Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita BanjarSeorang Perempuan Diduga Nekat Lompat dari Jembatan Kota Banjar

Seorang Perempuan Diduga Nekat Lompat dari Jembatan Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Seorang perempuan diduga nekat lompat dari Jembatan Baru (Jembar) Kota Banjar, Jawa Barat, pada Sabtu (3/12/2022). Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.45 WIB.

Akibatnya, perempuan yang tidak diketahui identitasnya itu hanyut terbawa arus sungai Citanduy.

Baca Juga: Ngeri, Mahasiswa UGM Nekat Akhiri Hidup Loncat dari Lantai 11 Hotel, Ini Alasannya!

Salah seorang saksi, Syarif Iskandar mengatakan, saat itu ia melihat di jembatan dari arah selatan ke arah utara. Kemudian melihat perempuan tersebut sebelum lompat dari jembatan

“Saya dari arah Cibulan mau ke Purwaharja. Pas lewat, dia lagi pegangan ke besi jembatan,” kata Syarif Iskandar kepada harapanrakyat.com, Sabtu (3/12/2022).

Lanjutnya menambahkan, setelah melewati perempuan yang tengah berdiri itu, kemudian mendengar suara benda terjatuh ke air.

“Begitu mendengar suara tercebur, saya langsung berhenti lihat ke belakang ternyata orangnya sudah nggak ada. Saya langsung laporan ke pos polisi,” jelasnya.

Baca Juga: Diduga Masalah Asmara, Remaja Wanita di Tasikmalaya Nekat Naik Tower Sutet

Adapun ciri-ciri perempuan yang nekat lompat dari Jembatan Baru Kota Banjar tersebut, menggunakan baju berwarna putih dengan motif atau corak bunga.

“Bajunya seperti daster warna putih corak bunga. Terus menggunakan kerudung warna hitam sama juga corak bunga,” terangnya.

Syarif tidak menyangka bahwa perempuan itu akan nekat lompat dari jembatan tersebut.

“Nggak nyangka, saya kira nggak bakalan lompat,” pungkasnya.

Sementara itu, dari pantauan harapanrakyat.com di lapangan, petugas dari Tim Inafis Polres Kota Banjar sudah datang ke lokasi. Petugas langsung melakukan olah TKP dan mengumpulkan keterangan saksi.

Sedangkan untuk identitas perempuan yang nekat lompat dari jembatan tersebut, sampai saat ini belum diketahui. (Sandi/R5/HR-Online/Editor-Adi)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...