

Kemudian, 10 menit berselang, Napoli mampu memperlebar keunggulan. Gol keempat Partenopei tercipta oleh Victor Osimhen (65’). Skor 4-1. Jelang akhir laga, gol kelima Napoli tercipta lewat Elif Elmas menit ke-72. Skor 5-1.

Kalah dari Napoli, tentunya menjadi pukulan berat buat Juventus. Sebab, jarak dengan Napoli semakin jauh. Karena Si Nyonya Tua kini menempati posisi ketiga klasemen sementara, atau terpaut 10 poin dengan Napoli. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Dunia kuliner dan hiburan kembali ramai netizen bicarakan. Kali ini bukan soal rasa makanan, tapi mengenai rasa kecewa. Nama King Abdi dan Tretan Muslim...
mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...
Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Kepulauan Galapagos yang terletak di Samudra Pasifik, merupakan rumah bagi salah satu spesies yang paling ikonik di dunia, yakni kura-kura Galapagos. Kepulauan ini terkenal...
Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...
Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...