Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TasikmalayaOrange Steak Culture Tasikmalaya, Cocok untuk Dinner Romantis

Orange Steak Culture Tasikmalaya, Cocok untuk Dinner Romantis

Orange Steak Culture Tasikmalaya adalah restoran bergaya Eropa yang menyajikan western cuisine atau masakan barat. Tempat ini menjadi restoran steak dan pasta dengan ruangan estetik yang cocok untuk makan malam romantis.

Resto berlokasi di Jalan R. Ikik Wiradikarta nomor 53, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Karena lokasinya dekat dengan hotel-hotel berbintang, maka banyak turis asing datang ke resto ini untuk makan steak sekaligus menikmati interiornya yang instagramable.

Baca Juga: Imah Mang Asep Tasikmalaya, Tempat Endah Hargi Mirah

Untuk yang hobi kuliner masakan barat, berikut ini ada beberapa pertimbangan mengapa Orange Steak Culture Tasikmalaya menjadi restoran yang perlu dikunjungi.

Ulasan Orange Culture Tasikmalaya

Keberadaan resto yang menggunakan nuansa abu-abu pada tampilan luar cukup menarik perhatian, apalagi ada lampu-lampu dekorasi yang mempercantik pintu masuk. sayangnya, lahan parkir masih terbatas sehingga masih menggunakan area bahu jalan.

Cocok untuk Dinner Romantis

Orange Steak Culture Tasikmalaya memiliki beberapa kursi di area outdoor yang sesuai untuk tamu berpasangan.

Area ini akan terlihat indah di malam hari karena cahaya dari lampu dekorasi membuat suasana terasa semakin hangat. Selain itu, ada beberapa tanaman hias yang membuat udara terasa sejuk.

Di area indoor, pengunjung bisa memilih meja untuk keluarga atau nongkrong bersama. Sedangkan di bagian belakang terdapat area semi outdoor yang ada kolam ikan hias. Suara gemericik air memberi kesan yang menenangkan, apalagi jika sambil minum kopi.

Bagian kasir menyatu dengan pojok barista, sehingga pengunjung bisa sekalian memesan minuman berbasis espresso usai menyantap hidangan utama.

Makan Steak dan Pasta

Menu di Orange Culture Tasikmalaya berkisar antara Rp 18.000 hingga Rp 150.000 per item. Khusus untuk premium steak dan wagyu steak, pengunjung bisa memesan tingkat kematangan sesuai keinginan.

Baca Juga: Maxwell Cafe Resto Tasikmalaya, Steak-nya Juara

Biasanya tingkat kematangan medium rare menjadi favorit karena terasa empuk di dalam dan renyah pada bagian luarnya.

Tak hanya steak, resto ini juga menyediakan spaghetti, lasagna, dimsum, dan appetizer. Sembari menunggu steak datang, pengunjung bisa menikmati appetizer yang tersedia di antaranya salah buah dan nachos.

Sebagai resto yang lengkap, Orange Steak Culture Tasikmalaya juga menyediakan minuman kopi dan non kopi.

Ada juga mocktail, mojito, teh, olahan susu, dan boba kekinian. Tempat ini memberikan pengalaman kuliner yang cukup mengesankan karena tempatnya nyaman dan hidangannya bervariasi. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...