Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita JabarPolisi Berhasil Amankan Gerombolan Bermotor yang Teror Warga Garut

Polisi Berhasil Amankan Gerombolan Bermotor yang Teror Warga Garut

harapanrakyat.com,- Polres Garut, Polda Jawa Barat, berhasil mengamankan gerombolan bermotor yang meneror warga Garut. Mayoritas dari mereka merupakan pelajar tanggung yang sedang mencari jati diri.

Polisi berhasil mengamankan para pelaku gerombolan bermotor yang membuat onar kemarin malam.

Mereka melakukan teror kepada warga di Jalan Terusan Ahmad Yani, Kecamatan Karangpawitan, Garut.

Baca Juga: Gerombolan Motor di Garut Bikin Ulah, Masyarakat Resah

Sebelumnya, dalam viral di media sosial video dengan durasi 35 detik memperlihatkan pemuda mengendarai motor secara bergerombol.

Bukan hanya itu, sambil mengendarai motor, mereka juga mengacungkan senjata tajam dan pecahan botol miras.

Bahkan, gerombolan bermotor yang teror warga Garut yang sok jagoan tersebut, sampai menutup akses pengendara lain dengan cara ugal-ugalan dan mengendari secara zig-zag.

Baca Juga: Cerita Warga Garut yang Ketar-ketir Ketika Bertemu Gerombolan Bermotor

“Sedang dalam pendalaman. Secepatnya Pak Kapolres akan merilis, bisa nanti sore atau besok. Pokoknya setelah semua selesai pendalaman,” kata Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Deni Nurcahyadi, Selasa (10/1/2023).

Deni tak mau merinci terkait berapa jumlah pelaku yang pihaknya amankan. Namun salah seorang orang tua pelaku yang identitasnya enggan disebutkan, mengaku anaknya diamankan setelah video gerombolan bermotor viral.

“Ya salah satu dari mereka ada anak saya. Masih pelajar SMA,” singkat orang tua pelaku.

Polisi kini masih melakukan pengembangan atas tindakan gerombolan bermotor yang meneror warga Garut. (Pikpik/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...